REPUBLIK INDONESIA
PEMBANGUNAN JALAN TOL CIMANGGIS-CIBITUNG SEKSI 1A ( Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl. Transyogi) STA 23 + 900 s/d STA 27 + 070 Kontrak Nomor Pada Tanggal
: 01/KJPI/CCT/2015 : 7 Oktober 2015
PEKERJAAN JASA KONSULTAN PENGENDALI MUTU INDEPENDEN (PMI)
Buku I LAPORAN BULANAN No. 14 NOVEMBER 2016
PT. SARANA MULTI DAYA Engineering Consultant
PT. Sarana Multi Daya Pengendali Mutu Independen Toll Cimanggis-Cibitung Citra Gran Cluster Central Garden Blok G6 No. 8 Cibubur
Nomor : 14/SMD-PMI/JTCC/XII/ 2016 Lampiran : 10 berkas 1 buah CD softcopy
Cibubur, 01 Desember 2016
Kepada Yth : Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) Kementerian PU - PERA Jl. Pattimura No.20 Kebayoran Baru Jakarta Selatan 12110
Perihal : Laporan Bulanan No. 14, November 2016
Dengan hormat, Menunjuk kepada surat perjanjian kontrak nomor 01/KJPI/CCT/2015 tanggal 7 Oktober 2015 untuk Pekerjaan Jasa Konsultan Pengendali Mutu Independent (PMI) pada Proyek Pembangunan Jalan Tol Cimanggis – Cibitung Seksi 1A Ruas Cimanggis – On Off Ramp JL.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070, maka bersama ini kami sampaikan dokumen berikut ini : 1. Laporan Bulanan No. 14, November 2016, untuk paket pekerjaan Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070 2. Satu buah CD softcopy Laporan Bulanan untuk Bulan November 2016.
Demikianlah kami sampaikan, atas perhatian dan perkenannya kami ucapkan terima kasih.
Hormat Kami, Tim Pengendali Mutu Independen
Ir. Odjak Maryono, MT. Team Leader Tembusan : 1. Kepala Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional VI 2. Direktur PT. Sarana Multi Daya 3. Pertinggal
i
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
RESUME LAPORAN BULAN November 2016 1) Progress Kumulatif hingga tanggal 30 November 2016 Rencana
: 92,78 % (Add I)
Realisasi
: 30,73 %
Deviasi
: (62,05) %
2) Progres Penggunaan Waktu hingga Bulan November 2016 Total Waktu Pelaksanaan
:
460
hari
Waktu yang telah dipergunakan
:
429
hari
Sisa waktu pelaksanaan
:
31
hari
Prosentase waktu yang telah dipergunakan
: 93,26 %
3) Progres Pembebasan Lahan hingga Bulan November 2016 Total luasan lahan yang telah dibebaskan
: 23.388 m2.
Total luasan lahan yang harus dibebaskan
: 270.524 m2.
Presentase luasan lahan yang telah dibebaskan
:
9 %
4) Penyedia Jasa dari Proyek Pembangunan Jalan Tol Cimanggis – Cibitung 1A dalam melaksanaan Pekerjaan tidak didasari pada Perencanaan yang baik sesuai dengan Permen PU No 4 tahun 2009, SNI 19-9001-2008, SNI ISO 9000:2008, Peraturan Pemerintah Nomor 50 Tahun 2012, SNI OHSAS 18001:2007, SNI 19-14001-2005. 5) Dibandingkan dengan bulan lalu tidak ditemui perbaikan terhadap Sistem Manajemen Mutu dari Penyedia Jasa pada pekerjaan Proyek Pembangunan Jalan Tol Cimanggis – Cibitung 6) Perlunya peningkatan pemahaman dari Penyedia Jasa akan pentingnya Sistem Manajemen Mutu untuk mendapatkan mutu pelaksanaan yang baik dan konsisten. 7) Perlunya peningkatan pemahaman dari Penyedia Jasa akan Sistem Manajemen Mutu, dimana agar dapat mengerti bahwa Sistem Manajemen Mutu merupakan rencana dari Penyedia Jasa didalam melaksanakan
ii
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
kegiatan-kegiatannya, dimana dokumen Sistem manajemen Mutu ini akan menjadi pegangan didalam melakukan kegiatannya. 8) Diperlukan adanya pembekalan akan Sistem Manajemen Mutu oleh Pakar Sistem Manajemen Mutu kepada Penyedia Jasa – Penyedia Jasa dari Proyek Pembangunan Jalan Tol Cimanggis – Cibitung.
iii
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
DAFTAR ISI
Buku I Laporan Bulan November 2016 Halaman Judul ..............................................................................................................................
i
Surat Pengantar ............................................................................................................................
ii
Daftar Isi
.................................................................................................................................
iii
BAB – 1 :
Pendahuluan ...........................................................................................................
I–1
1.1 Latar Belakang .................................................................................................
I–1
1.2 Maksud dan Tujuan .........................................................................................
I–8
1.3 Organisasi Pelaksanaan ...................................................................................
I–9
1.4 Data Umum Proyek .......................................................................................... I – 12 1.5 Peta Lokasi Proyek ........................................................................................... I – 13 1.6 Data Teknis ...................................................................................................... I – 14 1.7 Lokasi Main Road Dan Struktur........................................................................ I – 15
BAB – 2 :
Progress Proyek ......................................................................................................
II – 1
2.1 Progres Rencana Teknik Akhir .........................................................................
II – 1
2.1.1
Rencana Teknik Akhir ..........................................................................
II – 1
2.1.2
Perubahan Rencana Teknik Akhir .......................................................
II – 1
2.1.3
Progres Tertahap Perubahan Rencana Teknik Akhir ...........................
II – 3
2.1.4
Permasalahan Progres Pada Perubahan Rencana Teknik Akhir ..........
II – 4
2.2 Progres Pengadaan Lahan ................................................................................
II – 4
2.2.1
Progress Lahan Untuk Pembangunan Jalan Tol Cimanggis – Cibitung Seksi 1A............................................................................................
II – 4
2.2.2
Progres Pembebasan Lahan Hingga Bulan November 2016 ............ II – 12
2.2.3
Permasalahan Pada Pembebasan Tanah ......................................... II – 12
2.3 Pelaksanaan K3L .............................................................................................. II – 13 2.3.1
Pelaksanaan K3 ................................................................................... II – 13
2.3.2
Pelaksanaan Lingkungan ..................................................................... II – 48
iv
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
2.4 Progres Konstruksi ........................................................................................... II – 77 2.4.1
Proses Mingguan Selama Medio Bulan November 2016 .................... II – 77
2.4.2
Progres Kumulatif Hingga Bulan November 2016 ............................... II – 78
2.4.3
Progres Penggunaan Waktu Hingga Bulan Juli 2016 ........................... II – 78
2.4.4
Stripmap Pelaksanaan ......................................................................... II – 79
2.4.5
Permasalahan pada pelaksanaan ........................................................ II – 87
2.5 Kurva – S ......................................................................................................... II – 88
BAB – 3 :
Manajemen Pengendalian Mutu ........................................................................... III – 1 3.1 Umum ........................................................................................................... III – 1 3.2 Sistem Manajemen .......................................................................................... III – 5 3.3 Sistem Manajemen Mutu ................................................................................ III – 6 3.3.1
Sistem Manajemen Mutu PT. Perentjana Djaja .................................. III – 9
3.3.2
Sistem Manajemen Mutu PT. Waskita Karya ...................................... III – 13
3.3.3
Sistem Manajemen Mutu PT. Waskita Beton Precast ......................... III – 17
3.3.4
Sistem Manajemen Mutu PT. Virama Karya ....................................... III – 21
3.4 Sistem Manajemen Lingkungan ....................................................................... III – 24 3.4.1
Sistem Manajemen Lingkungan PT. Waskita Karya ............................. III – 24
3.4.2
Sistem Manajemen Lingkungan PT. Waskita Beton Precast ............... III – 29
3.4.3
Sistem Manajemen Lingkungan PT. Virama Karya .............................. III – 33
3.5 Sistem Manajemen Keselamatan Dan Kesehatan Kerja ................................... III – 37
BAB – 4 :
3.5.1
Sistem Manajemen K3 PT. Waskita Karya ........................................... III – 37
3.5.2
Sistem Manajemen K3 PT. Waskita Beton Precast .............................. III – 41
3.5.3
Sistem Manajemen K3 PT. Virama Karya ............................................ III – 45
Evaluasi Hasil Pengamatan PMI .............................................................................
IV - 1
4.1 Umum ........................................................................................................... IV – 1 4.2 Pelaksanaan Pekerjaan .................................................................................... IV – 1 4.2.1 Pelaksanaan Pekerjaan Perencanaan .................................................. IV – 2 4.2.2 Pelaksanaan Pekerjaan Fisik ............................................................... IV – 4 4.3 Pelaksanaan Pembebasan Lahan....................................................................... IV – 9 4.4 Pelaksanaan Manajemen Mutu ....................................................................... IV – 10 4.4.1
Pelaksanaan Manajemen Mutu PT. Perentjana Djaja ......................... IV – 10
4.4.2
Pelaksanaan Manajemen Mutu PT. Virama Karya .............................. IV – 11
4.4.3
Pelaksanaan Manajemen Mutu PT. Waskita Karya ............................ IV – 12
v
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
4.4.4
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
Pelaksanaan Manajemen Mutu PT. Waskita Beton Precast ................ IV – 13
4.5 Sistem Manajemen Mutu K3 (Keselamatan dan Kesehatan Kerja) .................. IV – 13 4.5.1
Sistem Manajemen Mutu K3 PT. Virama Karya................................... IV – 15
4.5.2
Sistem Manajemen Mutu K3 Waskita Karya ....................................... IV – 17
4.5.3
Sistem Manajemen Mutu K3 Waskita Beton Precast .......................... IV – 19
4.6 Sistem Manajemen Mutu Lingkungan ............................................................. IV – 21 4.6.1
Sistem Manajemen Mutu Lingkungan Virama Karya .......................... IV – 22
4.6.2
Sistem Manajemen Mutu Lingkungan Waskita Karya ......................... IV – 24
4.6.3
Sistem Manajemen Mutu Lingkungan Waskita Beton Precast ............ IV – 26
LAMPIRAN Dokumen Foto
Buku II Lampiran RMK RMK PT. Perentjana Djaja RMK PT. Virama Karya RMK PT. Waskita Karya SMK3 dan SML PT. Waskita Karya RMK PT. Waskita Beton Precast SMK3 dan SML PT. Waskita Beton Precast
vi
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
BAB 1 : PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Mutu (Quality) adalah derajat yang dicapai oleh karakteristik yang inheren dalam memenuhi persyaratan. Mutu merupakan suatu citra yang sangat didambakan dalam memberikan jasa pada pemilik proyek, baik dalam jasa pelayanan maupun dalam jasa produksi. Pengertian mutu dalam konteks industri jasa konstruksi dapat didefenisikan sebagai suatu kesesuaian dengan keinginan persyaratan pelanggan. Jadi mutu bukan hanya menyangkut kualitas saja, tetapi juga dengan persyaratan lain seperti: Ketepatan waktu penyelesaian proyek Biaya yang optimal Performasi lingkungan yang baik Keamanan dan Keselamatan Kerja Semangat bekerja karyawan Dipenuhinya peraturan yang ada. Mutu dapat berarti upaya untuk mencapai kepuasan pelanggan dengan pendekatan sistem, hasil dan ukuran. Dengan pendekatan sistem diharapkan pekerjaan dapat dilakukan sekali jadi dan benar. Dengan pendekatan hasil diharapkan pekerjaan dapat dilakukan tanpa kesalahan. Dengan pendekatan ukuran diharapkan biaya yang dikeluarkan untuk mencapai mutu yang diinginkan sesuai dengan yang direncanakan. Pendekatan mutu mencapai lima aspek utama yaitu : a) Kualitas (Quality) b) Biaya (Cost) c) Waktu penyerahan (Delivery) d) Keamanan (Safety) e) Semangat/ Etos Kerja (Morale) Kelima aspek tersebut di atas sangat mempengaruhi keberhasilan dari suatu proyek, tanpa adanya keseimbangan dari kelima aspek tersebut, pelaksanaan proyek belum dikatakan bermutu. Manajemen mutu menjadi satu-satunya kekuatan terpenting yang membuahkan keberhasilan organisasi dan pertumbuhan baik di pasar berskala nasional maupun internasional. Karena begitu besar pengaruh mutu dalam keberhasilan suatu proyek, maka sangat diperlukan suatu sistem manajemen mutu yang baik untuk mengelola kegiatan yang ada dalam suatu perusahaan sehingga tercipta suatu kesesuaian dengan keinginan/ persyaratan pelanggan. Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
I-1
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
Sistem Manajemen Mutu merupakan suatu sistem manajemen untuk dapat mengelola kelima aspek tersebut di atas yaitu diantaranya adalah kualitas, biaya, waktu penyerahan, keamanan, semangat/etos bekerja yang disiapkan untuk pencapaian mutu sehingga terpenuhi keinginan atau persyaratan pelanggan. Realisasi produk adalah istilah yang digunakan untuk menjabarkan pekerjaan yang dilakukan oleh organisasi lewat Perancangan, Pembuatan dan Produk akhir ataupun Jasa. Sistem Manajemen Mutu (QMS) yang efektif mencakup pendekatan yang komprehensif untuk digunakan dari Konsep Produk sampai dengan Produk Akhir. Pendekatan ini kadang disebut Rencana Mutu, mencakup hal-hal berikut: Persyaratan produk dan tujuan mutu. Penciptaan proses, dokumen dan sumber daya yang dibutuhkan untuk realisasi produk. Kegiatan verifikasi, pengawasan, inspeksi dan test yang dibutuhkan Catatan yang harus disimpan. Pelaksanaan penerapan Sistem Manajemen Mutu (SMM) di lingkungan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat dilakukan untuk mengakomodasi semua sistem yang terkait dengan penjaminan mutu seluruh proses kegiatan yang dilaksanakan oleh Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat. Sistem Manajemen Mutu di lingkungan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat tersebut diatur didalam Peraturan Menteri Pekerjaan Umum Nomor : 04/PRT/M/2009. Permen PU tersebut merupakan aturan yang berbasiskan pada ISO 9001. Pada Standar ISO 9001 menyusun persyaratan untuk perancangan dan penyusunan (pembuatan) dengan lebih rinci dibanding informasi yang ada dalam bagian lain. Persyaratan-persyaratan
yang
disajikan untuk
perencanaan
kegiatan
perancangan
dan
penyusunan, penentuan rancangan input yang tepat (seperti persyaratan fungsional dan persyaratan perundangan), penciptaan output yang tepat sehingga produk bisa diverifikasi dengan sesuai, pengkajian perancangan dan pengerjaan produk, verifikasi bahwa rancangan dan pengerjaan produk sesuai dengan persyaratan, validasi bahwa rancangan dan pengerjaan produk akan berfungsi sesuai dengan yang dikehendaki, dan pemastian bahwa perubahan apapun yang dilakukan selama kegiatan perancangan dan pembuatan produk dikontrol, dilacak dan diatur dengan tepat. Pada penerapan SMM Departemen Pekerjaan Umum harus dapat menunjukkan peningkatan berkelanjutan dalam Unit Kerja/Unit Pelaksana di lingkungan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat dengan mengaktualisasikan 8 (delapan) prinsip manajemen mutu didalam setiap proses kegiatan, yang meliputi :
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
I-2
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
1. Fokus Pada Pelanggan Keberlangsungan suatu perusahaan sangatlah bergantung kepada pelanggannya. Oleh karena itu, pelanggan menjadi salah satu fokus penting yang harus diperhatikan. Perusahaan yang menerapkan sistem manajemen mutu ISO 9001:2008 diharuskan memiliki strategi khusus untuk terus menerus memantau kepuasan pelanggan. Beberapa hal yang harus dilakukan terkait prinsip ini adalah: a)
Meneliti dan memahami kebutuhan dan harapan pelanggan
b) Memastikan bahwa tujuan organisasi selaras dengan kebutuhan dan harapan pelanggan. c)
Mengkomunikasikan pentingnya memenuhi kebutuhan dan harapan pelanggan di seluruh tingkatan organisasi.
d) Mengukur kepuasan pelanggan (survey kepuasan pelanggan) dan menindak lanjuti
hasilnya. e)
Memastikan pendekatan yang seimbang antara kepuasan pelanggan dan kepuasan pihak berkepentingan lainnya (seperti pemilik, karyawan, pemasok, pemodal, masyarakat lokal dan masyarakat secara keseluruhan).
2. Kepemimpinan Pemimpin merupakan elemen terpenting di dalam suatu organisasi. Keberhasilan suatu organisasi biasanya dimulai dari kecakapan pemimpin dalam memaksimalkan potensi sumber daya yang dimilikinya. Beberapa hal yang harus dilakukan terkait dengan prinsip ini adalah:
Memperhatikan kebutuhan semua pihak yang berkepentingan termasuk pelanggan, pemilik, karyawan, pemasok, pemodal, masyarakat lokal dan masyarakat secara keseluruhan.
Membangun visi yang jelas tentang masa depan organisasi.
Menetapkan tujuan dan target yang SMART (Spesific, Measurable, Achievable, Realistic, Time Target)
Menyediakan Sumber daya yang diperlukan baik Sumber daya manusia atau assset.
Memberikan pelatihan-pelatihan untuk meningkatkan kompetensi karyawan
3. Keterlibatan Karyawan Sebaik apapun strategi yang ditetapkan pihak manajemen tidak akan ada gunanya bila tidak diamini oleh seluruh karyawan yang ada di organisasi. Oleh karena itu, peran aktif dari karyawan sangat dibutuhkan untuk keberhasilan implementasi sistem manajemen mutu. Beberapa hal yang harus dilakukan untuk prinsip ini adalah:
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
I-3
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
Setiap karyawan harus memahami pentingnya kontribusi dan peran mereka dalam organisasi.
Setiap karyawan harus mengidentifikasi hambatan terhadap kinerja mereka.
Setiap karyawan harus memahami tugas dan tanggung jawab mereka.
Setiap karyawan harus secara aktif mencari kesempatan untuk meningkatkan kompetensi, pengetahuan dan pengalaman.
Setiap karyawan bebas berbagi pengetahuan dan pengalaman.
4. Pendekatan Proses Sebuah hasil yang hendak dicapai akan lebih efisien diraih ketika kegiatan-kegiatan dan sumber daya terkait dikelola sebagai suatu kesatuan proses yang tidak dapat dipisahkan. Ini juga berarti bahwa yang terpenting dalam Sistem Manajemen Mutu ISO 9001:2008 adalah proses bukan hasil. Artinya, target yang tidak tercapai bukanlah masalah majour yang tidak dapat dimaafkan selama kegagalan tersebut dianalisis dan dilakukan perbaikan ke depannya. Beberapa hal yang harus dilakukan terkait prinsip ini adalah: 1)
Mendefinisikan dan menetapkan semua kegiatan yang diperlukan untuk memperoleh hasil yang diinginkan.
2)
Menetapkan tanggung jawab yang jelas dan akuntabilitas untuk mengelola kegiatan kunci (utama) organisasi.
3)
Menganalisis dan mengukur dari kemampuan kegiatan kunci.
4)
Mengidentifikasi interaksi proses antara suatu bagian dengan bagian yang lain di dalam organisasi.
5)
Berfokus pada faktor-faktor seperti sumber daya, metode, dan bahan-bahan yang akan meningkatkan kegiatan kunci dari organisasi.
6)
Mengevaluasi risiko, konsekuensi dan dampak dari kegiatan pada pelanggan, pemasok dan pihak berkepentingan lainnya.
5. Pendekatan Sistem Pada Manajemen Mengidentifikasi, memahami dan mengelola proses yang saling berkaitan sebagai suatu sistem memberikan kontribusi pada efektifitas dan efisiensi organisasi dalam mencapai tujuan organisasi. Beberapa hal yang harus dilakukan terkait prinsip ini: 1)
Penataan sistem untuk mencapai tujuan organisasi dengan cara yang paling efektif dan efisien.
2)
Memahami keterkaitan antara proses-proses dalam suatu sistem.
3)
Menyelaraskan dan mengintegrasikan proses-proses yang ada.
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
I-4
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
4)
Laporan Bulanan No. 14 – Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
Memberikan pemahaman yang lebih baik tentang peran dan tanggung jawab yang diperlukan untuk mencapai tujuan bersama dan dengan demikian mengurangi hambatan lintas-fungsional.
5)
Memahami kemampuan organisasi dan menetapkan kendala sumber daya sebelum mengambil tindakan.
6)
Terus meningkatkan sistem melalui pengukuran dan evaluasi.
6. Perbaikan yang terus menerus Perbaikan berkesinambungan dari kinerja keseluruhan organisasi harus menjadi tujuan tetap organisasi. Ini juga berarti bahwa organisasi tidak boleh puas terhadap hasil yang dicapai. Harus selalu ada peningkatan performa dari tahun ke tahun. Beberapa hal yang harus dilakukan tekait prinsip ini adalah: 1)
Secara periodik melakukan pemeriksaan sistem seperti menjalankan kegiatan internal audit
2)
Secara periodik mengadakan rapat khusus yang membahas masalah yang berkaitan dengan sistem manajemen mutu (biasa disebut rapat tinjauan manajemen).
7. Pendekatan Faktual pada Pengambilan Keputusan Keputusan yang efektif adalah keputusan yang didasarkan pada analisis data dan informasi yang benar. Hal yang harus dilakukan terkait prinsip ini adalah: 1)
Memastikan bahwa data dan informasi yang ada cukup akurat dan dapat diandalkan.
2)
Membuat data yang dapat diakses oleh mereka yang membutuhkannya.
3)
Menganalisis data dan informasi menggunakan metode yang valid.
4)
Membuat keputusan dan mengambil tindakan berdasarkan pada analisis faktual, seimbang dengan pengalaman dan intuisi.
8. Hubungan yang Saling Menguntungkan dengan Pemasok Suatu organisasi dan pemasoknya adalah saling tergantung dan hubungan yang saling menguntungkan dan meningkatkan kemampuan keduanya untuk mencapai target. Mutu produk atau jasa yang diberikan oleh pihak ketiga (vendor, rekanan, supplier) sangat mempengaruhi mutu akhir produk (barang maupun jasa) suatu organisasi. Oleh karena itu, memantau kinerja pemasok merupakan hal yang sangat ditekankan dalam Sistem Manajemen Mutu ISO 9001:2008. Hal yang harus dilakukan terkait prinsip ini adalah: 1)
Membangun hubungan yang menyeimbangkan keuntungan jangka pendek dengan pertimbangan jangka panjang.
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
I-5
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
2)
Laporan Bulanan No. 14 – Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
Melakukan seleksi dan evaluasi terhadap semua pemasok produk (barang / jasa) yang mempengaruhi hasil akhir produk (barang/jasa) organisasi.
Dengan Sistem Manajemen Mutu maka akan memfokuskan perhatian (mengarahkan dan mengendalikan) pada pencapaian hasil (Sasaran Mutu) yang dilakukan pada setiap kegiatan (sesuai tupoksi) agar pelaksanaannya memenuhi persyaratan/ketentuan yang telah ditetapkan Didalam mengatur tentang SMM, disamping Peraturan Menteri Pekerjaan Umum Nomor : 04/PRT/M/2009, juga terdapat beberapa Standard Nasional Indonesia dan aturan lainnya yang berbicara mengenai SMM seperti: SNI ISO 9000:2008, tentang Sistem manajemen mutu - Dasar-dasar dan kosakata SNI ini mengacu kepada ISO 9000:2005, Quality management systems – Fundamentals and vocabulary SNI 19-9001-2008, tentang Sistem manajemen mutu – Persyaratan. SNI ini mengacu kepada ISO 9001:2008, Quality management systems – Requirements. Sementara didalam pelaksanaan pekerjaan juga tentu akan berhubungan dengan Lingkungan dan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3). Untuk mendapatkan hasil yang terbaik, maka perlu adanya suatu Sistem Manajemen didalam Lingkungan maupun K3. Pada K3 telah terdapat Peraturan Pemerintah Nomor 50 Tahun 2012 tentang Penerapan Sistem Manajemen Keselamatan dan Kesehatan Kerja. Dimana di dalam PP tersebut dituangkan hal-hal yang minimal harus tertuang didalam Rencana K3 yaitu: Tujuan dan sasaran; Skala prioritas; Upaya pengendalian bahaya; Penetapan sumber daya; Jangka waktu pelaksanaan; Indikator pencapaian; dan Sistem pertanggungjawaban. Disamping itu terdapat juga beberapa aturan yang menjadi standard didalam pelaksanaan Sistem Manajemen Keselamatan dan Kesehatan Kerja didalam suatu proyek pekerjaan seperti: Permen PU Nomor : 05/PRT/M/2014, tentang Pedoman SMK3 Konstruksi Bidang Pekerjaan Umum SNI OHSAS 18001:2007, Sistem manajemen keselamatan dan kesehatan kerja Persyaratan SNI ini mengacu kepada OHSAS 18001:2007, Occupational health and safety management systems – Requirements. Sistem Manajemen Lingkungan merupakan bagian dari sistem manajemen keseluruhan yang meliputi struktur organisasi, kegiatan perencanaan, tanggung jawab, praktek, prosedur, proses dan Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
I-6
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
sumber daya untuk mengembangkan, menerapkan, mencapai, mengkaji dan memelihara kebijakan lingkungan Untuk melaksanakan Sistem Manajemen Lingkungan terdapat beberapa standard yang dapat dipergunakan sebagai acuan diantaranya adalah: SNI 19-14001-2005, tentang Sistem Manajemen Lingkungan - Persyaratan dan panduan penggunaan. SNI ini mengacu kepada ISO 14001:2004, Environmental management systems – Requirements with guidance for use. Standar ISO 14001 merupakan dokumen spesifikasi atau dokumen persyaratan sistem manajemen lingkungan. Dokumen ini berisi unsur-unsur yang harus dipenuhi perusahaan bila ingin menetapkan sistem manajemen lingkungan menurut ISO 14001. Unsur-unsur yang dirinci dalam ISO 14001 harus diterapkan, didokumentasikan dan dilaksanakan. Dengan diterapkannya ISO 14001:2004 akan didapatkan berbagai manfaat di dalam pelaksanaan pekerjaan Pembangunan Jalan Tol Cimanggis – Cibitung Seksi 1A diantaranya: 1) Menurunkan potensi dampak terhadap lingkungan 2) Meningkatkan kinerja lingkungan 3) Memperbaiki tingkat pemenuhan (compliance) peraturan 4) Mengurangi dan mengatasi resiko lingkungan yang mungkin timbul. 5) Dapat menekan biaya produksi 6) Dapat mengurangi kecelakaan kerja 7) Dapat memelihara hubungan baik dengan masyarakat, pemerintah dan pihak-pihak yang peduli terhadap lingkungan. 8) Memberi jaminan terhadap komitmen pihak manajemen puncak dari organisasi penyedia jasa terhadap lingkungan. 9) Dapat meningkatkan motivasi para pekerja.
Keberadaan Konsultan PMI Jalan Tol Cimanggis – Cibitung Seksi 1A sesuai ketentuan Perjanjian Pengusahaan Jalan Tol (PPJT) antara PT Cimanggis Cibitung Tollways (selanjutnya disebut "BUJT") dengan Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT), dimana selambat-lambatnya sebelum dimulainya konstruksi/Pembangunan Jalan Tol Cimanggis – Cibitung, maka PT Cimanggis Cibitung Tollways wajib menunjuk Konsultan Pengendali Mutu Independen, dimana Konsultan Pengendali Mutu Independen (PMI) tersebut bekerja secara profesional, independen dan bertanggung jawab kepada Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT)
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
I-7
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
Didalam pelaksanaannya untuk dapat mencapai mutu yang diharapkan maka Kontraktor maupun Konsultan harus memiliki Sistem Manajemen Mutu (Quality Management System / QMS), merupakan suatu sistem yang menjamin bahwa semua kegiatan dan sistem yang telah ditetapkan , dilaksanakan , dipelihara dan bermutu. Untuk itu maka Kontraktor maupun Konsultan harus menyiapkan dokumen yang berisikan perencanaan kegiatan yg memenuhi kesesuaian Sistem Manajemen Mutu di Organisasi. Dokumen yang berisi prosedur dan sumber daya yang diperlukan harus diterapkan oleh siapa dan kapan pada suatu proyek, produk , proses atau kontrak tertentu. Dokumen untuk penyelenggaraan kegiatan tersebut adalah Rencana Mutu, yaitu merupakan bagian dari Sistem Manajemen Mutu yang difokuskan untuk memenuhi maksud Penjaminan Mutu, Pengendalian Mutu dan Perencanaan Mutu. Untuk itu maka Pengendali Mutu Independen yang merupakan suatu lembaga independen bertugas membantu BPJT agar dapat mengarahkan dan mengendalikan penyelenggaraan pekerjaan konstruksi dan non konstruksi pada Jalan Tol Cimanggis – Cibitung Seksi 1A yang dilakukan Penyedia jasa dalam hal pencapaian mutu. Dengan demikian Konsultan Pengendali Mutu Independen (PMI) berperan guna berjalannya sistem Quality Assurance, yaitu suatu prosedur-prosedur didalam organisasi untuk pencapaian mutu, dimana untuk lingkup pekerjaan adalah seputar hal-hal yang berhubungan dengan bagaimana sebuah produk memiliki kepastian mutu sesuai yang dijanjikan. 1.2 Maksud dan Tujuan Maksud Maksud diadakannya Pengendali Mutu Independen (PMI) adalah: Untuk mendapatkan pelayanan bermutu dan profesional dari Pemberi Jasa, sementara Badan Pengatur Jalan Tol memiliki keterbatasan personil untuk mengendalikannya maka diadakan Konsultan Independen. Konsultan Independen akan membantu BPJT (Badan Pengatur Jalan Tol) untuk melakukan pengendalian sistem manajemen mutu untuk mendapatkan hasil pekerjaan pembangunan konstruksi Jalan Tol Cimanggis – Cibitung yang bermutu sehingga memenuhi standar mutu (compliance to the specification) dan waktu pelaksanaan yang telah ditetapkan dalam Perjanjian Pengusahaan Jalan Tol (PPJT) Tujuan Sedangkan Tujuan dari Konsultan PMI ini adalah: Memastikan tidak membenarkan kebiasaan, akan tetapi membiasakan yang benar. Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
I-8
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
Memastikan bahwa Sistem Manajemen Mutu telah diterapkan secara benar, konsisten dan berkelanjutan. Melakukan monitoring dan evaluasi terhadap Rencana Mutu yang dibuat oleh Penyedia Jasa. Memverifikasi bahwa Sistem Manajemen Mutu yang dilaksanakan telah sesuai dengan ketentuan dalam dokumen Sistem Manajemen Mutu untuk menentukan tingkat efektifitasnya Melakukan pengawasan mutu pada pelaksanaan konstruksi jalan tol yang dilaksanakan oleh "BUJT" sehingga memenuhi standar mutu yang telah ditetapkan dalam spesifikasi teknis dan sesuai dengan Rencana Teknik Akhir (RTA) Jalan Tol Cimanggis – Cibitung, maupun terhadap perundang-undangan maupun standard-standard yang berlaku. Memastikan dilakukannya perbaikan berkesinambungan oleh Penyedia Jasa didalam melakukan pelaksanaan pekerjaan Pembangunan Jalan Tol Cibitung-Cimanggis Seksi 1A Melakukan pengawasan terhadap pemenuhan jadwal pelaksanaan konstruksi sehingga sesuai dengan jadwal pelaksanaan yang disepakati dalam kontrak pelaksanaan konstruksi. Meningkatkan kapasitas BPJT dalam pengendalian mutu konstruksi jalan tol di Indonesia, kususnya Jalan Tol Cibitung-Cimanggis Seksi 1A 1.3 Organisasi Pelaksanaan Tim Pelaksana Kegiatan sebagai suatu tim atau badan yang secara kontraktual dengan hubungan administrasi dan yuridis merupakan pihak yang ditunjuk oleh Pihak Pemberi Kerja untuk melaksanakan pekerjaan “Jasa Konsultansi Pengendali Mutu Independen Pembangunan Jalan Tol Cibitung-Cimanggis Seksi 1A (Cimanggis–On Off Ramp Jl. Transyogi) (STA 23+900 s.d STA 27+070)”. Organisasi kerja konsultan disusun dengan tujuan pokok antara lain: Terciptanya koordinasi yang baik antara Pemberi Tugas, Pemimpin Kegiatan dan pihak terkait lainnya. Terciptanya koordinasi yang baik antar Tim Konsultan, agar pekerjaan dapat benar-benar dilaksanakan secara efektif, efisien, dengan berpedoman pada rencana/schedule ketat yang telah dibuat, agar pekerjaan dapat diselesaikan tepat pada waktunya dan dapat memenuhi persyaratan yang tertuang dalam Kerangka Acuan Kerja. Terciptanya Koordinasi yang baik antara Tim Pelaksana dengan BPJT dan BUJT. Terciptanya Koordinasi yang sinergis antara Tim Pelaksana dengan Tim Teknis dalam pelaksanaan pekerjaan Jasa Konsultansi Pengendali Mutu Independen Pembangunan Jalan Tol Cibitung-Cimanggis Seksi 1A (Cimanggis–On Off Ramp Jl. Transyogi) (STA 23+900 s.d STA 27+070). Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
I-9
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
Hubungan dan Koordinasi dengan Pihak Pemberi Kerja dalam pelaksanaan Pekerjaan Jasa Konsultansi Pengendali Mutu Independen Pembangunan Jalan Tol Cibitung-Cimanggis Seksi 1A (Cimanggis–On Off Ramp Jl. Transyogi) (STA 23+900 s.d STA 27+070) diperlukan hubungan dan koordinasi yang sinergi antara Konsultan dan Pemberi Kerja. Konsultan Pengendali Mutu Independen akan bekerja sama sepenuhnya dengan pemberi kerja dan instansi terkait lainnya sesuai kebijakan dan ketentuan-ketentuan yang berlaku di lingkungan Kementrian Pekerjaan Umum. Jasa Konsultansi Pengendali Mutu Independen Pembangunan Jalan Tol Cibitung-Cimanggis Seksi 1A (Cimanggis–On Off Ramp Jl. Transyogi) (STA 23+900 s.d STA 27+070) ditangani oleh sebuah tim yang terdiri dari seorang Ketua Tim yang dibantu oleh Tenaga-tenaga Ahli beserta tenaga pendukungnya. Penanggung jawab keseluruhan pekerjaan, secara administrasi adalah Pemimpin Perusahaan, dimana pimpinan perusahaan ini selaku penanggung jawab perusahaan yang menandatangani kontrak antara Pihak Pemilik Pekerjaan dengan Pihak Konsultan. Sementara Ketua Tim bertanggung jawab secara teknis atas keseluruhan Pekerjaan. Dalam melaksanakan Pekerjaan Jasa Konsultansi Pengendali Mutu Independen Pembangunan Jalan Tol Cibitung-Cimanggis Seksi 1A (Cimanggis–On Off Ramp Jl. Transyogi) (STA 23+900 s.d STA 27+070), telah ditunjuk personil-personil yang dipandang mampu dan memenuhi kriteria yang dikehendaki dalam Kerangka Acuan Kerja. Untuk itu pada bagian berikut ditampilkan struktur organisasi dari Pengendali Mutu Independen untuk Pembangunan Jalan Tol Cibitung-Cimanggis Seksi 1A
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
I - 10
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
STRUKTUR ORGANISASI KONSULTAN PENGENDALI MUTU INDEPENDEN (PMI)
PEMBERI TUGAS
PT. SARANA MULTI DAYA
PROJECT OFFICER
Team Leader (Ir. Odjak Maryono, MT)
Office Manager : Ari Saputra, SE Sekretaris / Adm : Arlesa Putri Operator Komputer : Freddy Agus Renaldi, A. Md Office Boy : Ayyub Al Fatah Security Officer : Prayitno
Senior Quality Assurance Engineer (Ir. Asep Syaefuddin)
Material & Quality Engineer (Ir. Tommy Tarigan)
Senior Material Quality Engineer (Ir. Budi Harianto)
Enviromental Engineer (Ir. Johanson P)
Highway Engineer (Drajat Wijaya, ST., MM)
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
I - 11
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
1.4 DATA UMUM PROYEK Nama Proyek
:
Pekerjaan Pembangunan Jalan Tol CimanggisCibitung Seksi 1a- Ruas Cimanggis – On Off Ramp JL. Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070.
Lokasi Proyek
:
Cimanggis - Cibitung
Pemilik Proyek
:
PT. CIMANGGIS CIBITUNG TOLLWAYS
Kontraktor
:
PT. WASKITA KARYA, Tbk (Persero)
Nomor / Tanggal Kontrak
:
01/KJP/CCT/2015, 29 September 2015
Nomor /Tanggal Addendum
:
01/ADD-1/KJP/CCT/2016, 18 April 2016
Nomor Surat Perintah Mulai Kerja (SPMK)
:
01/CCT/SPMK/DIR/2015
Tanggal Surat Perintah Mulai Kerja (SPMK)
:
1 Oktober 2015
Nilai Kontrak (termasuk PPN 10%)
:
Rp. 722.930.882.000,- (incl PPN)
Jangka Waktu Pelaksanaan Pekerjaan
:
15 bulan
Waktu Pemeliharaan
:
1.095 hari kalender
Supply Material
:
PT. Waskita Beton Precast
Nomor / Tanggal Kontrak
:
01/KJPB/CCT/2015, 29 September 2015
Nomor /Tanggal Addendum
:
01/KJPB/ADD1/CCT/2016, 04 April 2016
Nilai Kontrak
:
Rp. 405.391.466.000,-(incl PPN)
Jangka Waktu Pelaksanaan Pekerjaan
:
15 Bulan
Konsultan Pengawas
:
PT. Virama Karya (Persero)
Nomor / Tanggal Kontrak
:
01/SPV/CCT/2015, 28 September 2015
Nomor /Tanggal Addendum
:
01/KJK/CCT/2016, 30 Juni 2016
Jangka Waktu Pelaksanaan Pekerjaan
:
15 bulan
Konsultan Perencana
:
PT. Perentjana Djaja
Nomor / Tanggal Kontrak
:
029/ CCT/DIR/X/11,; 03 Oktober 2011
Konsultan Pengendali Mutu Independent
:
PT. Sarana Multi Daya
Nomor / Tanggal Kontrak
:
01/KJPI/CCT/2015; 07 Oktober 2015
Nomor /Tanggal Addendum 1
:
01 ; 19 Oktober 2015
Nomor /Tanggal Addendum 2
:
02 ; 03 Oktober 2016
Jangka Waktu Pelaksanaan Pekerjaan
:
15 bulan
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
I - 12
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
1.5 PETA LOKASI PROYEK Untuk mendapatkan gambaran umum dari lokasi rencana Jalan Tol Cimanggis – Cibitung, maka pada gambar dibawah ditampilkan lokasi keberadaan rencana Jalan Tol tersebut secara keseluruhan.
PETA LOKASI PROYEK JALAN TOL CIMANGGIS - CIBITUNG
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
I - 13
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
1.6 DATA TEKNIS Panjang Jalan Utama
:
3,17 km
Kecepatan Rencana
:
100 km/jam
Jumlah Jalur
:
2 x 3 Lajur
Lebar Lajur
:
3,60 m
Lebar Bahu Luar
:
3,00 m
Lebar Bahu Dalam
:
1,50 m
Jumlah Junction
:
1 Buah (Cimanggis Junction) - Jembatan Utama - Jembatan Ramp 6 - Jembatan Ramp 8
Jumlah Jembatan Sungai :
1 Buah
Elevated Road
:
1 Buah
Jumlah Underpass
:
1 Buah
Jumlah Overpass
:
1 Buah
Jumlah Box Tunnel
:
2 Buah
Jumlah Proteksi Gas
:
3 Buah - Proteksi Gas STA. 24+425 - Proteksi Gas Ramp 5 - Proteksi Gas Ramp 8
Jumlah On-Off Ramp
:
1 Buah
Gerbang Tol
:
- Ramp ON/OFF : 6 Buah (3 ON Ramp, 3 OFF Ramp)
Perkerasan
:
- On Ramp 3 (Jakarta ke Cimanggis)
: Island 5 Buah
- Off Ramp 6 (Cimanggis ke Jakarta)
: Island 3 Buah
- On Ramp 8 (Bogor ke Cimanggis)
: Island 3 Buah
- Off Ramp 5 (Cimanggis ke Bogor)
: Island 4 Buah
- On Ramp (Trans Yogi ke Cimanggis)
: Island 0 Buah
- Off Ramp (Cimanggis ke Trans Yogi)
: Island 0 Buah
Rigid Pavement
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
I - 14
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
1.7 LOKASI MAIN ROAD DAN STRUKTUR Untuk Pekerjaan Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A- Ruas Cimanggis – On Off Ramp JL.Transyogi direncanakan terdapat beberapa ramp untuk akses keluar atau masuk. Adapun posisi dari ramp-ramp dan main road yang direncanakan dapat dilihat pada gambaran berikut:
1) Main Road (Sta. 23+900 – Sta. 27+070) 2) Ramp 3 3) Ramp 5 4) Ramp 6 5) Ramp 8 6) On / Off Transyogi
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
I - 15
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
BAB 2 : PROGRESS PROYEK 2.1. PROGRES RENCANA TEKNIK AKHIR 2.1.1 Rencana Teknik Akhir PT. Perentjana Djaja telah membuat Rencana Teknik Akhir untuk Pekerjaan Perencanaan Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A (Ruas Cimanggis – On Off Ramp JL.Transyogi), akan tetapi RTA yang dihasilkan tersebut belum mendapatkan persetujuan dari BPJT Didalam perjalanannya Rencana Teknik Akhir tersebut telah dijadikan acuan didalam pelaksanaan Pekerjaan Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A. Ketika Rencana Teknik Akhir tersebut akan diaplikasikan pada pelaksanaan pekerjaan Konstruksi, ternyata terdapat beberapa bagian dari Rencana Teknik Akhir tersebut yang perlu dilakukan penyesuaian.
2.1.2 Perubahan Rencana Teknik Akhir Karena kondisi di lapangan maka diperlukan penyesuaian terhadap RTA Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A yang telah dibuat oleh PT. Perentjana Djaja. Perubahan dari Rencana Teknik Akhir yang ada sampai dengan akhir Bulan November telah mengalami perubahan di Simpang Susun Cimanggis antara lain : Dihilangkannya kolom di median Jagorawi, hal ini menyebabkan perubahan pada beberapa bagian struktur seperti: a) Bentang jembatan-jembatan Fly over Jalan Tol Jagorawi seperti pada Jalan Utama A dan B, Ramp 8 dan Ramp 6 berubah menjadi berbentang 60 m (sebelumnya 2 bentang x 30 m) dan perubahannya dari girder beton direncanakan mempergunakan steel box girder dimana hal ini akan berakibat pada perubahan dimensi girder dan ketinggian dari girder. b) Elevasi finish grade pada jembatan tersebut di atas naik sekitar 70 cm, demikian juga elevasi disekitarnya pun berubah, akibatnya kolom-kolom dan abutmen pun berubah tingginya
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
II - 1
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
c) Borepile pada abutmen atau kolom di pinggir Jagorawi pun dimensinya berubah dari 1 m menjadi 1,2 m berdasarkan perhitungan perencana PT. Perentjana Djaja d) Timbunan di sekitar jembatan di atas Jagorawi pun berubah, karena elevasi finish grade-nya berubah Akibat ROW pipa gas Pertagas di Ramp 8 berubah maka : a) Bentang Jembatan Proteksi gas berubah sehingga tinggi girder berubah maka elevasi pun berubah b) Karena Ramp 8 ini berada di bawah Jembatan Ramp 7 Cijago existing (fix) dan di atas jembatan proteksi pipa gas, maka diperlukan kajian untuk perubahan tersebut guna mendapatkan tinggi minimum 5,10 m di bawah jembatan existing Ramp 7 Cijago tersebut c) Elevasi finish grade Ramp 8 di putaran juga berubah karena elevasi juga setelah pembuatan di atas Jagorawi berubah naik sehingga timbunan luasnya pun bertambah tinggi. Ramp 6 : Alignment Ramp 6 berubah akibat naiknya elevasi finish grade jembatan di atas Jagorawi, kemudian melalui Box Tunnel existing Cijago dan di bawah Ramp 8 di dua titik Di ujung Ramp 6 ini rencana ada Tol Gate, ada juga bangunan Tol Gate existing Cijago 5 lajur, dan ada alternatif perubahan : Diadakan operasi bersama tol gate Cimaci dengan Cijago , sudah ada kesepakatan lisan antar BUJT Kapasitas dalam Masing-masing pengoperasian Tol Gate Cimaci dan Cijago untuk masa layanan sampai 10 – 20 tahun yang akan datang diprediksi tidak akan cukup menampung pertumbuhan lalu lintas, maka ada kemungkinan pada saat itu tidak tersedia lagi lahan yang bisa dibuat Tol Gate. Dalam kasus ini Konsultan PMI menyarankan untuk membebaskan tanah di samping Tol Gate existing Cijago mungkin sekitar 300 m x 20 m pada saat konstruksi sekarang ini
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
II - 2
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
karena peluang untuk bisa dibebaskan lebih besar (Belum ada pemukiman rumah dan bangunan). Ramp 3 : a) ROW terlalu sempit dan kontur tanah tidak rata (tinggi) maka perlu ada bangunan penahan tanah (retaining wall), perencana mengusulkan pembebasan tanah untuk pelebaran Ramp 3 dan mengakomodir kebutuhan lahan pelebaran Tol Gate untuk menghindari penumpukan kendaraan yang akan mengganggu jalan tol Cijago maupun jalan tol Jagorawi Sistem Drainase, sudah dibuat untuk di sekitar Simpang Susun Cimanggis namun belum sempurna Penerangan Jalan Umum, sudah dibuat untuk di sekitar Simpang Susun Cimanggis Bangunan Gerbang Tol dan plaza belum dibuat. Rambu dan marka jalan belum dibuat 2.1.3 Progress Terhadap Perubahan Rencana Teknik Akhir Perubahan Bentang Jembatan Desain dan perhitungan perubahan Girder Beton menjadi Steel Box Girder yang dibuat telah selesai dan telah diaplikasikan didalam pelaksanaan. Sistem Drainase : Gambar rencana sistem drainase sudah ada, baru di sekitar Simpang Susun Cimanggis. Berdasarkan survey lapangan dan gambar as build drawing Cijago di lokasi Simpang Susun Cimanggis, telah direncanakan sistem drainase yang komprehensif terhadap keseluruhan jaringan sistem drainase oleh konsultan perencana PT. Perentjana Djaja. Penerangan Jalan Umum (PJU) : Simpang Susun Cimanggis berada di sekitar Jalan tol Jagorawi dan tol Cijago, serta membentang diatas Ramp jalan tol Cicago dan Jagorawi dan terdapat 6 bangunan gerbang tol, oleh karenanya perlu rencana Penerangan Jalan Umum yang komprehensif. Namun gambar rencananya baru ada yang di sekitar Simpang Susun Cimanggis, terutama yang berhubungan erat dengan Jembatan (Fly Over). Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
II - 3
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
Bangunan Gerbang Tol : Gambar rencana gerbang tol belum ada, masih direncanakan ole PT. Perentjana Djaja. Jalan menuju dan setelah gerbang tol untuk awal Ramp 8, akhir Ramp 6, akhir Ramp 3, dan akhir Ramp 5 akan dibuat perubahan karena gambar yang ada untuk melayani kapasitas 10 – 20 tahun kedepan dimana Jalan Lingkar Luar 2 sudah operasional, maka tidak akan mampu lagi menampung jumlah kendaraan. Khusus untuk akhir Ramp 6 dan akhir Ramp 3 lahan untuk pengembangan sangat terbatas, satu-satunya perluasan ke arah luar ROW, ini berarti harus membebaskan lahan disamping rencana gerbang tol. Menurut perhitungan kami, sebaiknya lahan dibebaskan sekarang, bersamaan dengan pembebasan yang lain dengan pertimbangan lahan untuk perluasan masih kosong (belum ada bangunan) dan perlu mengubah penlok serta harganya masih relatif murah dibandingkan 10-20 tahun yang akan datang. 2.1.4 Permasalahan Progress Pada Perubahan Rencana Teknik Akhir Permasalahan didalam melakukan perubahan terhadap RTA adalah: Perlunya dilakukan koordinasi dengan PT Translingkar Kita Jaya didalam proses pelaksanaan perubahan desain. Perlunya dilakukan koordinasi dengan pemilik utilitas seperti Petragas dan PGN. Pada perubahan RTA, sulitnya agar dapat terpenuhinya Kriteria Desain.
2.2 PROGRESS PENGADAAN TANAH 2.2.1 Progress Lahan Untuk Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi IA Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi IA- Ruas Cimanggis – On Off Ramp JL.Transyogi berada di Provinsi Jawa Barat dan akan mempergunakan lahan yang terdapat di 2 wilayah tingkat dua di Provinsi Jawa Barat, Yaitu: a) Kotamadya Depok Untuk Kotamadya Depok terdapat 2 Kelurahan yang wilayahnya terkena trase Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi IA- Ruas Cimanggis – On Off Ramp JL.Transyogi yaitu : 1) Kelurahan Harjamukti yang berada di Kecamatan Cimanggis 2) Kelurahan Sukatani yang berada di Kecamatan Tapos Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
II - 4
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
b) Kotamadya Bekasi Untuk Kotamadya Bekasi terdapat 1 Kelurahan yang wilayahnya terkena trase Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi IA- Ruas Cimanggis – On Off Ramp JL.Transyogi yaitu Kelurahan Jatikarya yang berada di Kecamatan Jati Sampurna KELURAHAN HARJAMUKTI Pada Kelurahan Harjamukti terdapat 21 bidang lahan yang akan dibebaskan dengan luasan 55833 m2. Dari kebutuhan tersebut yang telah dibebaskan sebanyak 20 bidang dengan luasan 15 028 m2, sementara yang belum dibebaskan adalah milik PT. Gunung Subur dengan 40805 m2. PT. Gunung Subur (Raffles) menolak hasil musyawarah, dan diberi kesempatan 14 hari dari tanggal 29 Nop 2016 untuk mengajukan gugatan ke PN Kota Depok REALISASI PEMBAYARAN UGR DESA HARJAMUKTI KOTA DEPOK
Tgl UGR No
11-Nov-15 11-Nov-15 30-Dec-14 30-Dec-14 30-Dec-15 11-Nov-15 11-Nov-15 30-Dec-15 30-Dec-15 30-Dec-15 04-Apr-16 04-Apr-16 04-Apr-16 30-Dec-15 30-Dec-15 30-Dec-15 30-Dec-15 Minggu Ke2,Des 2016
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17
Nama
NIB
Saaman Hj. Marsah Nurdin Sukatma Freddry Alexander Rumakoy Simon Hartono Simon Hartono Simon Hartono Ho. Jannie Hardiman Ho. Milawaty Ho. Jannie Hardiman Yeddi Prawira Permana Yeddi Prawira Permana Namat Samad Unih Binti Naman Ho. Milawaty
10134 10135 10136 10137 10139 10142 10143 10144 10145 17009 17344 17346 17347 17341 17342 17343 17345
1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1
1.478 948 457 174 2.202 1.045 2.065 500 1.011 49 2.124 1.145 1.255 76 106 211 182
17349 17350 17351
1 1 1
341 367 250
20
15.028
1
24819
1 Antonius Agus Susanto 2 Antonius Agus Susanto 3 Antonius Agus Susanto
SUB TOTAL YANG SUDAH TERBAYARKAN
Status Tanah
Bdg
Luas (m2)
Yang belum ngambil dari pengajuan 6 PT. Gunung Subur
17650
SUB TOTAL YANG BELUM TERBAYARKAN
Total Kelurahan Harjamukti
1
40.805
21
55.833
TELAH DI BAYARKAN UGR BELUM DIBAYARKAN UGR Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
II - 5
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
KELURAHAN SUKATANI Pada Kelurahan Sukatani terdapat 9 bidang lahan yang akan dibebaskan dengan luasan 27454 m2. Dari kebutuhan tersebut yang telah dibebaskan sebanyak 6 bidang dengan luasan 8360 m2, sementara yang belum dibebaskan adalah 3 bidang yang keseluruhannya milik PT. Gunung Subur dengan luasan keseluruhannya 19094 m 2. PT. Gunung Subur (Raffles) menolak hasil musyawarah, dan diberi kesempatan 14 hari dari tanggal 29 Nop 2016 untuk mengajukan gugatan ke PN Kota Depok REALISASI PEMBAYARAN UGR DESA SUKATANI KOTA DEPOK
Tgl UGR No
Nama
30-Dec-15 1 R Vivi Kartika Dewi 04-Apr-16 2 H. Bustami Zainuddin, S.Pd.MH 25-May-07 3 PEMDA KOTA DEPOK 25-May-07 4 PEMDA KOTA DEPOK Minggu Ke2,Des 2016
5 LAELAH 6 LAELAH
NIB
Status Tanah
17514 17513
Bdg
Luas (m2)
574 4.210
17876
1 1 1
17875
1
2.170
17891
1
400
1
55 8.360
18477 SUB TOTAL YANG SUDAH TERBAYARKAN
951
6
Yang belum ngambil dari pengajuan 1 PT. Gunung Subur 17847 2 PT. Gunung Subur 17645 3 PT. Gunung Subur 17549 SUB TOTAL YANG BELUM TERBAYARKAN
Total Kelurahan Sukatani
1 1 1 3
7.328 8.440 3.326 19.094
9
27.454
TELAH DI BAYARKAN UGR BELUM DIBAYARKAN UGR
KELURAHAN JATIKARYA Pada Kelurahan Jatikaryaterdapat 255 bidang lahan yang akan dibebaskan dengan luasan 187237 m2. Dari kebutuhan tersebut yang sampai saat ini belum ada lahan yang telah dibebaskan. Saat ini sedang dilakukan monitoring terhadap proses Konsinyasi Bidang PATI, dan juga berkordinasi bersama Tim KJPP sampai dimana hasil verifikasi penilaian bidang tanah agar dapat dilanjutkan ke musyawarah
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
II - 6
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
REALISASI PEMBAYARAN UGR DESA JATIKARYA KOTA BEKASI Tgl UGR
No
Nama
1 RAFFLES 2 RAFFLES 3 HERMAN 4 BUDIYANA 5 RAFFLES 6 nn 7 RAFFLES 8 HERMAN 9 MUGAR 10 EDI JATMIKO 11 ITA 12 OCAN 13 nn 14 nn 11/11/2016 15 MARISI SIMANJUNTAK 16 MARISI SIMANJUNTAK 17 MARISI SIMANJUNTAK 18 MARISI SIMANJUNTAK 19 MARISI SIMANJUNTAK 20 MUJIHARJO 21 SUTRISNO 22 PARDI 23 PARDI 24 ERAWADI 25 NARDI 26 EDI PURTOPO 27 SUGIARTO` 28 SUNSRKO 29 FRANS HATAGUAN MATONDANG 30 TERESA NURMAYANGSARI 31 PEBRIANI PURWO 32 PEBRIANI PURWO/RONNY H 33 NIMAN BAKRI 34 ANIM 35 ROCHMI NUNGSIH 36 EDI 37 EMPAI 38 ADI/IIS MIYANTI 39 IDA BINTI IBIH 40 MAMAN SUPRIADI 41 ICIH 42 MABDI 43 MASIH 44 AGUS ADIH 45 EDI DEMONG 46 MASNI 47 HJ SITI AMINAH 48 MUNAH 49 MUNAH 50 YANAH Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung 51 YANAH Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp 52 Jl.Transyogi YANAH STA. 23+900 s/d 27+070 53 YANAH 54 UMAR JAMAN
NIB Status Tanah
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 15a 15b 15c 15d 16 17 18 18a 19 20 21 21a 22 23 24 25 26 27 28 29 30 31 32 32a 32b 33 33a 33b 34 35 36 37 38 38a 39 39a 39b 39c 40
18121 4363 4329 3215 18113 1625 2801
5164
5472 5473
4830 5471 3662 19579 19880 5123 19897
Bdg
Luas (m2)
1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1
1880 6545 807 578 491 310 1450 939 1097 1150 809 669 184 385 1.920 253 500 1.764 250 500 437 479 721 2.365 162 367 160 1.080 437 102 216 272 1335 945 1.003 138 138 100 100 100 100 100 100 200 66 196 100 79 80 466 16 64 57 245
II - 7
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
REALISASI PEMBAYARAN UGR DESA JATIKARYA KOTA BEKASI Tgl UGR
No
49 50 51 52 53 54 55 56 57 58 59 60 61 62 63 64 65 66 67 68 69 70 71 72 73 74 75 76 77 78 79 80 81 82 83 84 85 86 87 88 89 90 91 92 93 94 95 96 97 98 99
Nama
MUNAH YANAH YANAH YANAH YANAH UMAR JAMAN
NAIH EMPAI PANTJA CANDRAWATI RAHMAT RINASARI BR GINTING BAHTERE SITEPU UMAR
HASANUDIN MIJA ANIM ROHADI
MADI H ANIH ENDIH
HJ AMINAH SA'AANAN/ANIN IDOK SITI AMINAH LIA NEMIH TJANDRA LATIEF JEFFREY, SE JEFFREY, SE TJANDRA LATIEF
AGUNG UTOMO/SUTARTO DRS BAMBANG DARANINDA LEO LEO HJ. SAMIH
DRA. RINI PERTAMAYATI DWI SUPRAPTI DWI SUPRAPTI DWI SUPRAPTI DWI SUPRAPTI DWI SUPRAPTI DRA. RINI PERTAMAYATI BILMAN LUMBANGAOL ENTONG INA UTI MISAR ISYA ISYANTI DEWI
NAAN UNTUNG
SRI ABRIYANTI INA-UTI SUTIAWAN KOSASIH
NIB Status Tanah
38a 39 39a 39b 39c 40 41 42 43 44 45 45a 46 47 48 49 50 51 52 53 54 55 55a 55b 55c 56 57 58 58a 59 60 61 62 63 64 65 65a 65b 65c 65d 66 67 68 69 70 71 72 73 74 74a 75
17504
3448
3450 3449
3209
Bdg
Luas (m2)
1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1
80 466 16 64 57 245 202 534 1.538 279 200 200 551 150 46 53 92 394 96 73 69 156 53 40 27 1107 213 587 56 2.475 754 2.009 1.870 410 1.295 262 202 476 200 54 444 192 548 246 149 206 271 206 258 293 284
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
II - 8
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
REALISASI PEMBAYARAN UGR DESA JATIKARYA KOTA BEKASI Tgl UGR
No
100 101 102 103 104 105 106 107 108 109 110 111 112 113 114 115 116 117 118 119 120 121 122 123 124 125 126 127 128 129 130 131 132 133 134 135 136 137 138 139 140 141 142 143 144 145 146 147 148 149
Nama
SRI PURWATI SUNARTO RUSLAN PUTRO
JULKARNAEN BAMBANG SUNARTO RUSLAN PUTRO
SUGIONO/KAPLING DEPKES SAMAN BIN LAISAN
SAMAT/PENGKI SABITIK nn SUGIONO/KAPLING DEPKES MUHAMMAD ZAID MUHAMMAD ZAID SUGIONO/KAPLING DEPKES PT. SBM GUNAWAN KARTA nn nn SAMAN BIN LAISAN
KANTOR GAS SUGIONO/KAPLING DEPKES SABIKIN HASAN GUNAWAN KARTA
SUGIONO/KAPLING DEPKES nn nn nn NUGROHO WIDYOTOMO SRI PUJILESTARI MUTIKARINI nn nn SABIKIN NASSA nn
nn SUGIONO
SUGIONO/KAPLING DEPKES SUGIONO SUGIONO
SUGIONO/KAPLING DEPKES SUGIONO/KAPLING DEPKES ASIYAH ANDAN PENGKI SOBITIK M. ARIF M. CHUSNAN M. CHUSNAN
CITRA GRAN/PT. SBM CITRA GRAN/PT. SBM CITRA GRAN/PT. SBM CITRA GRAN/PT. SBM
NIB Status Tanah
76 77 77a 78 79 80 81 82 83 84 86 86a 87 88 88a 89 90 91 92 93 93a 94 95 96 97 98 99 100 100a 100b 100c 101 102 102a 103 104 105 106 107 108 109 110 111 113 113a 113b 114 115 116 117
5547 17406 17405 548
1613 4324 18703
Bdg
Luas (m2)
1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1
448 356 147 138 191 470 237 83 217 99 150 30 757 157 115 47 59 20 232 557 9 234 334 3.341 125 121 120 387 274 95 54 163 298 878 232 2.123 940 3.369 696 572 569 640 265 40 77 20 489 609 475 1.014
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
II - 9
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
REALISASI PEMBAYARAN UGR DESA JATIKARYA KOTA BEKASI Tgl UGR
No
150 151 152 153 154 155 156 157 158 159 160 161 162 163 164 165 166 167 168 169 170 171 172 173 174 175 176 177 178 179 180 181 182 183 184 185 186 187 188 189 190 191 192 193 194 195 196 197
Nama
HJ. MIMN H. NOVIS MANDA MACHYUS, ST MSI HJ. AISYA ABDULLAH IR. NORMANSYAH
HARIS ONIN/GEJUK NEMON IR. HARIS IR. HARIS TUNI MONI GEJUK TUNI BONAR SAMAN MAKAM MAKAM MINAH BINTI MIKIN KINAH ENAN/SAIROH WALIMAH TIMORA SITUMORANG DUL KASTIN PT. CPL PT. CPL SA'AMAN BIN LISAN AGUSTINUS PASARIBU YUSTINA CITRAGRAN H. GANI PT. CPL ADANG SMERU JOHAN TATO ANTON P GUNAWAN KAPTA SOMA LISBET BUTAR BUTAR SAMAN SUTISEWAN KOSASIN SUPRAPTO nn PALGUNADI IR. PAUL
AMSE SIMANJUNTAK TIMBUL J SIAGIAN LILY PT. CPL DULKASTIN
CITRAGRAN nn
NIB Status Tanah
118 119 120 120a 121 122 123 123a 123b 124 125 125a 126 127 128 129 130 131 132 133 134 135 136 137 138 139 140 141 142 143 144 144a 144b 144c 145 145a 145b 146 147 148 149 150 150a 150b 151 152 153 154
4769
5136
Bdg
Luas (m2)
1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1
998 1.232 552 791 614 702 287 523 480 1.000 1.437 520 246 1.501 60 41 1.347 530 937 436 362 608 351 691 171 715 3.038 2.454 980 1.078 642 338 331 185 751 480 223 799 669 1.484 1.018 126 50 264 1.793 1.015 456 1.796
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
II - 10
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
REALISASI PEMBAYARAN UGR DESA JATIKARYA KOTA BEKASI Tgl UGR
No
198 199 200 201 202 203 204 205 206 207 208 209 210 211 212 213 214 215 216 217 218 219 220 221 222 223 224 225 226 227 228 229 230 231 232 233 234 235 236 237 238 239 240 241 242 243
Nama
RIDA ROSIDA SAMIH
IR BUDI HENDARTO IR BUDI HENDARTO IR BUDI HENDARTO SUWARNO
SUGENG NGADIMAN SUGENG NGADIMAN PT. SBM / ALI RAHMAN PT. SBM / ANISAH SOFYAN HASYIM SOFYAN HASYIM
PT. SINAR BAHANA SBM RUDI HANS SUTISWAN KOSASIN H. RATNA PT. SBM/NIBAN BIN SINAN PT. SBM/NIBAN BIN NIKIN PT. SBM/TATIH MISTO MISNA MIJA MISNI BIN MAIN CUCU SUHARTI AGUNG/MUSHOLA GUNAWAN KARTA GUNAWAN KARTA GUNAWAN KARTA NISAN BIN IBAN NISAN BIN IBAN DONCU CITRA GREN IR. TUWONO ARWAN ATMADJA ARWAN ATMADJA ARWAN ATMADJA SUTRISNO SUTRISNO ANDI TOTAL BUAH nn DRS MULYONO TRIBIDA NURMANI TOWER
NIB Status Tanah
155 156 157 157a 157b 157c 158 159 159a 160 161 162 163 164 165 166 167 167a 168 169 170 171 171a 172 173 174 175 176 176a 176b 177 177a 178 179 180 180a 182 182a 183 183a 184 185 186 187 188 189
19832 19822 20073 251 249 757 19819 19818 19820
4353 3898
7392 5493 753
19810
Bdg
Luas (m2)
1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1
264 330 468 143 135 24 300 325 220 400 293 605 617 1.333 197 1.422 250 204 101 73 591 321 171 716 177 385 1.030 402 170 44 85 85 5.906 4.870 60 79 680 65 423 327 514 100 393 486 586 136
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
II - 11
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
REALISASI PEMBAYARAN UGR DESA JATIKARYA KOTA BEKASI Tgl UGR
No
Nama
NIB Status Tanah
244 RAJID BASRI 190 245 ESYE 191 246 BENI CANDRA 192 247 SANI 193 248 RIA 194 249 RIA 195 250 BENI CANDRA 196 251 DONI 197 252 SRI MURWANI 198 253 DRARMASTO 198 254 CITRAGREN 199 255 PATI 200 SUB TOTAL YANG BELUM TERBAYARKAN
Bdg
4772
Luas (m2)
1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1
16764 26246
255
Total Kelurahan Jatikarya
255
109 19 369 1.382 144 90 82 100 491 230 44 42.669 187237
187237
TELAH DI BAYARKAN UGR BELUM DIBAYARKAN UGR
2.2.2 Progres Pembebasan Lahan Hingga Bulan November 2016 Luasan lahan yang dibebaskan pada pembebasan tanah untuk Jalan Tol CimanggisCibitung Section 1A sampai dengan bulan November 2016 adalah seperti berikut: Total luasan lahan yang telah dibebaskan
: 23.388 m2.
Total luasan lahan yang harus dibebaskan
: 270.524 m2.
Presentase luasan lahan yang telah dibebaskan
:9 %
Terdapat keterlambatan yang sangat siknifikan dari progress pembebasan lahan yang sebesar 9 % bila dibandingkan dengan progress waktu yang telah berjalan 93,26 %. 2.2.3 Permasalahan Pada Pembebasan Tanah Didalam pengadaan lahan untuk pekerjaan pembangunan Jalan Tol CimanggisCibitung seksi 1A, Ruas Cimanggis-On Off Ramp Jl. Transyogi STA. 23+900 s.d 27+070 ditemui berbagai kendala didalam pengadaannya. Kendalanya teridentifikasi disebabkan oleh: Masyarakat tidak berkenan tanahnya dibebaskan Tidak selurah bidang dari tanah masyarakat menjadi bagian dari tanah yang direncanakan akan dibebaskan (adanya tanah sisa). Kondisi tanah masih dalam sengketa beberapa pihak. Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
II - 12
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
2.3. PELAKSANAAN K3L 2.3.1 PELAKSANAAN K3 IDENTIFIKASI DAN EVALUASI TERHADAP KESELAMATAN DAN KESEHATAN KERJA LEGISTASI NO
KLAUSAL
DESKRIPSI LEGISTASI
ADA TIDAK ADA
KESESUAIAN ADA
1
UU No 03 Tahun 1969
Hygiene dalam Perniagaan dan Kantor Kantor Pasal 7 Semua bangunan yang digunakan oleh pekerja-pekerja dan perlengkapannya harus dipelihara baik dan dijaga kebersihannva Pasal 8 Semua bangunan yang digunakan oleh pekerja-pekerja harus mempunyal ventilasi yang cukup dan sesuai bersifat alami atau buatan atau kedua-duanya, yang memberi udara segar atau yang dibersihkan Pasal 9 Semua bangunan yang digunakan oleh pekerja-pekerja harus mempunyai penerangan yang cukup dan sesuai, tempat-tempat kerja sedapat mungkin harus mendapat penerangan alam. Pasal 10 Suhu yang nyaman dan tetap apabila keadaan memungkinkan harus dipertahankan dalam bangunan
TIDAK
KETERANGAN SEBAGI AN
ada
ada
ada
ada
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
II - 13
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
2
UU No 14 Tahun 1969
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
yang dipergunakan oleh pekerja-pekerja Pasal 11 Semua tempat kerja harus disusun serta semua tempat duduk harus diatur sedemikian sehingga tidak ada pengaruh yang berbahaya bagi kesehatan pekerja, Pasal 12 Persediaan yang cukup dari air minum yang sehat atau minuman lain yang sehat harus ada bagi keperluan pekerja-pekerja. Pasal 14 Tempat-tempat duduk yang cukup dan sesuai harus disediakan untuk pekerja-pekerja, dan pekerja-pekerja harus diberi kesempatan yang cukup untuk menggunakannya Pasal 17 Para pekerja harus dilindungi dengan tindakan yang tepat dan dapat dilaksanakan terhadap bahan, proses dan teknik yang berbahaya, tidak sehat atau beracun atau untuk suatu alasan yang membahayakan. Apabila sifat pekerjaan menghendakinya, penguasa yang berwenang harus memerintahkan penggunaan alat pelindunq diri. Pasal 18 Kebisingan dan getaran-getaran yang memungkinkan mempunyai pengaruh-pengaruh yang berbahaya kepada pekerja harus dikurangi sebanyak mungkin dengan tindakan-tindakan yang tepat dan dapat dilaksanakan. Ketentuan Pokok Mengenai Tenaga Kerja
ada
ada
ada
ada
Ada sebagian yang mulai menggunakan masker bila bekerja
ada
Sdah mulai berkurang adanya kebisingan sejak beton girder terpasang dan plat lantai jembatana selesai di cor
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
II - 14
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
Pasal 9 Tiap tenaga kerja berhak mendapat perlindungan atas keselamatan, kesehatan, kesusilaan, pemeliharaan moral kerja serta perlakuan yang sesuai dengan martabat dan moral agama.
3
UU No 1 Tahun 1970
ada
Prosedur penanganan penyakit dan keselamat pekerja perlu lebih dalam lagi mengacu kepada undang-undang keselamatan kerja
Keselamatan Kerja Pasal 3 Point (1) Dengan peraturan perundangan ditetapkan syaratsyarat keselamatan kerja untuk : a. Mencegah dan mengurangi kecelakaan b. Mencegah, mengurangi dan memadamkan kebakaran c. Mencegah dan mengurangi bahaya peledakan d. Memberikan kesempatan atau menyelamatkan diri pada waktu kebakaran atau kejadian - kejadian yang berbahaya. e. Memberl pertolongan pada kecelakaan f. Memberi alat - alat perlindungan diri pada para pekerja g. Mencegah dan menqendalikan timbul atau menyebarluasnya suhu, kelembaban, debu, kotoran, asap, uap, gas, dan hembusan angin, cuaca sinar, atau radiasi, suara dan getaran. h. mencegah dan mengendalikan timbulnya penyakit akibat kerja baik fisik, maupun psikis,peracunan.
Ada Ada Ada Ada
Ada
Ada Ada
ada
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
II - 15
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
infeksi dan penularan. i. Memperoleh penerangan yang cukup dan sesuai j. Menyelenggarakan suhu dan kelebaban udara yang Tidak ada baik k. Menyelenggarakan penyegaran udara yang cukup l. Memelihara kebersihan, kesehatan dan ketertiban m. Memperoleh keserasian antara tenaga kerja, alat kerja, lingkungan, cara dan proses kerjanva. n. Mengamankan dan memperlancar pengangkutan orang, binatang, tanaman, atau barang. o. Mengamankan dan memelihara segala jenls bangunan p. Mengamankan dan memperlancar pekerjaan bongkar muat, perlakuan dan penyimpanan barang. q. Mencegah terkena aliran listrik yang berbahaya. r. Menyesuaikan dan menyempurnakan pengamanan pada pekerjaan yang berbahaya kecelakaan menjadi bertambah tinggi Pasal 4 1. Dengan peraturan perundangan ditetapkan syarat syarat keselamatan kerja dalam perencanaan, pembuatan, pengangkutan, peredaran, perdagangan, pemasangan, pemakaian, penggunaan, pemeliharaan, dan penyimpanan bahan, barang, produk teknis dan aparat produksl yang mengandung dan dapat menimbulkan bahaya. 2. Syarat-syarat tersebut memuat prinsip - prinsip teknis ilmlah menjadi suatu kumpulan ketentuan yang disusun secara teratur, jelas dan praktis yang
Ada Prosedur belum ada Ada
Ada Ada Ada ada Ada
Ada
ada
Perlu dilengkapi prosedur persyaratan
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
II - 16
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
3.
1.
2.
1.
mencakup bidang konstruksi, bahan, pengolahan dan pembuatan, perlengkapan alat-alat perlindungan, pengujian dan pengesahan, pengepakan, atau pembungkusan, pemberian tanda-tanda pengenal atas bahan, barang, produk teknis dan aparat produksi guna menjamin keselamatan barang - barang itu sendiri, keselamatan tenaga kerja yang melakukannya dan keselamatan umum. Dengan Peraturan perundangan dapat diubah perincian tersebut dalam ayat (1) dan (2), dengan peraturan perundangan ditetapkan siapa yang berkewajiban memenuhi dan mentaati syarat – syarat keselamatan tersebut Pasal 8 Pengurus diwajibkan untuk memeriksakan kesehatan badan, kondisi mental dan kemampuan fisik dari tenaga kerja yang akan diterimanya maupun yang akan dipindahkan sesuai dengan sifatsifat pekerjaan yang diberikan kepadanva. Pengurus diwajibkan memeriksakan kesehatan semua tenaga kerja yang berada dibawah pimpinannya, secara berkala pada dokter yang ditunjuk oleh pengusaha dan dibenarkan oleh direktur Pasal 9 Pengurus diwajibkan menunjukkan dan menjelaskan pada tiap tenaga kerja baru tentang : o kondisi-kondisi dan bahaya-bahaya serta yang
yang digunakan di lapangan
Ada
ada
Ada
Ada
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
II - 17
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
dapat timbul dalam tempat kerjanya semua pengamanan dan atat-atat perlindungan yang diharus kan dalam tempat kerjanya o alat-alat perlindungan diri bagi tenaga kerja yang bersangkutan o cara-cara dan sikap yang aman dalam melaksanakan pekerjaannya 2. Pengurus hanya dapat mempekerjakan tenaga kerja yang bersangkutan setelah ia yakin tenaga kerta tersebut telah memahami syarat-syarat di atas. 3. Pengurus diwajibkan menyelenggarakan pembinaan bagi tenaga kerja yang berada di bawah pimpinannya dalam pencegahan kecelakaan dan pemberantasan kebakaran serta peningkatan K3 pula dalam pemberian P3K. Pasal 11 Pengurus diwajibkan melaporkan tiap kecelakaan yang terjadi dalam tempat kerja yang dipimpinnya pada pejabat yang ditunjuk oleh menteri tenaga kerja, Pasal 12 Dengan peraturan perundangaan diatur kewajiban dan hak tenaga kerja untuk : o
a. b. c.
Memberikan keterangan yang benar bila dlmlnta oleh pegawai pengawas atau ahll keselamtan kena Memakal alat-alat petindung dirl yang dlwajlbkan Mematuhl dan mentaatl semua syarat-syarat K3 yang diwajlbkan
ada
ada
ada
ada ada ada
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
II - 18
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
d.
4
UU No 3 Tahun 1992
Memlnta oada penaurus aaar dllaksanakan semua syarat-svarat K3 vang diwa11bkan Pasal 13 Barang slapa akan memasukl sesuatu tempat kerja, dlwaJlbkan mentaati semua petunjuk keselamatan kerja dan memakai alat-alat pelindungan diri yang dlwajibkan Pasal 14 a. Secara tertulls menempatkan dalam tempat kerja yang dlplmplnnya semua syarat keselamatan kerja yang diwajlbkan , sesual undang - undang lnl dan semua peraturan pelaksanaannya yang bertaku bagl tempat kerja yang bersangkutan, pada tempat- tempat yang mudah dlllhat dan terbaca dan menurut petunjuk pegawal pengawas atau ahll kesehatan kerja. b. Memasang dalam tempat kerja yang dipimplnnya, semua gambar kesetamatan kerja yang diwajlbkan dan semua bahan pembinaan talnnya, pada tempat - tempat yang mudah dilihat dan terbaca menurut petunjuk pengawas atau ahli keselamatan kerja. c. Menyediakan secara cuma-cuma alat petlndung dirl yang dlwajlbkan pada tenaga kerja berada dlbawah pimpinannya dan menyediakan bagi setlap orang lain yang memasukl tempat kerja tersebut, disertai dengan petunjuk-petunjuk yang diperlukan menurut petunjuk pegawal pengawas atau ahll-ahli keselamatan kerja, Jaminan Sosial Tenaga Kerja
ada
ada
Ada
Ada
ada
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
II - 19
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
2.
1.
1.
1.
2.
3.
Pasat 3 Setlap tenaga kerja berhak atas jamlnan soslal tenaga kerja Pasal 4 Program Jamlnan soslal tenaga kerja sebagaimana dlmaksud pasal 3 waJib dltakukan oleh setlap perusahaan bagi tenaga kerja yang melakukan pekerjaan didalam hubungan kerja~a~"'' ,fonnon lmtanh ran I mriann-i mrl"nn In! Pasal 8 Tenaga kerja yang tertimpa kecelakaan kerja berhak menerlma jaminan kecelakaan kerja Pasal 10 Pengusaha wajib metaporkan kecetakaan kerja yang menimpa tenaga kerja kepada kantor departemen tenaga kerja dan Badan Penyetenggara dalam waktu tldak lebih darl 2 X 24 jam Pengusaha wajib melaporkan kepada kantor departemen tenaga kerja dan badan penyelenggara dalam waktu tidak lebih dari 2 x 24 jam setelah tenaga kerja yang tertimpa kecelakaan oleh dokter yang merawatnya dinyatakan sembuh, cacaT atau meninggal dunla. Pengusaha wajib mengurus tenaga kerja yang tertlmpa kecelakaan kerja kepada badancnrrma! memneroleh hak-haknva,
Ada
Ada
Ada
Ada
Ada
Ada
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
II - 20
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
5
6
UU RI No 36 Tahun 2009
UU No 18 Tahun 1999
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
Pasal 17 Pengusaha dan tenaga kerja wajlb lkut serta dalam program jamlnan soslal tenaga kerja Pasal 22 Pengusaha wajlb membayar luran dan melakukan pemungutan luran yang menjadi kewaJiban tenaga kerja melalui pemotongan upah tenaga kerja serta membayarkan kepada Badan Penyetenggara dalam waktu yang dltetapkan dengan peraturan pemerlntah Kesehatan Pasal 165 3. Dalam penyeleksian pemilihan calon pegawai pada perusahaan/lnstansi, hasil pemeriksaan kesehatan secara fisik dan mental digunakan sebagai bahan pertlmbangan dalam oenoambilan keoutusan. Pasal 166 1. Majikan atau pengusaha wajib menjamin kesehatan pekerja melalul upaya pencegahan, peningkatan, pengobatan dan pemulihan serta wajlb menanggung seluruh biaya pemeliharaan kesehatan oekeria 2. Majlkan atau pengusaha menanggung biaya atas gangguan kesehatan akibat kerja yang diderita oleh pekerja sesual dengan peraturan perundangundangan. Jasa Konstruksi Pasal 23 2. Penyelenggaraan pekerjaan konstruksl wajib memenuhi ketentuan tentang keteknlkan,
Ada
Ada
ada
Ada
ada
ada
Perlu dokumen yang ditandatangani secar
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
II - 21
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
7
8
9
UU No 13 Tahun 2003
UU No 22 Tahun 2009
Peraturan Pemerintah RI No. 50 Tahun 2012
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
keamanan, keselamatan dan kesehatan kerja, perllndungan tenaga kera, serta tata llngkungan setempat untuk menJamin terwujudnya tertib penyelenggaraan pekerjaan konstruksl Ketenagakeraj an Pasal 6 Setlap pekerJa/buruh berhak memperoleh perlakuan yang sama tampa dlskrlmlnasl darl lpengusaha Pasal 11 Setlap tenaga kerja berhak untuk memperoleh dan/atau mengembangkan kompetensi kerja sesual dengan bakat, mlnat dan kemampuannya melalul pelatlhan kelja. Tentang Jalan Pasal 48 Setiap kendaraan bermotar yang dloperaslkan harus memenuhi persyaratan teknls dan laik Jalan Pasal 77 Setlap orang yang mengemudikan kendaraan bermotor di jalan, wajib memiliki surat ljln mengemudi sesual dengan Jenls kendaraan bermotor yang dlkemudikannya. Penerapan SMK3 Pasal 5 1. Setiap perusahaan wajib menerapkan SMK3 di Perusahaannya. 2. KewaJiban sebagaimana dimaksud ayat 1 berlaku untuk Perusahaan a. Mempekerjakan pekerja/buruh paling sedikit
resmi oleh penyelenggara proyek
ada
ada
ada
ada
Ada
Ada
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
II - 22
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
10
Peraturan Pemerintah RI No. 76 Tahun 2007
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
100 ( seratus ) orang atau b. Mempunyai tlngkat potensi bahaya tinggl. Pasal 6 2. Penerapan SMK3 sebagalmana yang dimaksud tertuang dalam Pedoman yang tercantum daiam Lampiran 1 sebagai bagian yang tak terplsahkan dari Peraturan Pemerlntah inl. Penyelenggaraan Program Kerja Jaminan Sosial Tenaga Pasal 2 1. Program Jaminan soslal tenaga kerJa sebagaimana dimaksud dalam Peraturan Pemerintah inl, terdlri a. Jaminan berupa uang yang metiputi : jaminan kecelakaan kerja, Jaminan kematlan, jaminan hari tua b. Jaminan berupa peiayanan yaitu jaminan pemeliharaan kesehatan 3. Pengusaha yang mempekerjakan tenaga kerja sebanyak 10 orang atau lebih, atau membayar upah minimal Rp. 1.000.000 sebulan, wajib mengikutsertakan tenaga kerjanya dalam nronr~m i~mln~n cnd,I Pasal 5 1. pengusaha sebagaimana dimaksud dalam pasat 2 ayat 3 wajib mendaftarkan perusahaan dan tenaga kerjanya sebagai peserta program jamlnan sosial tenaga kerja pada badan penyetenggara dengan menglsi formulir yang disediakan oleh badan penyetenggara. Pasal 18
ada ada
Ada
Ada Ada
ada
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
II - 23
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
1.
11
12
PP RI No 29 Tahun 2000
Kepres RI No 22 Tahun 1993
Pengusaha waJib memberlkan pertolongan pertama pada kecelakaan bagi tenaga kerja yang tertimpa "· 2. Pengusaha wajlb melaporkan setlap kecelakaan kerja yang menlmpa tenaga kerjanya kepada kantor departemen tenaga kerja dan badan penyelenggaraan setempat/terdekat sebagal taporan kcelakaan tahap 1 dalam waktu tidak teblh 2 x 24 jam terhitung terjadinya Penyelenggaraan Jasa Konstruksi Pasal 30 Point (1) b. Keamanan, keselamatan dan kesehatan tempat kerja konstruksi sesuai dengan peraturan dan perundangan yang berlaku c. Perlindungan soslal tenaga kerja datam pelaksanaan pekerjaan konstruksl sesuai dengan neraturan nerundanaan yang berlaku d. Atas lingkungan setempat dan pengelolaan lingkungan hldup sesual dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku. Penyakit Yang Timbul Karena Hubungan Kerja Pasal 2 Setlap tenaga kerja yang menderlta penyaklt yang timbul karena hubungan kerja berhak mendapat jaminan kecelakaan serta bailk pada saat masih dalam hubungan kerja Pasal 3 Hak atas jaminan kecelakaan kerja bagi tenaga kerja
Ada
ada
Ada
Ada
Ada
ada
ada
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
II - 24
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
13
PerMen Perburuhan No 07 Tahun 1964
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
yang berhubungan kerjanya telah berakhir sebagaimana pasal 2 diberikan, apabila menurut hasil diagnosa dokter yang merawat penyakit tsb diakibatkan oleh pekerjaan selama tenaga kerja yang bersangkutan masih dalam hubungan kerja. Syarat Kesehatan, Kebersihan Serta Penerangan dalam Tempat Kerja Pasal 2 Setiap bangunan perusahaan harus memenuhi syaratsyarat untuk : a. menghindari kemungkinan bahaya kebekaran dan kecelakaan b. menghindarkan kemungkinan bahaya keracunan, penularan penyakit atau timbulnya penyakit jabatan c. memajukan kebersihan dan ketertiban d. mendapat penerangan yang cukup dan memenuhi syarat untuk melakukan pekerjaan e. mendapat suhu yang layak dan peredaran udara yang cukup f. menghindarkan gangguan debu, gas, uap, dan bauan yang tidak menyenangkan Pasal 3 1. Halaman harus bersih, teratur, rata dan tidak becek dan cukup luas untuk kemungkinan perluasan. 2. Jalan di halaman tidak boleh berdebu. 3. Untuk keperluan aliran air (riolering) harus cukup
Ada Ada
Ada Ada Ada ada
ada
Prosedur dilengkapi dengan tanda tangan
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
II - 25
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
saluran yang kuat dan bersih. 4. Saluran air yang melintasi halaman harus tertutup. 5. Sampah dan bahan terbuang lainnya harus terkumpul pada suatu tempat yang rapi dan tertutup. 6. Pada waktunya sampah itu harus dibuang ke tempat pembuangan sampah atau dibakar pada tempat yang aman. 7. Tempat pengumpulan sampah tidak boleh menjadi sarang lalat atau binatang serangga yang lain Pasal 6 1. Kakus-kakus yang terbuat dari bahan yang kuat harus disediakan untuk kaum buruh. 2. Kakus-kakus tersebut harns terpisah untuk laki-laki dan perempuan, sehinggatidak memungkinkan terjadinya gangguan kesusilaan. 3. Kakus-kakus itu harus selalu dibersihkan oleh pegawai-pegawai tertentu. 4. Kakus.-kakus harus mendapat penerangan yang cukup dan pertukaran udara yang baik. 5. Kakus yang bersih ialah kakus yang memenuhi syarat-syarat sebagai berikut : g. Tidak boleh berbau. h. Tidak boleh ada kotoran yang terlihat. i. Tidak boleh ada lalat, nyamuk atau, serangga yang lain. j. Harus selalu tersedia air bersih yang cukup untuk dipergunakan.
pelaksana
Ada Ada
Ada
Ada Ada
Hanya di kantor semetara untuk buruh belum ada
Ada Ada Ada Ada Ada Ada Ada
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
II - 26
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
k. Harus dapat dibersihkan dengan mudah. l. Paling sedikit harus dibersihkan 2 - 3 x sehari. 10. Pintu kakus harus dapat ditutup dengan mudah. Pasal 8 1. Dapur, kamar makan dan alat keperluan makan harus selalu bersih dan rapi. 2. Dapur dan kamar makan tidak boleh berhubungan langsung dcngan tempat kerja. 3. Dapur dan kamar makan harus mendapat penerangan yang baik dan peredaran udara yang cukup. 4. Makanan yang disediakan untuk buruh harus menurut menu yang memenuhi syarat kesehatan (Lihat anjuran Lembaga Makanan Rakyat). Air yang dipergunakan untuk makan dan minum harus memenuhi syarat-syarat sebagai berikut : a. Air tidak boleh berbau dan harus segar. b. Air tidak boleh berwarna (harus bening). c. Air tidak boleh berasa. d. Air tidak boleh mengandung garam-garam yang berbahaya (dinyatakan dengan pemeriksaan Laboratorium Kesehatan). e. Air tidak boleh mengandung binatang-binatang atau bakteri-.bakteri yang berbahaya (dinyatakan dengan pemeriksaan Laboratoirum Kesehatan). f. Pada waktu-waktu tertentu air yang dipakai harus diperiksa oleh Laboratorium Kesehatan. 5. Alat-alat makan atau masak sesudah dipakai harus
Ada Ada ada Tidak ada Tidak ada Tidak ada
Tidak ada
Tidak ada
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
II - 27
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
14
PerMen Tenaga Kerja No.01/Men/1980
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
dibersihkan dengan sabun dan air panas dan dikeringkan. 6. Alat -alat tersebut harus dibuat dari bahan-bahan yang mudah dibersihkan. 7. Semua pegawai yang mengerjakan dan melayani makanan dan minuman harus bebas dari salah satu penyakit menular dan selalu harus menjaga kebersihan badannya. Pasal 10 1. Jarak antara gedung-gedung atau bangunanbangunan lainnya harus sedemikian rupa sehingga tidak mengganggu masuknya cahaya siang ke tempat kerja. 2. Setiap tempat kerja harus mendapat penerangan yang cukup untuk melakukan pekerjaan. 4. Jalan-jalan keluar seperti pintu, gang - gang, dll. Harus mempunyai alat penerangan darurat, dan diberi tanda pengenal dengan cat luminous, bahan-bahan reflectle atau bahan-bahan Keselamatan dan Kesehatan Kerja pada Konstruksi Bangunan Pasal 2 Setiap pekerjaan konstruksi bangunan yang akan dilakukan wajib dilaporkan kepada Direktur atau Pejabat yang ditunjuknya Pasal 3 1. Pada setiap pekerjaan konstruksi bangunan harus diusahakan pencegahan atau dikurangi terjadinya kecelakaan atau sakit akibat kerja terhadap tenaga
Dilakukan
Dilakukan Prosedur perlu ada
Ada
Belum ada denah project
Ada Ada
ada
Ada
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
II - 28
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
kerjanya. 2. Sewaktu pekerjaan dimulai harus segera disusun suatu unit keselamatan dan kesehatan kerja, hal tersebut harus diberitahukan kepada setiap tenaga kerja. 3. Unit keselamatan dan kesehatan kerja tersebut ayat (2) pasal ini meliputi usaha-usaha pencegahan terhadap: kecelakaan, kebakaran, peledakan, penyakit akibat kerja, pertolongan pertama pada kecelakaan dan usaha-usaha penyelamatan Pasal 4 Setiap terjadi kecelakaan kerja atau kejadian yang berbahaya harus dilaporkan kepada Direktur atau Pejabat yang ditunjuknya. Pasal 5 1. Disetiap tempat kerja harus dilengkapi dengan sarana untuk keperluan keluar masuk dengan aman. 2. Tempat-tempat kerja, tangga-tangga, lorong-lorong dan gang-gang tempat orang bekerja atau sering dilalui, harus dilengkapi dengan penerangan yang cukup sesuai dengan ketentuan yang berlaku. 3. Semua tempat kerja harus mempunyai ventilasi yang cukup sehingga dapat mengurangi bahaya debu, uap dan bahaya lainnya. Pasal 6 Kebersihan dan kerapihan di tempat kerja harus dijaga sehingga bahan-bahan yang berserakan, bahan-bahan bangunan, peralatan dan alat-alat kerja tidak
Ada
Ada
Ada
Ada
Ada
Ada
Tidak Ada
Belum ada prosedur pengaturannya
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
II - 29
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
merintangi atau menimbulkan kecelakaan. Pasal 7 Tindakan pencegahan harus dilakukan untuk menjamin bahwa peralatan perancah, alatalat kerja, bahan-bahan dan benda-benda lainnya tidak dilemparkan, diluncurkan atau dijatuhkan ke bawah dari tempat yang tinggi sehingga dapat menyebabkan kecelakaan. Pasal 8 Semua peralatan sisi-sisi lantai yang terbuka, lubanglubang di lantai yang terbuka, atap-atap atau panggung yang dapat dimasuki, sisi-sisi tangga yang terbuka, semua galian-galian dan lubang-lubang yang dianggap berbahaya harus diberi pagar atau tutup pengaman yang kuat. Pasal 9 Kebisingan dan getaran di tempat kerja tidak boleh melebihi ketentuan Nilai Ambang Batas (NAB) yang berlaku. Pasal 10 Orang yang tidak berkepentingan, dilarang memasuki Tidak ada tempat kerja. Pasal 11 Tindakan harus dilakukan untuk mencegah bahaya terhadap orang yang disebabkan oleh runtuhnya bagian yang lemah dari bangunan darurat atau bangunan yang tidak stabil. Pasal 12 Perancah yang sesuai dan aman harus disediakan untuk
ada
Tidak Ada
Belum ada prosedur pengaturannya
Tidak Ada
Masih kurang dilapangan dalam memagari area berbahaya seperti dekat danau
Ada unji lab tapi tidak ada uji pembanding ketika pra konstruksi dengan konstruksi Masih bebas orang keluar masuk proyek
Ada
Perlu tambahan ramburambu yang menyatakan begitu rentannya bangunan dan tanah
ada
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
II - 30
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
semua pekerjaan yang tidak dapat dilakukan dengan aman oleh seseorang yang berdiri di atas konstruksi yang kuat dan permanen, kecuali apabila pekerjaan tersebut dapat dilakukan dengan aman dengan mempergunakan tangga. Pasal 13 1. Perancah harus diberi lantai papan yang kuat dan rapat sehingga dapat menahan dengan aman tenaga kerja, peralatan dan bahan yang dipergunakan. 2. Lantai perancah harus diberi pagar pengaman, apabila tingginya lebih dari 2 meter. Pasal 22 Perancah beroda yang dapat dipindah-pindahkan (mobile scaffold) harus dibuat sedemikian rupa sehingga perancah tidak memutar waktu dipakai. Pasal 25 Tangga harus terdiri dari 2 kaki tangga dan sejumlah anak tangga yang dipasang pada kedua kaki tangga dengan kuat Pasal 28 Alat-alat angkat harus direncanakan dipasang, dilayani dan dipelihara sedemikian rupa sehingga terjamin keselamatan dalam pemakaiannya. Pasal 31 Tindakan pencegahan harus dilakukan untuk melarang orang memasuki daerah lintas keran jalan (travelling crane) untuk menghindarkan kecelakaan karena terhimpit.
Ada
ada
ada
ada
ada
Tidak Ada
Belum ada yang mengingatkan masih sembarangan orang melalui area berbahaya
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
II - 31
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
Pasal 39 Beban maksimum yang diijinkan harus dikurangi apabila (sling) digunakan pada bermacam-macam sudut. Pasal 42 1. Mesin-mesin yang digunakan harus dipasang dan Tidak ada dilengkapi dengan alat pengaman untuk menjamin keselamatan kerja. 2. Alat-alat pengaman tersebut ayat (1) di atas harus terpasang sewaktu mesin dijalankan. Pasal 44 Operator mesin harus terlatih untuk pekerjaannya dan harus mengetahui peraturan keselamatan kerja untuk mesin tersebut. Pasal 45 Alat-alat penggalian tanah yang digunakan harus dipelihara dengan baik sehingga terjamin keselamatan dan kesehatan dalam pemakaiannya. Pasal 49 Mesin adukan beton (concrete mixer) yang digunakan Tidak ada harus dilengkapi dengan alat-alat pengaman dan dijalankan serta dipelihara untuk menjamin agar tidak ada orang yang mendapat kecelakaan disebabkan bagian-bagian mesin yang berputar atau bergerak atau boleh karena kejatuhan bahan-bahan. Pasal 55 1. Alat-alat kerja tangan harus dari mutu yang cukup baik dan harus dijaga supaya selalu dalam keadaan baik. 2. Penyimpanan dan pengangkutan alat-alat tajam
ada
ada
Tidak Ada
Prosedur pemeliharaan alat-alat tersebut belum ada Prosedur dan petunjuk belum ada
Ada
Belum ada catatan inventarisasi
ada
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
II - 32
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
harus dilakukan sedemikian rupa sehingga tidak membahayakan. Pasal 67 1. Setiap pekerjaan, harus dilakukan sedemikian rupa Tidak ada sehingga terjamin tidak adanya bahaya terhadap setiap orang yang disebabkan oleb kejatuhan tanah, batu atau bahan - bahan lainnya yang terdapat di pinggir atau di dekat pekerjaan galian. 2. Pinggir-pinggir dan dinding-dinding pekerjaan galian harus diberi pengaman penunjang yang kuat untuk menjamin keselamatan orang yang bekerja di dalamlubang atau parit. 3. Setiap tenaga kerja yang bekerja dalam lubang galian harus dijamin pula keselamatannya dari bahaya lain selain tersebut ayat (1) dan (2) di atas. Pasal 72 Pembangunan konstruksi beton harus direncanakan dan dihitung dengan teliti untuk menjamin agar konstruksi dan penguatnya dapat memikul beban dan tekanan lainnya sewaktu membangun tiap-tiap bagiannya. Pasal 74 Setiap ujung-ujung mencuat yang membahayakan harus dilengkungkan atau dilindungi. Pasal 76 Beton harus dikerjakan dengan hati-hati untuk menjamin agar pemetian beton (bekisting) dan penguatnya dapat memikul atau menahan seluruh beban sampai beton menjadi beku.
Prosedur pengamanan dari pekerjaan tanah belum ada
Tidak Ada
ada
Tidak Ada ada
Belum ada catatan
Prosedur pelaksanaannya perlu ditambah
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
II - 33
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
Pasal 77 Bagian-bagian yang siap dipasang (prefabricated parts) harus direncanakan dan dibuat dengan baik sehingga dapat diangkut dan dipasang dengan aman Pasal 86 Tenaga kerja yang melakukan pekerjaan di atas atap harus dilengkapi dengan alat pelindung diri yang sesuai untuk menjamin agar mereka tidak jatuh dari atap atau dari bagian-bagian atap yang rapuh. Pasal 88 1. Tindakan pencegahan harus dilakukan untuk menghindarkan timbulnya kebakaran sewaktu mengelas dan memotong dengan las busur. 2. Juru las dan tenaga kerja yang berada disekitarnya harus dilindungi terhadap serpihan bunga api, uap radiasi dan sinar berbahaya lainnya. Pasal 91 Rencana pekerjaan pengangkutan harus ditetapkan terlebih dahulu sebelum pekerjaan pembongkaran dimulai. Pasal 99 1. Alat-alat penyelamat dan pelindung diri yang jenisnya disesuaikan dengan sifat pekerjaan yang dilakukan oleh masing-masing tenaga kerja harus disediakan dalam jumlah yang cukup. 2. Alat-alat termaksud pada ayat (1) pasal ini harus selalu memenuhi syarat-syarat keselamatan dan kesehatan kerja yang telah ditentukan. 3. Alat-alat tersebut ayat (1) pasal ini harus
ada
ada
Ada
Prosedur perlu ditandatangani oleh pelaksanan
Ada
Ada
Prosedur pengamanan perlu ditambah dan ditandatangani
Ada
Ada
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
II - 34
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
4.
15
PerMen Tenaga Kerja No.04/Men/1980
digunakan sesuai dengan kegunaannya oleh setiap tenaga kerja dan orang lain yang memasuki tempat kerja. Tenaga kerja dan orang lain yang memasuki tempat kerja diwajibkan menggunakan alat-alat termaksud pada ayat (1) pasal ini
Ada
Syarat-syarat Pemasangan dan Pemeliharaan APAR Pasal 3 Tabung alat pemadam api ringan harus diisi sesuai dengan jenis dan konstruksinya. Pasal 4 Setiap satu atau kelompok alat pemadam api ringan harus ditempatkan pada posisi yang mudah dilihat dengan jelas, mudah dicapai dan diambil serta dilengkapi dengan pemberian tanda pemasangan Pasal 5 Dilarang memasang dan menggunakan alat pemadam api ringan yang didapati sudah berlubang-lubang atau cacat karena karat. Pasal 8 Pemasangan alat pemadam api ringan harus sedemikian rupa sehingga bagian paling atas (puncaknya) berada pada ketinggian 1,2 m dari permukaan lantai kecuali jenis CO2 dan tepung kering (dry chemical) dapat ditempatkan lebih rendah dengan syarat, jarak antara dasar alat pemadam api ringan tidak kurang 15 cm dan permukaan lantai. Pasal 14
Ada
Ada
Ada
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
II - 35
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
16
17
18
PerMen Tenaga Kerja No.02/MEN/1980
PerMen Tenaga Kerja No.01/MEN/1981
PerMen Tenaga Kerja No.02/MEN/1982
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
Petunjuk cara-cara pemakaian alat pemadam api ringan harus dapat dibaca dengan jelas. Pemeriksaan Kesehatan Tenaga Kerja dalam Penyelenggaraan Keselamatan Kerja Pasal 3 Semua perusahaan sebagaimana dimaksud pasal 2 ayat (2) tersebut di atas harus melakukan pemeriksaan kesehatan berkala bagi tenaga kerja sekurangkurangnya 1 tahun sekali kecuali ditentukan lain oleh Direktur Jenderal Pembinaan Hubungan Perburuhan dan Perlindungan Tenaga Kerja. Kewajiban Melapor Penyakit Akibat Kerja Pasal 2 Apabila dalam pemeriksaan kesehatan bekerja dan Tidak ada pemeriksaan kesehatan khusus sebagaimana ditetapkan dalam peraturan Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi No. Per. 02/Men/1980 ditemukan penyakit kerja yang diderita oleh tenaga kerja, pengurus dan Badan yang ditunjuk wajib melaporkan secara tertulis kepada Kantor Direktorat Jenderal Pembinaan Hubungan Perburuhan dan Perlindungan Tenaga Kerja setempat. Pasal 3 Laporan sebagaimana dimaksud pasal 2 ayat (1) harus dilakukan dalam waktu paling lama 2 x 24 jam setelah penyakit tersebut dibuat diagnosanya. Kwalifikasi Juru Las di Tempat Kerja Pasal 3 Juru las dianggap trampil apabila telah menempuh ujian Tidak ada
Ada
Prosedur belum diterima
Ada
Catatan record pemeriksaan belum diteima hanya catatan
Ada
Belum ada catatan
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
II - 36
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
19
PerMen Tenaga Kerja No.04/MEN/1985
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
las dengan hasil memuaskan dan mempunyai sertifikat juru las. Pasal 4 Peserta Juru las harus memenuhi syarat-syarat sebagai berikut: a. berbadan sehat baik physik maupun mental yang dinyatakan dengan surat keterangan dokter pemeriksa kesehatan badan tenaga kerja sesuai dengan ketentuan yang berlaku; b. berumur sekurang-kurangnya 18 tahun; c. pemah mengikuti dan lulus latihan las dasar atau mereka yang oleh Direktur dianggap memenuhi syarat; Pesawat Tenaga dan Produksi Pasal 1 f. Pesawat Tenaga dan Produksi ialah Pesawat atau alat yang bergerak berpindah-pindah atau tetap yang dipakai atau dipasang untuk membangkitkan atau memin- dahkan daya atau tenaga, mengolah, membuat: bahan, barang, produk teknis dan aparat produksi yang mengandung dan dapat menimbulkan bahaya kecelakaan. Pasal 4 Semua bagian yang bergerak dan berbahaya dari Pesawat Tenaga dan Produksi harus dipasang alat perlindungan yang efektif kecuali ditempatkan sedemikian rupa sehingga tidak ada orang atau benda yang menyinggungnya. Pasal 6
sertifikat dari para pekerja las Tidak Ada
Ada
Belum ada catatan sertifikat dari para pekerja las Dan pekerja lainnya catatan kepemilikan sertifikat kerja
Prosedur penggunaan listrik berjalan belum ada
Tidak Ada
Belum ada catatan
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
II - 37
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
20
Permenaker No. Per 05/MEN/1985
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
Pada Pesawat Tenaga dan Produksi yang sedang diperbaiki tenaga penggerak harus dimatikan dan alat pengontrol harus segera dikunci serta diberi suatu tanda larangan untuk menjalankan pada tempat yang mudah dibaca sampai Pesawat Tenaga dan Produksi atau alat pengaman tersebut selesai diperbaiki. Pasal 7 Jarak antara pesawat-pesawat atau mesin-mesin harus cukup lebar dan bebas dari segala sesuatu yang dapat membahayakan bagi lalu lintas. Pasal 29 Operator Pesawat Tenaga dan Produksi harus memenuhi syarat-syarat keselamatan dan Kesehatan kerja. Pasal 38 Setiap perencanaan Pesawat Tenaga dan Produksi harus Tidak ada mendapat pengesahan dari Direktur atau Pejabat yang ditunjuknya, kecuali ditentukan lain. Pesawat Angkat dan Angkut Pasal 1 10. Pesawat angkat dan angkut adalah suatu pesawat atau alat yang dgunakan untuk memindahkan, mengangkat muatan baik bahan atau barang atau orang secara vertical dan atau horizontal dalam jarak yang itentukan; 11.Peralatan angkat adalah alat yang dikonstruksi atau dibuat khusus untuk mengangkat naik dan menurunkan muatan;
Ada
Tidak Ada
Alat listrik yang dipakai dilapangan
Ada
Catatan persyaratan belum ada
Ada
Alat berat yang digunakan untuk memindahkan beban , tambahan prosedur yang harus dilengkapi Tidak Ada
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
II - 38
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
Pasal 2 Bahan konstruksi serta perlengkapan dari pesawat angkat dan angkut harus cukup kuat, tidak cacat dan memenuhi syarat. Pasal 3 (1) Beban maksimum yang diijinkan dari pesawat angkat dan angkut harus ditulis pada bagian yang mudah dilihat dan dibaca dengan jelas; (2) Semua pesawat angkat dan angkut tidak boleh dibebani melebihi beban maksimum yang diijinkan (3) Pengangkatan dan penurunan muatan pada pesawat angkat dan angkut harus perlahan-lahan; (4) Gerak mula dan berhenti secara tiba-tiba dilarang.
21
Permen Tenagakerja No 04/Men/1987
Pasal 4 Setiap pesawat angkat dan angkut harus dilayani oleh operator yang mempunyai kemampuan dan telah memiliki ketrampilan khusus tentang Pesawat Angkat dan Angkut. P3K3 serta Tata Cara Penunjukan Ahli Keselamatan Kerja Pasal 2 (1) Setiap tempat kerja dengan kriteria tertentu pengusaha atau pengurus wajib membentuk P2K3. (2 a. tempat kerja dimana pengusaha atau pengurus mempekerjakan 100 orang atau lebih; Pasal 3 (1) Keanggotaan P2K3 terdiri dari unsur pengusaha dan pekerja yang susunannya terdiri dari Ketua,
Tidak Ada
Tidak Ada Tidak Ada Tidak Ada Tidak Ada Tidak Ada
ada ada
ada
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
II - 39
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
22
23
Permen Tenaga Kerja RI No 01/Men/1989
Permen Tenaga Kerja No 02/Men/1989
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
Sekretaris dan Anggota. (2) Sekretaris P2K3 ialah ahli Keselamatan Kerja dari perusahaan yang bersangkutan. Pasal 4 P2K3 mempunyai tugas memberikan saran dan pertimbangan baik diminta maupun tidak kepada pengusaha atau pengurus mengenai masalah keselamatan dan kesehatan kerja. Kwalifikasi dan syarat-syarat operator Keran Angkat Pasal 6 (1)Sertifikat operator diterbitkan oleh Menteri atau Pejabat yang ditunjuknya setelahyang bersangkutan dinyatakan lulus (2)Bagi operator yang telah mendapatkan sertifikat dapat diberikan lisensi oleh Depnaker sesuai dengan tingkat keahliannya yang harus diperbaharui setiap (dua) tahun, melaluiatau tanpa Kursus penyegaran Pengawasan Instalasi Penyalur Petir Pasal 1 h. Instalasi penyalur petir ialah seluruh susunan sarana Tidak ada penyalur petir terdiri atas penerima (Air Terminal/Rod), Penghantar penurunan (Down Conductor), Elektroda Bumi (Earth Electrode) termasuk perlengkapan lainnya yang merupakan satu kesatuan berfungsi untuk menangkap muatan petir dan menyalurkannya ke bumi; Pasal 9 e. Daerah-daerah terbuka seperti: daerah perkebunan,
ada
Ada
Ada
Ada
Tidak
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
II - 40
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
24
Permen Tenaga Kerja No 05/Men/1996
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
Padang Golf, Stadion Olah Raga dan tempat-tempat lainnya. Sistem Managemen Keselamatan dan Kesehatan Kerja Pasal 3 (1) Setiap perusahaan yang mempekerjakan tenaga kerja sebanyak seratus orang atau lebih dan atau mengandung potensi bahaya yang ditimbulkan oleh karakteristik proses atau bahan produksi yang dapat mengakibatkan kecelakaan kerja seperti peledakan, kebakaran, pencemaran dan penyakit akibat kerja wajib menerapkan Sistem Manajemen K3. Pasal 4 Dalam penerapan Sistem Manajemen K3 sebagaimana dimaksud dalam pasal 3, Perusahaan wajib melaksanakan ketentuan-ketentuan sebagai berikut : a. Menetapkan kebijakan keselamatan dan kesehatan kerja dan menjamin komitmen terhadap penerapan Sistem Manajemen K3; b. Merencanakan pemenuhan kebijakan, tujuan dan sasaran penerapan keselamatan dan kesehatan kerja; c. Menerapkan kebijakan keselamatan dan kesehatan kerja secara efektif dengan mengembangkan kemampuan dan mekanisme pendukung yang diperlukan untuk mencapai kebijakan, tujuan dan sasaran keselamatan dan kesehatan kerja ; d. Mengukur, memantau dan mengevaluasi kinerja keselamatan dan kesehatan kerja serta melakukan
ada
Ada
Ada
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
II - 41
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
tindakan perbaikan dan pencegahan ; Meninjau secara teratur dan meningkatkan pelaksanaan Sistem Manajemen K3 secara berkesinambungan dengan tujuan meningkatkan kinerja keselamatan dan kesehatan kerja ; Pasal 5 Untuk pembuktian penerapan Sistem Manajemen K3 sebagaimana dimaksud pasal 4 perusahaan dapat melakukan audit melalui badan audit yang ditunjuk oleh Menteri. PENYELENGGARAAN PEMELIHARAAN KESEHATAN BAGI TENAGA KERJA DENGAN MANFAAT LEBIH BAIK DARI PAKET JAMINAN PEMELIHARAAN KESEHATAN DASAR JAMINAN SOSIAL TENAGA KERJA. Pasal 1 Perusahaan yang menyelenggarakan sendiri pemeliharaan kesehatan dapat dengan cara : b. Bekerjasama dengan badan yang menyelenggarakan pemeliharaan kesehatan; Tata Cara Pelaporan dan Pemeriksaan Kesehatan Pasal 2 (1) Pengurus atau pengusaha wajib melaporkan tiap kecelakaan yang terjadi di tempat kerja dipimpinnya. (2) Kecelakaan sebagaimana dimaksud pada ayat (t) terdiri dari: a. Kecelakaan Kerja: b. Kebakaran atau peledakan atau bahaya pembuangan limbah; e.
25
26
Permen Tenaga Kerja RI No 01/Men/1998
Permen Tenaga Kerja No 03/Men/1998
Ada
ada
Ada
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
II - 42
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
c. Kejadian berbahaya lainnya. Pasal 3 Kewajiban melaporkan sebagaimana dimaksud dalam Pasal 2 ayat (1) berlaku bagi pengurus atau pengusaha yang telah dan yang belum mengikutsertakan pekerjaannya ke dalam program jaminan sosial tenaga kerja berdasarkan Undang-undang No. 3 Tahun 1992. Pasal 4 (1) Pengurus atau pengusaha sebagaimana dimaksud dalam Pasal 3 wajib melaporkan secara tertulis kecelakaan sebagaimana dimaksud dalam Pasal 2 ayat
Ada
Ada
(2) huruf a, b, c dan d kepada Kepala Kantor Departemen Tenaga Kerja setempat dalam waktu tidak lebih dari 2 x 24 (dua kali dua puluh empat) jam terhitung sejak terjadinya kecelakaan dengan formulir laporan kecelakaan sesuai contoh bentuk 3 KK2 A
Tidaj Ada
KEPUTUSAN MENTRI 27
Keputusan Menkes No. 1405 tahun 2002 lampiran 1
Persyaratan Kesehatan Lingkungan Kerja Perkantoran dan Industri Air Bersih Kualitas air bersih memenuhi syarat kesehatan yang meliputi persyaratan fisika, kimia, mikrobiologi dan radioaktif sesuai dengan peraturan dan perundangundangan yang berlaku.
Ada
Udara Ruangan
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
II - 43
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
Suhu dan kelembaban - Suhu : 18 – 28 0C - Kelembaban : 40 % - 60 % a) Tinggi langit-langit dari lantai minimal 2,5 m. b) Bila suhu udara > 28 0C perlu menggunakan alat penata udara seperti Air Conditioner (AC), kipas angin, dll. c) Bila suhu udara luar < 18 0C perlu menggunakan pemanas ruang. d) Bila kelembaban udara ruang kerja > 60 % perlu menggunakan alat dehumidifier. e) Bila kelmbaban udara ruang kerja < 40 % perlu menggunakan humidifier (misalnya : mesin pembentuk aerosol). Debu Agar kandungan debu di dalam udara ruang kerja perkantoran memenuhi persyaratan kesehatan maka perlu dilakukan upaya upaya sebagai berikut : a) Kegiatan membersihkan ruang kerja perkantoran dilakukan pada pagi dan sore hari dengan menggunakan kain pel basah atau pompa hampa (vacuum pump). b) Pembersihan dinding dilakukan secara periodik 2 kali/tahun dan dicat ulang 1 kali setahun. c) Sistem ventilasi yang memenuhi syarat.
Ada
Limbah padat/sampah a. Setiap perkantoran harus dilengkapi dengan tempat sampah dari bahan yang kuat, cukup ringan, tahan karat, kedap air dan mempunyai permukaan yang
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
II - 44
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
halus pada bagian dalamnya serta dilengkapi dengan penutup. b. Sampah kering dan sampah basah ditampung dalam tempat sampah yang terpisah. c. Tersedia tempat pengumpulan sampah sementara yang memenuhi syarat Pencahayaan Intensitas cahaya di ruang kerja minimal 100 lux. Kebisingan Tingkat kebisingan di ruang kerja maksimal 85 dBA Toilet Karyawan 1 – 25 : 1 Toilet Karyawan 25 – 50 : 2 Toilet Karyawan 50 – 100 : 3 Toilet 28
Keputusan MenTri Tenaga Kerja RI No. Kep-187/MEN/1999
Pengendalian Bahan Kimia Berbahaya Pasal 2 Pengusaha atau Pengurus yang menggunakan, menyimpan, memakai, memproduksi dan mengangkut bahan kimia berbahaya di tempat kerja wajib mengendalikan bahan kimia berbahaya untuk mencegah terjadinya kecelakaan kerja dan penyakit akibat kerja. Pasal 4 (1) Lembar data keselamatan bahan sebagaimana dimaksud dalam pasal 3 huruf a meliputi keterangan tentang : a. identitas bahan dan perusahaan. b. komposisi bahan.
Ada
Catatan mengenai kelau amasuk bahan B3 belum ada dan waktu kegiatannya
Ada
Kelengkapan dokumen perlu dilengkapi dengan catatan yang ada dan diperlukan seperti pasal 4 dari Kepmen tenaga
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
II - 45
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
c. identifikasi bahaya. d. tindakan pertolongan pertama pada kecelakaan (P3K). e. tindakan penanggulangan kebakaran. f. tindakan mengatasi kebocoran dan tumpahan. g. penyimpanan dan penanganan bahan. h. pengendalian pemajanan dan alat pelindung diri. i. sifat fisika dan kimia. j. stabilitas dan reaktifitas bahan. k. informasi toksikologi. 5 l. informasi ekologi. m. pembuangan limbah. n. pengangkutan bahan. o. informasi peraturan perundang-undangan yang berlaku. p. informasi lain yang diperlukan. Pasal 5 Label sebagaimana dimaksud dalam pasal 3 huruf a meliputi keterangan mengenai: a. nama produk. b. identifikasi bahaya. c. tanda bahaya dan artinya. d. uraian resiko dan penanggulangannya. e. tindakan pencegahan. f. instruksi dalam hal terkena atau terpapar. g. instruksi kebakaran. h. instruksi tumpahan atau bocoran. i. instruksi pengisian dan penyimpanan. j. referensi.
kerja no 187/Men/1999
Ada
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
II - 46
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
29
Keputusan MenTri Tenaga Kerja RI No. Kep-186/MEN/1999
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
k. nama, alamat dan no. telepon pabrik pembuat dan atau distributor. Penanggulangan Kebakaran di Tempat Kerja Pasal 2 (I) Pengurus atau perusahaan wajib mencegah, rnengurangi dan memadamkan kebakaran, latihan penanggulangan kebakar-an di ternpat kerja. (2)Kewajiban mencegah, mengurangi dan mernadamkan kebakaran di tempat kerja sebagaimana dimaksud pada ayat ( l) rneliputi : a. pengendalian setiap bentuk energi, b. penyediaan sarana deteksi. alarm. Pemadam kebakaran dan sarana evakuasi c. pengendalian penyebaran asap, panas dan gas, d pernbentukan unit penanggulangan kebakaran di ternpat kerja; e penyelenggaraan latihan dan gladi penanggulangan kebakar.an secara berkala; f. nremiliki buku rencana penanggulangan keadaan darurat kebakaran, Pasal 3 Pembentukan unit penanggulangan kebakaran sebagai mana dirnaksud dalam pasal 2 dengan memperhatikan jumlah tenaga kerja dan atau klasifikasi tingkat potensi bahaya kebakaran
Ada
Rekaman pencatatan pelatihan belum ada
Tidak Ada
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
II - 47
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
2.3.2 PELAKSANAAN LINGKUNGAN IDENTIFIKASI DAN EVALUASI TERHADAP LINGKUNGAN LEGISTASI NO
KLAUSAL
DESKRIPSI LEGISTASI
ADA TIDAK ADA
KESESUAIAN ADA
1
UU RI Nomor 32 Tahun 2008 Tentang Perlindungan pengelolaan lingkungan hidup
Pasal 20 ayat (3) Baku Mutu Lingkungan Hidup Setiap orang diperbolehkan untuk membuang limbah ke media lingkungan hidup dengan persyaratan: a. memenuhi baku mutu lingkungan hidup; dan b. mendapat izin dari Menteri, gubernur, atau bupati/walikota sesuai dengan kewenangannya.
Pasal 22 Amdal 1) Setiap usaha dan/atau kegiatan yang berdampak penting terhadap lingkungan hidup wajib memiliki amdal. Pasal 34 UKL/UPL (1) Setiap usaha dan/atau kegiatan yang tidak termasuk dalam kriteria wajib amdal sebagaimana dimaksud dalam Pasal 23 ayat (1) wajib memiliki UKLUPL.
TIDAK
KETERANGAN
SEBAGIAN
Ada Ada
Dokumen K3 Izin yang dikeluarkan oleh pemerintah setempat dan Pemerintah Pusat
Ada
Buku Amdal
Ada
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
II - 48
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
Pasal 47 Analisis Resiko Lingkungan Hiduip (1) Setiap usaha dan/atau kegiatan yang berpotensi menimbulkan dampak penting terhadap lingkungan hidup, ancaman terhadap ekosistem dan kehidupan, dan/atau kesehatan dan keselamatan manusia wajib melakukan analisis risiko lingkungan hidup.
2
UU No 14 Tahun 1992 Tentang Lalu lintas
Pasal 58 Pengelolaan Bahan Berbahaya dan Beracun (1) Setiap orang yang memasukkan ke dalam wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia, menghasilkan, mengangkut, mengedarkan, menyimpan, memanfaatkan, membuang, mengolah, dan/atau menimbun B3 wajib melakukan pengelolaan B3. Pasal 48 Audit Lingkungan Hidup Pemerintah mendorong penanggung jawab usaha dan/atau kegiatan untuk melakukan audit lingkungan hidup dalam rangka meningkatkan kinerja lingkungan hidup. Pasal 50 Tentang Lalu lintas 1. Untuk mencegah pencemaran udara dan kebisingan suara kendaraan bermotor yang dapat mengganggu kelestarian lingkungan hidup, setiap kendaraan bermotor wajib memenuhi
Ada
Masih ada yang perlu diperhatikan terutama masalah genangan air perlu dibuat prosedurnya seperti yang terjadi dekat pemukiman pada STA 27
ada
Ada
Ada
Data uji lab
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
II - 49
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
3
4
UU No 18 Tahun 2008 Tentang Pengelolaan Sampah
Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor : 82 tahun 2001
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
persyaratan ambang batas emisi gas buang dan tingkat kebisingan. 2. Setiap pemilik, pengusaha angkutan umum Belum dan/atau pengemudi kendaraan bermotor, ada wajib mencegah terjadinya pencemaran udara dan kebisingan sebagaimana dimaksud dalam ayat (1), yang diakibatkan oleh pengoperasian kendaraannya. Pasal 3 Pengelolaan sampah diselenggarakan berdasarkan asas tanggung jawab, asas berkelanjutan, asas manfaat, asas keadilan, asas kesadaran, asas kebersamaan, asas keselamatan, asas keamanan, dan asas nilai ekonomi. PERATURAN PEMERINTAH (PP) Pasal 25 Pengelolaan Kualitas Air dan Pengendalian Pencemaran Setiap usaha dan atau kegiatan wajib membuat Tidak rencana penang-gulangan pencemaran air pada ada keadaan darurat dan atau keadaan yang tidak terduga lainnya. Pasal 37 Pembuangan Air Limbah Setiap penanggung jawab usaha dan atau kegiatan Tidak yang membuang air limbah ke air atau sumber air ada wajib mencegah dan menang-gulangi terjadinya pencemaran air. Pasal 38
Data dari kendaraan truk pengangkut tanah
Ada
Belum terlihat tempat penampungan sampah yang permanen
Masih ada air tergenang di lapangan
Belum ada system penanganan pembuangan limbah di lapangan
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
II - 50
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
5
6
Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor : 74 tahun 2001 Tentang Pengelolaan Limbah berbahaya dan beracun
Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor : 18 tahun 1999 diperbaharui PP No. 85 tahun 1999 Tentang Pengelolaan Limbah berbahaya dan beracun
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
(1) Setiap penanggung jawab usaha dan atau kegiatan yang membuang air limbah ke air atau sumber air wajib mentaati persyaratan yang ditetapkan dalam izin. Pasal 4 Setiap orang yang melakukan kegiatan pengelolaan B3 wajib mencegah terjadinya pencemaran dan atau kerusakan lingkungan hidup. Pasal 15 1) Setiap kemasan B3 wajib diberikan simbol dan label serta dilengkapi dengan Lembar Data Keselamatan Bahan (Material Safety Data Sheet). Pasal 18 (1) Setiap tempat penyimpanan B3 wajib diberikan simbol dan label. Pasal 23 (1) Untuk menjaga keselamatan dan kesehatan pekerja dan pengawas B3 wajib dilakukan uji kesehatan secara berkala. Pasal 3 Setiap orang yang melakukan usaha dan/atau kegiatan yang menghasilkan limbah B3 dilarang membuang limbah B3 yang dihasilkannya itu secara langsung ke dalam media lingkungan hidup, tanpa pengolahan terlebih dahulu. Pasal 4 Setiap orang atau badan usaha yang melakukan
Tidak ada
Ada
Berita acara penanganan perlu dilengkapi data lapangan dan dokumentasi
Ada
Sudah ada simbol2 di lapangan
Ada
Sudah ada simbol2 di lapangan Ada
Ada
Prosedur mengenai kesehatan dan keselamat kerja perlu di pertajam Prosedur pembuangsn B3 perlu di perjelas
Ada
Prosedur pengenceran
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
II - 51
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
kegiatan penyimpanan, pengumpulan, pengangkutan, pengolahan, dan penimbunan limbah B3 dilarang melakukan pengenceran untuk maksud menurunkan konsentrasi zat racun dan bahaya limbah B3. Pasal 10 (1) Penghasil limbah B3 dapat menyimpan limbah B3 yang dihasilkannya paling lama 90 (sembilan puluh) hari sebelum menyerahkannya kepada pengumpul atau pemanfaat atau pengolah atau penimbun limbah B3. (2) Bila limbah B3 yang dihasilkan kurang dari 50 (lima puluh) kilogram per hari, penghasil limbah B3 dapat menyimpan limbah B3 yang dihasilkannya lebih dari Sembilan puluh hari sebelum diserahkan kepada pemanfaat atau pengolah atau penimbun limbah B3, dengan persetujuan Kepala instansi yang bertanggung jawab. Pasal 11 (1) Penghasil limbah B3 wajib membuat dan menyimpan catatan tentang : a. jenis, karakteristik, jumlah dan waktu dihasilkannya limbah B3; b. jenis, karakteristik, jumlah dan waktu penyerahan limbah B3; c. nama pengangkut limbah B3 yang melaksanakan pengiriman kepada pengumpul atau pemanfaat atau pengolah atau penimbun limbah B3.
limbah B3 perlu di perjelas
Ada
Prosedur yang menyatakan waktu 90 hari belum ada
Ada
Prosedur 50 hari belum ada
Ada
Belum ada catatan mengenai limbah B3 Belum ada catatan mengenai limbah B3 Belum ada catatan mengenai limbah B3
Ada Ada
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
II - 52
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
(2) Penghasil limbah B3 wajib menyampaikan catatan sekurang-kufangnya sekali dalam enam bulan kepada instansi yang bertanggung jawab
Pasal 28 Kegiatan Pengelolaan (1) Setiap kemasan limbah B3 wajib diberi simbol dan label yang menunjukkan karakteristik dan jenis limbah B3. Pasal 29 (1) Penyimpanan limbah B3 dilakukan di tempat penyimpanan yang sesuai dengan persyaratan. Pasal 40 Perizinan (1) Setiap badan usaha yang melakukan kegiatan : a. penyimpanan, pengumpulan, pemanfaatan, pengolahan dan/atau penimbunan limbah B3 wajib memiliki izin operasi dari Kepala instansi yang bertanggung jawab. b. pengangkut limbah B3 wajib memiliki izin pengangkutan dari Menteri Perhubungan setelah mendapat rekomendasi dari Kepala instansi yang bertanggung jawab. c. pemanfaatan limbah B3 sebagai kegiatan utama wajib memiliki izin pemanfaatan dari instansi yang berwenang memberikan izin pemanfaatan setelah mendapat rekomendasi dari Kepala
ada
Catatan per 6 bulan belum ada karena proyek baru berjalan 5 bulan
Ada
Data surat izin belum diterima
Ada
Data surat izin belum diterima
ada
Data surat izin belum diterima
Ada
Ada
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
II - 53
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
7
Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor : 41 tahun 1999 Tentang Pengendalian Pencemaran Udara
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
instansi yang bertanggung jawab. Pasal 52 pembiayaan (1) Untuk menjaga kesehatan pekerja dan pengawas yang bekerja di bidang pengelolaan limbah B3 dilakukan uji kesehatan secara berkala. Pasal 58 (2) Penghasil, pengumpul, pengangkut, pemanfaat, Tidak pengolah, dan penimbun limbah B3 wajib ada memiliki sistem tanggap darurat. Pasal 2 Pengendalian pencemaran udara meliputi pengendalian dari usaha dan/atau kegiatan sumber bergerak, sumber bergerak spesifik, sumber tidak bergerak, dan sumber tidak bergerak spesifik yang dilakukan dengan upaya pengendalian sumber emisi dan/atau sumber gangguan yang bertujuan untuk mencegah turunnya udara ambien. Pasal 3 Perlindungan mutu udara ambien didasarkan pada baku mutu udara ambien, status mutu udara ambien, baku mutu emisi, am bang batas emisi gas buang, aku tingkat gangguan, ambang batas kebisingan dan Indeks Standar Pencemar Udara. Pasal 16 PENGENDALIAN PENCEMARAN UDARA Pengendalian pencemaran udara meliputi
ada
ada catatan tapi belum diterima
Belum ada informasi
ada
Catatan mengenai uji pencemaran Udara didapat setiap 3 bulan untuk bulan ini belum dapat
ada
Prosedur ada tapi dokumen pelaksanaannya belum diterima PMI
ada
Prosedur penangananya
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
II - 54
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
pencegahan dan penanggulangan pencemaran. sena pemulihan mutu udara dengan melakukan inventarisasi mutu udara ambien. pencegahan sumber pencemar. baik dari sumber bergerak maupun sumber tidak bergerak termasuk sumber gangguan serta penanggulangan keadaan darurat . Pasal 21 Pencegahan Pencemaran Udara dan Persyaratan Penaatan Lingkungan Hidup Setiap orang yang melakukan usaha dan/atau kegiatan yang mengelu arkan emisi dan/atau baku tingkat gangguan ke udara ambien wajib : a. menaati baku mutu udara ambien, baku mutu emisi, dan baku tingkat gangguan yang ditetapkan untuk usaha dan/atau kegiatan yang dilakukannya; b.melakukan pencegahan dan/atau penanggulangan pencemaran udara yang diakibatkan oleh usaha dan/atau kegiatan yang dilakukannya; c. memberikan informasi yang benar dan akurat kepada masyarakat dalam rangka upaya pengenda1ian pencemaran udara da1am lingkup usaha dan/atau kegiatannya Pasal 22 (1) Setiap orang ya ng melakukan usaha dan/atau kegiatan sumber tidak .bergerak yang mengeluarkan emisi dan/atau gangguan wajib memenuhi persyaratan mutu emisi dan/atau
belum lengkap
Ada
Berdasarkan data test emisi udara
Ada
Ada
Ada
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
II - 55
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
gangguan yang ditetapkan da1am izin melakukan usaha dan/atau kegiatan. (2) Izin melakukan usaha dan/atau kegiatan Tidak sebagaimana dimaksud pada ayat (1) diterbitkan ada oleh pejabat yang berwenang sesuai dengan peraturan perundang - undangan yang berlaku. Pasal 24 (1) Setiap usaha dan/atau kegiatan yang tidak wajib rnerniliki analisis rnengenai dampak lingkungan hidup, rnaka pejabat yang berwenang rnenerbitkan izin usaha dan/atau kegiatan rnewajibkan penanggung jawab usaha dan/atau kegiatan untuk rnematuhi ketentuan baku rnutu ernisi dan/atau baku tingkat gangguan untuk rnencegah dan rnenanggulangi pencemaran udara akibat dilaksanakannya rencana usaha dan/atau kegiatannya. Pasal 25 (1) Setiap orang atau penanggungjawab usaha dan/atau kegiatan yang rnenyebabkan terjadinya pencernaran udara dan/atau gangguan wajib rnelakukan upaya penanggulangan dan pernulihannya Pasal 30 (1) Setiap penanggung jawab usaha dan/atau kegiatan dari sumber tidak bergerak yang mengeluarkan emisi wajib menaati ketentuan baku mutu udara ambien, baku mutu emisi, dan baku tingkat gangguan.
Tidak ada laporan perizinan dari pejabat yang berwenang
Ada
Dari buku amdal yang sudah ditandatangani
ada
Ada
Masih kurang dokumen sosialisasi dengan masyarakat yang terkena dampak
Dokumen lab
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
II - 56
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
8
Peraturan Menteri Negara LHnomor 05 tahun 2012 tentang jenis rencana Usaha dan/atau kegiatan yang wajib memiliki AMDAL
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
Pasal 33 Kendaraan bermotor tipe baru dan kendaraan Tidak bermotor lama yang mengeluarkan emisi gas buang ada wajib memenuhi ambang batas emisi gas buang kendaraan bermotor KEPMEN/PERMEN Pasal 2 (1) Setiap Usaha dan/atau Kegiatan yang berdampak penting terhadap lingkungan hidup wajib memiliki Amdal. (2) Jenis rencana Usaha dan/atau Kegiatan yang wajib memiliki Amdal sebagaimana dimaksud pada ayat (1) tercantum dalam Lampiran I yang merupakan bagian tidak terpisahkan dari Peraturan Menteri ini. Pasal 6 ada saat Peraturan Menteri ini mulai berlaku, Peraturan Menteri Negara Lingkungan Hidup Nomor 11 tahun 2006 tentang Jenis Rencana Usaha dan/atau Kegiatan Yang Wajib Dilengkapi dengan Analisis Mengenai Dampak Lingkungan Hidup dicabut dan dinyatakan tidak berlaku. LAMPIRAN Bidang Pekerjaan Umum Jenis Kegiatan No 5 { Normalisasi Sungai (termasuk sodetan) dan Pembuatan Kanal Banjir a. Kota besar/metropolitan - Panjang > 5 km - Volume > 500.000 m
Laporan dari kendaraan yang keluar masuk proyek
Ada
Ada
Ada
Tidak Ada
Belum sampai pekjerjaan menyinggung sungai yang ada
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
II - 57
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
9
10
11
Kepmen LH No 86/2002 tentang Pedoman Pelaksanaan Upaya pengelolaaan Lingkungan Hidup dan Upaya Pemantauan Lingkungan Hidup Surat Keputusan Menteri Perindustrian No. 250/M/SK/10/1994 tentang Pedoman teknis Penyusunan pengendalian dampak terhadap Lingkungan Hudup pada Sektor Industri
Keputusan Men LH no 13/MENLH/1995 Baku Mutu Emisi Sumber Tidak Bergerak
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
Pasal 1 Upaya pengelolaan lingkungan hidup (UKL) dan upaya pemantauanlingkungan hidup (UPL) adalah upaya yang dilakukan dalam pengelolaan dan pemantauan lingkungan hidup olehpenanggung jawab usaha dan ataukegiatanyang tidak wajib melakukan AnalisisMengenai Dampak Lingkungan Hidup (AMDAL). Pasal 2 Setiap perusahaan industry perusahaan kawasan industry dan perusahaan kawasan berikat diwajibkan untuk melakukan pengendalian dampak akibat kegiatan usaha industrinya terhadap lingkunbgan hidup Pasal 5 Bagi kegiatan industry yang tidak mempunyai dampak penting dan atau secara teknologi dapat dikelola dampak pentengnya terhadap lingkungan hidup wajib disusun UPL dan UKL
Ada
Ada
Ada
Perlu di pertajam dari dokumen lab yang keluar dibandingkan dengan kondisi lapangan pada saat pelaksanaan
Pasal 7 Setiap penanggung jawab jenis kegiatan sebagaimana dimaksud dalam Pasal 2 ayat (1) wajib memenuhi ketentuan sebagaimana berikut : a. membuat cerobong emisi yang dilengkapi dengan Tidak sarana pendukung dan alat pengaman; ada b. memasang alat ukur pemantauan yang melitputi Tidak
(1)
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
II - 58
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
12
13
Keputusan Men LH no 48/MENLH/1997 Indeks Standar Pencemaran Udara (ISPU)
Kepdal No. 01/BAPEDAL/09/1995 tentang Tata cara dan Persyaratan teknis Penyimpanan dan Pengumpulan Limbah Bahan berbahata dan Beracun
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
kadar dan laju alir volume untuk setiap cerobong emisi yang tersedia serta alat ukur arah dan kecepatan angin; c. melakukan pencatatan harian hasil emisi yang dikeluarkan dari setiap cerobong emisi; d. menyampaikan laporan hasil pemeriksaan sebagaimana dimaksud dalam huruf (c) kepada Gubernur dengan tembusan Kepala Badan sekurang-kurangnya sekali dalam 3 (tiga) bulan; e. melaporkan kepada Gubernur serta kepala Badan apabila ada kejadian tidak normal dan atau dalam keadaan darurat yang mengakibatkan baku mutu emisi dilampaui. Pasal 4 Parameter Indeks standar Pencemaran Udara sebagaimana dimaksud dalam ayat meliputi : a. Partikulat (PM10) b. Karbon Monoksida (CO2) c. Sulfur Dioksida (SO2) d. Nitrogen Dioksida (NO2) e. Ozon (O3) Pasal 1 Setiap limbah B3 yang belum diketahui sifat dan karakteristiknya wajib dilakukan pengujian pada laboratorium yang ditunjuk oleh Gubernur Kepala Daerah Tingkat I. Pasal 2 Hasil pengujian sifat dan karakteristik limbah-limbah B3 sebagaimana dimaksud dalam Pasal 1, wajib
ada
Tidak ada Tidak ada
Tidak ada
Ada
Daftar emisi dari lab
Tidak ada
Tidak ada
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
II - 59
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
dilaporkan kepada Kepala Badan Pengendalian Dampak Lingkungan. Persyaratan pra pengemasan Setiap penghasil/pengumpul limbah B3 harus dengan pasti mengetahui karakteristik bahaya dari setiap limbah B3 yang dihasilkan/dikumpulkannya. Apabila ada keragu-raguan dengan karakteristik limbah B3 yang dihasilkan Bagi penghasil yang menghasilkan limbah B3 yang sama secara terus menerus, maka pengujian karakteristik masing-masing limbah B3 dapat dilakukan sekurang-kurangnya satu kali. Persyaratan umum kemasan Kemasan untuk limbah B3 harus dalam kondisi baik, tidak rusak, dan bebas dari pengkaratan serta kebocoran. Prinsip pengemasan Limbah B3 Limbah-limbah B3 yang tidak saling cocok, atau limbah dan bahan yang tidak saling cocok tidak boleh disimpan secara bersama-sama dalam satu kemasan; Pasal 4 Setiap kemasan atau tempat/wadah untuk penyimpanan pengolahan pengumpulan dan pemanfaatan limbah B3 wajib diberi symbol dan label yangmenunjukkkan karakteristik dan jenis limbah B3 Pasal 5 Apabila limbah B3 dalam satu kemasan mempunyi lebih dari satu karakteristik (mudah meledak, mudah terbakar, reaktif, beracun, menyebabkan infeksi dan korotif) wajib
Tidak ada
Tidak ada
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
II - 60
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
14
Kepdal No. 05/BAPEDAL/09/1995 tentang simbol dan label Limbah B3
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
dilakukan pengujian karakteristik limbah B3. Pasal 4 Setiap kemasan atau tempat/wadah untuk Tidak penyimpanan, pengolahan, pengumpulan, ada pemanfaatan limbah B3 wajib diberi simbol dan label yang menunjukkan karakteristik dan jenis limbah B3
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
II - 61
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
Hasil kerja lingkungan dan K3 yang telah dilakukan oleh kontraktor PT.Hutama Karya, PT. Hutama Beton Precast serta PT.Virama KArya ( konsultan) selamabulan July 2016 adalah : A.
1.
ASPEK LINGKUNGAN
Aspek Lingkungan No
Dampak Lingkungan
1
Pencemaran Udara
Pengelolaan Lingkungan 1.Pengaturan Pelaksanaan
Implemet asi Ya
prosedur ya
Keterangan 1. Uji Kelayakan dan emisi
pekerjaan yangbaik
gas buang terhadap
untuk mengurangi
kendaraan dan batasan
pencemaran udara
maximum untuk
terutama melewati
kendaraan tidak melebihi
pemukiman penduduk
20 km/jam dan menyiram
2. Pengelolaan emisi gas buangan kendaraan
Lokasi Main road, Ramp 8, Ramp 6, ramp 5
jalan-jalan berdebu 2. Kendaraan pengangkut
secara teratur dan
tanah baik keluar maupun
penutupan kargo
masuk proyek diatur
dengan terpal
berdasarkan waktu dan
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
II - 62
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
tempat, dan kendaraan tanah ditutup terpal 3. Pengangkutan tanah
3. Kendaraan yang
untuk mainroad dan
memasuki proyek di
ramp 6, ramp 8 dan
pastikan bersih dan setiap
pembuangan tanah
ban kendaraan di lengkapi
pada ramp 5
ban pengaman.
4. Pemasangan penahan
4. Pemasangan dilakukan
cipratan air dan debu
pada truk2 yang masuk
di ban belakang truk
dalam kondisi hujan dan yang keluar dari proyek
2
Gangguan pada
Proyek melakukan relokasi
utilitas dan fasum
Ya
ya
Kegiatan relokasi dn
Main road, Ramp 8, Ramp 6,
atau mengganti utilitas
penggantian sudah dilakukan
ramp 5
dan fasum yang terkena
dan untuk mencegah
jalan tol
terjadinya perubahan maka penempatan utilitas baru disesuaikan dengan lebar jalan yang baru
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
II - 63
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
3
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
Gangguan pada
Penananman jenis pohon
Ya
ya
Koordinasi dengan pihak jasa
flora
yang cepat tumbuh
marga terkait penggantian
seperti Lamtoro gongdan
jumlah dan jenis pohon yang
Turi
terkena dampak dari
Ramp 6, ramp 5, ram 8
pembangunan jalan tol serta memilih tnamanyang cepat tumbuh 4
Terjadinya
1. Memasang saluran
Ya
ya
1. Pembuatan sub drain di
genangan dan
drainase ( semetara)
lokasi trase jalan tol
banjir
pada saluran air
memungkinkan akiran air
eksisting yangmelintasi
lancer dan terkendali dan
trase jalan tol
pengecekan secara
2. Memastikan aliran eksisting tetap
Ramp 6, ramp 5, main road dan ramp 8
continue 2. Pengecekan di area
terpelihara dan tidak
drainase dan pengecekan
menimbulkan sumbat
jangan sampai ada yang
hingga banjir
tersumbat dan
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
II - 64
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
membuang sisa sampah yangmenyumbat drainase tersebut 3. Terjadi genangan air
3. Segera dilakukan
jalur main road sisi
penanganannya terutama
kanan dekat
dibuatsaluran darurat
perumahan rafles
agar genangan air tidak menimbulkan rembesan kerumah warga
5.
Kecemburuan
Mengadkan koordinasi
Sosial
dan kesepakatan dengan
setempat untuk bekerja
warga dalam mana
di proyek termasuk
memulai dan pelaksanaan
keamaan yang sesuai
pekerjaan konstruksi yang
dengan kualifikasi yang
berdekatan dengan
dibutuhkan
pemukiman trutama di STA 27 ke arah rafles
Ya
ya
a. Menawarkan masyarakat
b. memberikan penyuluhan tentang manfaat proyek kepada warga yang
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
II - 65
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
lahannya berdekatan dengan proyek dan yang terkena pembebasan lahan terutama masyarakat di rafles yang terkena High way. 5
Gangguan lalu
1. Pengaturaas yang baik
Ya
Tidak
1. Pengaturan waktu
lintas dan
dari dan keluar proyek
mobilisasi dan
kecelakaan
lalu lintas kendaraan
demobilisasi alat berat
baik yang ada di
tidak pada jam sibuk
cimanggis maupn di cijago 2. Penyediaan pengaman
2. Di lokasi pada Cimanggis
di persimpangan jalan
dan Cijago Flsgmsn stand
umum dengan lokasi
bay dan selalu
proyek
memonitoring jika ada kemacetan lalulintas.
3. Penyiapan dan
3. Memasang rambu-rambu
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
II - 66
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
pelaksanaan Traffic
peringatan sehubungan
Managemen termasuk
sehubungan dengan
pengalihan lalin pada
lalulintas proyek,
saat ada pekerjaan
pengaturan jadwal alat
konstruksi
angkut material dilakukan
yangbersinggungan
pada malam hari dengan
dengan jalan umum.
intervalwaktu tertentu dan tidak boleh parker di depan proyek.
4. Pada lokasi ramp 5
4. Diberi rambu peringatan
untuk kendaraan
untuk mengurangi
yangmasuk proyek
kecepatan danlampu
harus lebih berhati-hati
ketika memasuki area proyek
6
Peningkatan
Pengaturan pelaksanaan
Ya
Tidak
Pelaksanaan
pekerjaan
Kebisingan
pekerjaan yang baik untuk
selama
mengurangi dampak
dilakukan pada siang hari
kebisingan dengan
untuk
bulan
tidak
oktober
menimbulkan
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
II - 67
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
melakukan pemagaran
kebisingan pada masyarakat
area workshop,
sektar
pengaturan waktu kerja
kebisingan untuk mengetahui
untuk mengupayakan
ambang batas kebisikan
dilakukang
uji
tidak dimalam hari 7
Longsoran.
1. Pencegahan terjadinya
1. Pembangunan pondasi di
Amblesan dan
longsor pada bukit
daerah bukit yang di
erosi
yang dipotong dan
cijago yang dipotong dan
badan jalan yang
trase miring di sekitar
ditimbun proses
badan jalan yang
pemadatan dan
ditimbun
penggunaan timbunan
2. Penimbunan lumpur ke
masih berjalan di main
tempat yang tidak di lalui
road dan lokasi Cijago
airsehingga ketika hujan
2. Proteksi erosi/pengendapan
tiba tidak menimbulkan banjir
pada aliran air drainase dan sungai hingga
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
II - 68
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
dapatmenghambat laju
3. Pemasangan sheet pile di
aliran prmukaan pad
area galian
musim hujan
tterutamapada air yang
3. Mengupayakan
tergenang di ramp 5 dan 6
kemiringan lereng galian dan potongan sesuai safety factor 8
Ganguan getaran
1. Penyediaan parit
1. Pemasangan pagar di
terutama pada batas
sektar area proyek yang
area dengan
bersinggungan lngsung
pemukiman sebagai
dengan pemukiman
pemutus rambat getar.
warga
2. Melakukan koordinasi
2. Koordinasi bias
dengan warga sekitar
dilakukan secara lisan
ketika melakukan
atau tertulis kepada
kerjaan di ramp 5 dan
warga sekitar
ramp 6 9
Air Tanah
1. Proteksi air tanah dari
1. Meletakkan drum warna
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
II - 69
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
tumpahan/ceceranmin
hitam yang berisi pasir
yak ( mengingat
untuk menampung sisa
terdapat alat berat
BBM
seperti crane) 2.
Aspek Keselamatan Kerja No
Dampak Lingkungan
1
Perlengkapan Alat
Pengelolaan Keselamatan 1.Penempatan alat
Implemet asi Ya
prosedur ya
Keterangan 1. Alat pemadam
pemadam kebakaran
kebakaran wajib
pada lokasi proyek
ditempatkan dilapangan
2. Penempatan kotak besi
bila suwaktu2 terjadi
penyimpanan kunci-
kebakaran maka alat
kunci dan bahan
sudah siap
pelumas 3Lampu penerangan bila
Lokasi Main road, Ramp 6, ramp 5
2. Kontak besi yang sudah ada di gunkan sebagai
pekerjaan dilakukan
tmpat menaruh
pada malam hari
peralatan2 kunci2 alat
4. Pemasangan alarm di
berat, peralatan lainny
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
II - 70
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
proyek
untuk kendaraan proyek dan alat untuk pemasangan stager 3. Lampu penerangan digunakan pada pekerjaan yang lewat waktu kerja dan tidak bias ditunda terutam pada saat pemasangan girder. 4. Alarmdigunakan pada saat pengamanan lingkungan ketika pemasangan girder di ramp 6.
2
Peralatan kerja
1. Penempatan peralatan seperti
Ya
ya
1. Penggunaan alat-alat
Main road, Ramp 6, ramp 5
keselamatan kerja
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
II - 71
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
sefty belt,
untuk para pekerja di
rompi,sepatu, kaca
lapangan yang
amta, topi pada
dgunakan pada saat
tempat yang
pekerjaanberlangsung
ditentukan.
2. Penggunaan
2. Kendraan lapangan
kendaraan lapangan
sperti motor, mobil
seefisien mungkin
yang digunakan
digunakan utuk
pada saat
mencegah
pengangkutan
tercecernya sisa
material.
bahan bakar
3. Stager aluminium
dilapangan.
yangditempatkan
3
Klinik pengobatan
3. Penempatan stager
pada lokasi yang
disesuaikan dengan
diperlukan.
kondisi lapangan.
1. Penempatan
Ya
Tidak
1. Pengguaan
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
II - 72
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
peralatan medis
peralatanmedis yang
didalam klinik.
digunakan untuk
2. Penempatan
memriksa kondisi
peralatan bantuan
pekerja apabila
seperti tempat
pekerja mengalami
tidur,kotak P3K,
kecelakaan
meja kerja, kursi
,pertolongan pertama
erja, timbangan,
sebelum dibawa ke
oksigen dll.
rumah sakit.
3. Kamar mandi klinik
2. Penggunaan peralatan
4. Kedaraaan
bantu sebagai tempat
ambulans yang
istirahat pasien yang
harus stand by di
terkena kecelakaan.
apangan
3. Kamar mandi untuk pasien. 4. Belum ada kendaraan ambulans di lapangan
4
Tenaga Medis
1. Penempatan
Ya
Tidak
1. Wajib memenpatkan
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
II - 73
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
tenaga medis di
tenaga medis
lapanganyang
dilapangan yang
mampu mengatasi
sewaktu2 dapat
kejadian
membantubila terjadi
kecelakaan di
keceakaan.
lapangan
2. Nomor kontak person
2. Dokter terdekat
dokter yang sewaktu2
yang sewaktu2 bisa
bisa dihubungi.
di kontak dan cepat tiba di lapangan 5.
Rumah Sakit Rujukan
1. Mendata dan
Ya
Tidak
1. Rumah sakit rujukan
mencatat rumah
yang telah ditentukan
sakit rujukan yang
adalah rumah sakit
sewaktu2 bisa di
yang memiliki
gunakan bila
peraatan lengkap bila
terjadi kecelakaan
terjadi kecelakaan di
kerja.
lapangan.
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
II - 74
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
2. Rumah sakit
2. Rumah sakit rujukan
rujukan yang bias
diusahakan tidak jauh
menerima tenaga
dari lokasi proyek.
kerja lapangan yangmemilikiruang ICU 6.
Pelatihan kerja Tenaga Lapangan
1. Selama Bulan Juli
Ya
Tidak
1. Pekerja yang ikut
telah dilaksanakan
dalamprogram
pelatihan
pelatihanhampir
keselamatan kerja
sebagianbesar yang
buat para pekerja
saat ini kerja
lapangan di proyek
dilapangan.
Cimanggis – Cibitung Tolways 2. Materi pengajaran
2. Materi yang diberkan dapat dimengerti oleh para pekerja.
yang diberikan pada pekerja adalah materi yang
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
II - 75
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
digunakan oleh para pekerja di lapangan
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
II - 76
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
2.4. PROGRES KONSTRUKSI 2.4.1 PROGRES MINGGUAN SELAMA MEDIO BULAN NOVEMBER 2016 Kemajuan pekerjaan yang telah dicapai selama bulan Nopember 2016, dapat disajikan sebagai berikut : Minggu
Minggu
Minggu
Minggu
ke-57
ke-58
ke-59
ke-60
Rencana Mingguan (%)
2,480
3,233
3,208
2,702
Realisasi Mingguan(%)
0,048
0,138
0,135
0,041
(2,432)
(3,095)
(3,073)
(2,661)
Deviasi (%)
Dari matriks diatas tampak bahwa tiap minggu telah terjadi keterlambatan di dalam pelaksanaan pekerjaan. Hal utama yang membuat keterlambatan adalah karena Kontraktor tidak dapat merealisasi progress prestasi yang direncanakan karena tidak atau belum bebasnya lahan untuk kebutuhan konstruksi yang bersesuaian dengan rencana pelaksanaan yang akan dilakukan. Pada minggu ke-57 bulan Nopember 2016 terjadi Deviasi sebesar (2,432)% terhadap rencana mingguan pada medio tersebut, dimana rencana pada minggu tersebut sebesar 2,480%, sementara capaian progressnya hanya sebesar 0,048 % karena kegiatan konstruksi yang dapat dilakukan sangat terbatas. Pada minggu ke-58 bulan Nopember 2016 terjadi Deviasi sebesar (3,095) % terhadap rencana mingguan pada medio tersebut, dimana rencana pada minggu tersebut sebesar 3,233%, sementara capaian progressnya hanya sebesar 0,138% karena kegiatan konstruksi yang dapat dilakukan sangat terbatas. Pada minggu ke-59 bulan Nopember2016 terjadi Deviasi sebesar (3,073)% terhadap rencana mingguan pada medio tersebut, dimana rencana pada minggu tersebut sebesar 3,208%, sementara capaian progressnya hanya sebesar 0,135% karena kegiatan konstruksi yang dapat dilakukan sangat terbatas. Pada minggu ke-60 bulan Nopember 2016 terjadi Deviasi sebesar (2,661) % terhadap rencana mingguan pada medio tersebut, dimana rencana pada minggu tersebut
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
II - 77
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
sebesar 2,702 %, sementara capaian progressnya hanya sebesar 0,041 % karena kegiatan konstruksi yang dapat dilakukan sangat terbatas. Pencapaian Prestasi Pekerjaan Selama bulan Nopember 2016 adalah : 0,362 %, Rencana Pekerjaan Selama bulan Nopember 2016 adalah
: 11,623%
Dari kedua besaran diatas memperlihatkan bahwa pelaksanaan pada bulan Nopember adalah lebih kecil daripada yang direncanakan dimana terdapat Deviasi Progress sebesar (11,261)%. Dari matriks diatas tampak realisasi progress tiap minggu adalah sangat kecil. Kondisi demikian menunjukkan bahwa waktur penyelesaian proyek kemungkinan besar akan lebih lama dan juga akan berakibat pada penambahan biaya pelaksanaan. Kontribusi utama dari terjadinya keterlambatan tersebut adalah faktor pembebasan lahan. Oleh karena itu, agar tercapainya “MUTU” dari segi waktu dan biaya maka perlunya sikap penanganan pengadaan lahan oleh stake holder (Kantor Pertanahan, Pengadilan Negeri, Pemkot/Pemkab, PPK Lahan Dirjen Binamarga) yang bertanggung jawab, dibantu oleh Tim Pembebasan tanah Investor. 2.4.2 PROGRES KUMULATIF HINGGA BULAN NOVEMBER 2016 Secara keseluruhan untuk progress prestasi yang telah dicapai hingga 30 Novemberi 2016 adalah seperti berikut : Progress Kumulatif hingga tanggal 30 November 2016 Rencana : 92,78 % (Add I) Realisasi : 30,73 % Deviasi : (62,05) % Dari besarnya deviasi yang signifikan diatas (62,05 %), maka sudah seharusnya adanya suatu antisipasi atau trobosan pembebasan tanah secara khusus guna dapat mengatasi kondisi diatas. 2.4.3 PROGRES PENGGUNAAN WAKTU HINGGA BULAN NOVEMBER 2016 Komulatif progres penggunaan waktu hingga tanggal 30 November 2016 adalah : Total Waktu Pelaksanaan
:
460
hari
Waktu yang telah dipergunakan
:
429
hari
Sisa waktu pelaksanaan
:
31
hari
Prosentase waktu yang telah dipergunakan
:
93,26 %
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
II - 78
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
Saat ini umur proyek sudah mencapai tahapan pertengahan, dimana bobot progress rencana pada kurva-s sudah memiliki slope yang besar (semakin tegak). Akan tetapi kondisi lapangan slope dari progress prestasi (realisasi) semakin mengecil (semakin datar), dimana jika kondisi ini berlangsung terus maka kemungkinan untuk mencapai umur proyek sesuai dengan yang direncanakan kemungkinan besar akan tidak dapat dicapai.
2.4.4 STRIP MAP PELAKSANAAN Pelaksanaan pekerjaan saat ini hanya berada pada area sekitar flyover Tol Jagorawi, sementara untuk pekerjaan di area lain tidak ada kegiatan. Oleh karena itu untuk mendapatkan gambaran pelaksanaan pekerjaan yang dilakukan secara umum, maka kami hanya menampilkan kegiatan di area flyover Tol Jagorawi. Adapun gambaran umum kegiatan tersebut ditampilkan didalam stripmap berikut:
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
II - 79
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
RAMP 4 CIJAGO
RAMP 2 CIJAGO
JEMBATAN UTAMA DAN RAMP 8
Timbunan Ramp 8 + Main road
Timbunan Ramp 8
Timbunan Ramp 8 STA 24-150
Abutment A1 Jembatan Utama di atas Jagorawi
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
II - 80
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
JEMBATAN RAMP 6
Pemasangan Bekisting Parapet Ramp 6
Pengecoran parapet ramp 6
Pembesian Battom Box 2ramp 6
Pengecoran Bottam slab Box 2 ramp 6
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
II - 81
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
Jembatan Proteksi Gas Ramp 5
Rigid
Penghamparan Base coarse
Rigid
Penghamparan Base coarse
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
II - 82
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
JEMBATAN PROTEKSI GAS Sta. 24+425
Lahan Belum Bebas
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
II - 83
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
PROTEKSI PIPA GASRAMP 8
PIPA PGN
PIPA PERTAGAS
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
II - 84
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
Box Tunnel Ramp 6
Shoring untuk Top Slab
Shoring untuk Top Slab
Shoring untuk Top Slab
Shoring untuk Top Slab
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
II - 85
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
P2
P3
0 2790 P3
P4
0 2790 P4
P5
PEKERJAAN BORROW MATERIAL ( MAIN ROAD & RAMP 5) JEMBATAN RAMP 6
27900 P5
P6
P6
37250
A2
A2
Granular Backfill Layer 28/42 Borrow Material Layer 43/54 Borrow Material Layer 43/54 Borrow Material Layer 8/8 Borrow Material Layer 30/50 Borrow Material Layer 30/35
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
II - 86
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
2.4.5 PERMASALAHAN PADA PELAKSANAAN Didalam pelaksanaan Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A didapati permasalahan-permasalahan yang menghambat pelaksanaan pekerjaan. Beberapa permasalahan tersebut diantaranya: a) Masih kecilnya lahan yang bebas Untuk lahan pada Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A yang terbebas barulah 5,96 % dari kebutuhan lahan Seksi 1A. b) Pekerjaan konstruksi hanya dapat dikerjakan pada area Overpass Tol Jagorawi dan Ramp-Ramp nya. c) Pada pekerjaan Proteksi Pipa Gas pada STA. 24+450 terdapat lahan yang tidak bebas sehingga pekerjaan Bore Pile hanya dapat dikerjakan sebagian.
Yang berwarna Biru merupakan lahan yang tidak bebas d) Pada pekerjaan Proteksi Pipa Gas Ramp 5 terdapat lahan yang tidak bebas sehingga pekerjaan Pile Cap tidak dapat dikerjakan. Untuk pekerjaan Abutnent nya dapat diselesaikan karena Kontraktor menyewa lahan untuk pekerjaan Bore pile.
Yang berwarna Biru merupakan lahan yang tidak bebas
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
II - 87
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
e) Terjadinya perubahan desain yang diakibatkan perubahan bentang jembatan overpass Jalan Tol Jagorawi. Overpass Main Road, Ramp 6 dan Ramp 8 pada desain awalnya mempergunakan 2 bentangan dimana di median jalan Tol terdapat Pier, yang kemudian berubah menjadi 1 bentangan. Perubahan ini didasarkan pada alasan kondisi eksisisting, dimana jika terdapat Pier pada median Jagorawi maka pada saat pelaksanaan akan mengakibatkan:
2 lane harus ditutup untuk pelaksanaan
Tidak terdapat area sebagai pengganti sementara terhadap 2 lane yang akan ditutup.
Jika ada pekerjaan konstruksi pada area median tersebut, maka akan mempengaruhi faktor keselamatan.
f) Adanya utilitas Petragas dan PGN yang harus memiliki ruang bebas sebesar 2,5 meter diatas utilitas (pipa gas) baru boleh ada konstruksi. Mengingat banyaknya elevasi-elevasi yang mengikat sehingga hal tersebut menjadi permasalahan didalam desain akhir guna dapat memenuhi Kriteria Desain.
2.5 KURVA - S
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
II - 88
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – November 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
JADWAL RENCANA KERJA GABUNGAN (ADDENDUM I) ITEM PEKERJAAN PT. WASKITA KARYA DIVISI 1 DAN PT. WASKITA BETON PRECAST PEKERJAAN PEMBANGUNAN JALAN TOL CIMANGGIS - CIBITUNG SEKSI 1 A: STA. 23+900 - STA. 27+070
JENIS PEKERJAAN
BAB I
SAT
BOBOT (%)
WAKTU PENYELESA IAN (MINGGU) (ADD I)
UMUM
WAKTU PELAKSANAAN PEKERJAAN = 15 (LIMA BELAS) BULAN MINGGU KE : OKTOBER 1
2
3
NOVEMBER 4
5
7
8
DESEMBER 9
10
11
12
JANUARI 13
14
15
16
FEBRUARI
17
18
19
20
MARET
21
22
23
24
25
APRIL 26
27
28
MEI 30
31
32
33
JUNI 34
35
36
37
JULI
38
39
40
41
42
AGUSTUS 43
44
45
46
47
SEPTEMBER 48
49
50
51
OKTOBER
52
53
54
55
NOVEMBER
56
57
58
59
60
DESEMBER 61
62
63
64
65
66
0,167
0,027
0,011
0,024
0,005
0,019
0,001
0,003
0,003
0,003
0,043
0,013
0,004
0,022
0,013
0,007
0,007
0,007
0,006
0,008
0,008
0,008
0,009
0,009
0,009
0,009
0,009
0,009
0,009
0,009
0,009
0,009
0,009
0,014
0,009
0,014
0,014
0,014
0,007
0,007
0,007
0,007
0,003
0,003
0,003
0,003
0,011
0,011
0,011
0,011
0,012
0,012
0,012
0,012
0,012
0,012
0,012
0,012
0,009
0,020
0,011
0,024
0,003
0,003
0,001
0,003
0,001
0,001
0,001
0,001
0,000
0,000
0,006
0,001
0,001
0,001
0,000
0,000
0,000
0,000
0,002
0,002
0,002
0,002
0,002
0,002
0,002
0,002
0,002
0,002
0,002
0,004
0,002
0,004
0,004
0,004
0,002
0,002
0,002
0,002
(0,000)
(0,000)
(0,000)
(0,000)
0,003
0,003
0,003
0,003
0,003
0,003
0,003
0,003
0,003
0,003
0,003
0,003
0,002
0,004
0,000
-
0,002
0,002
0,002
0,002
0,001
0,001
0,001
0,002
0,002
0,002
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,000
0,000
0,000
0,000
0,000
0,000
0,000
0,000
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,000
0,000
0,000
0,000
0,006
0,004
Pemeliharaan dan Perlindung
Ls
0,215
1.20 (1)
Laboratorium
Ls
0,073
66,00
0,012
0,006
1.20 (2)
0,106
0,002
Mobilisasi (yang tidak tercakup pada 1.20 (1)
Ls
0,276
66,00
-
0,004
0,000
0,001
0,001
0,001
0,001
0,003
0,003
0,003
0,004
0,004
0,004
0,004
0,004
0,004
0,004
0,004
0,004
0,004
0,005
0,004
0,005
0,005
0,005
0,002
0,002
0,002
0,002
0,003
0,003
0,003
0,003
0,004
0,004
0,004
0,004
0,004
0,004
0,004
0,004
0,004
0,004
0,004
0,004
0,004
1.26
Pekerjaan dan Penanganan Aliran Air yang Sudah ada
Ls
0,065
66,00
0,001
0,000
0,014
0,004
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,000
0,000
0,000
0,000
0,000
0,000
0,000
0,000
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
1.40
Pengamanan Lingkungan Hidup
Ls
0,085
66,00
0,024
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,002
0,001
0,002
0,002
0,002
0,001
0,001
0,001
0,001
0,000
0,000
0,000
0,000
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
1.41
Manajemen Mutu
Ls
0,055
66,00
0,016
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,000
0,000
0,000
0,000
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,048
0,048
0,048
0,048
0,106
0,131
0,367
0,400
0,466
0,466
0,466
0,288
0,288
0,288
0,288
0,033
0,033
0,033
0,033
0,033
0,033
0,033
0,033
0,033
0,048
0,048
0,048
0,048
0,106
0,131
0,131
0,164
0,230
0,230
0,230
0,255
0,255
0,255
0,255
-
-
0,202
0,202
0,202
0,202
0,202
1,185
0,710
0,710
0,710
0,085
BAB II 2.01 (1) BAB IV
PEMBERSIHAN TEMPAT KERJA Pembersihan Tempat Kerja
m2
0,472
32,00
Galian Tanah Untuk Timbunan
4.03 (3)
0,000 0,012
0,007
0,005
0,002
0,041
0,011
0,009
0,002
0,005
0,003
0,003
0,048
0,048
0,048
0,048
0,048
0,048
0,048
0,048
0,007
0,005
0,002
0,041
0,011
0,009
0,002
0,005
0,003
0,003
0,048
0,048
0,048
0,048
0,048
0,048
0,048
0,048
0,024
0,287
0,243
0,031
0,036
0,433
0,265
0,105
0,105
0,105
0,105
0,104
0,104
0,104
0,104
0,087
0,033
0,033
0,033
0,033
0,033
0,033
0,033
0,033
0,033
0,024
0,287
0,243
0,031
0,036
0,433
0,265
0,016
PEKERJAAN TANAH
4.03 (1)
0,002
0,002
29
0,048
66,00
1.19
6
22,00
-
0,359
0,301
0,010
0,011
0,009
0,231
0,100
0,305
0,372
0,440
0,518
0,231
0,100
0,305
0,372
0,440
0,518
m3
0,624
Galian Biasa Untuk Dibuang (waste)
m3
0,056
22,00
0,003
4.05
Borrow Material
m3
6,914
42,00
0,013
4.09
Urugan Material Berbutir (Granular Backfill)
m3
1,048
5,00 0,001
0,000
0,001
0,001
0,001
0,001
0,000
0,001
0,000
0,001
0,001
0,002
0,001
0,002
0,001
0,001
0,002
0,010
0,010
0,010
0,010
0,010
0,001
0,000
0,001
0,001
0,001
0,001
0,000
0,001
0,000
0,001
0,001
0,002
0,001
0,002
0,000
0,001
0,001
0,008
0,008
0,008
0,008
0,008
0,001
0,000
0,000
0,000
0,000
0,000
0,000
0,000
0,001
0,002
0,002
0,002
0,002
0,002
BAB V 5.01 (1) 5.01 (2) BAB VI
GALIAN STRUKTUR
7.01
8.01 (1) 8.01 (2)
0,006
0,006
0,006
0,006
0,006
0,006
0,006
0,006
0,066
0,066
0,066
0,065
0,065
0,065
0,065
0,048
Penggalian Struktur Sampai Kedalaman tidak lebih 2 m
m3
0,054
m3
0,016
32,00
0,074
0,074
0,074
0,074
0,074
0,074
0,074
0,074
0,074
0,074
0,075
m
0,549
14,00
0,050
0,050
0,050
0,050
0,050
0,050
0,050
0,050
0,050
0,050
0,050
m
0,269
14,00
0,024
0,024
0,024
0,024
0,024
0,024
0,024
0,024
0,024
0,024
0,024
0,000
0,000
0,000
0,000
0,000
0,000
0,000
0,000
0,000
0,000
0,000
Saluran,Tipe DS-3A Pipa Drainase, Ø 15 cm dengan perlengkapan sambungan dan penyangga Deck Drain beserta asessorisnya, tipe 1.
BAB VII
0,006 0,066
0,009
Penggalian Struktur Sampai Kedalaman tidak lebih 4 m
Saluran,Tipe DS-3
BAB VIII
0,027
D R AI N AS E
6.06 (2)
6.08 (3)
0,263
32,00
6.06 (1)
6.08 (1)
0,003 0,345
m
0,001
14,00
buah
0,003
16,00
m2
0,185
5,00
0,000 0,001
SUBGRADE Persiapan Tanah Dasar
0,001
0,092
0,092
0,092
0,092
0,000
0,000
0,000
0,000
0,000
0,000
0,000
0,000
0,000
0,000
0,000
0,000
0,000
0,000
0,000
0,000
0,000
0,000
0,000
0,000
0,000
0,000
0,000
0,000
0,000
0,000
0,280
0,280
0,280
0,280
0,280
0,280
0,280
0,280
0,276
0,276
0,276
0,276
0,276
0,276
0,276
0,276
0,004
0,004
0,004
0,004
0,004
0,004
0,004
0,004
0,710
0,710
0,710
0,710
0,710
0,013
SUBBASE Lapisan Pondasi Agregat Kelas A.
m3
2,221
4,00
Lapisan Pondasi Agregat Kelas B.
m3
0,034
4,00
0,013
0,445
0,524
0,832
0,832
1,326
9.04
Bitumen Lapis Resep Pengikat (Prime Coat)
kg
0,050
5,00
0,007
0,007
0,010
0,010
0,015
9.05
Bitumen Lapis Pengikat (Tack Coat)
kg
0,022
5,00
0,003
0,003
0,004
0,004
0,007
9.07 (1)
Asphalt treated base course
ton
0,397
5,00
0,060
0,060
0,079
0,079
0,119
9.07 (2)
Asphalt concrete binder course
ton
0,079
9.07 (3)
Asphalt concrete wearing course
ton
0,236
9.07 (4)
Semen Aspal
ton
0,466
4,00
9.08 (1)
Perkerasan Beton, t = 30 cm
m2
8,518
12,00
9.08 (2)
Perkerasan Beton Double Wire Mesh, t = 30 cm
m2
0,944
4,00
9.08 (3)
Perkerasan Beton Single Wire Mesh, t = 30 cm
m2
0,110
4,00 11,00
9.09 (1)
0,265
PERKERASAN
Lean Concrete (t=15 cm)
m2
2,917
m3
1,494
15,00
m3
1,171
34,00
Beton Kelas B-1 -2 (Diafragma)
m3
0,121
14,00
10.01 (5)
Beton Kelas B-2 (Pier)
m3
0,390
36,00
10.01 (7)
Beton Kelas C-1 (,Wingwall,Plat Injak,Box)
m3
2,720
37,00
10.01 (8)
Beton Kelas C-2
m3
1,076
40,00
0,593
0,495
0,474
0,352
0,353
0,411
0,736
0,368
0,148
0,005
0,010
0,013
0,013
0,013
0,022
0,674
0,827
0,382
0,913
0,083
0,232
0,117
0,581
0,415
0,149
0,088
0,117
0,228
0,234
0,006
0,009
0,010
0,022
0,018
0,010
0,043
0,025
0,038
0,032
0,056
0,004
0,011
0,011
0,001
0,011
0,009
0,010
0,004
0,021
0,007
0,005
0,007
-
0,004
0,007
0,014
-
0,017
0,003
0,025
0,402
0,292
0,003
0,111
0,002
0,003
1,234
0,819
0,542
0,005
0,005
0,009
0,008
0,019
0,024
0,014
0,042
0,044
0,027
0,009
0,001
0,016
0,021
0,081
0,109
0,059
0,053
0,048
0,075
0,079
0,025
0,028
0,005
0,025
0,007
Beton Kelas D
m3
0,002
4,00
m3
0,087
14,00
0,001
0,000
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,000
0,001
0,000
-
0,000
0,002
0,001
0,000
0,002
0,000
-
0,002
0,000
Batang Baja Tulangan Ulir
kg
7,812
25,00
0,276
0,004
0,002
0,006
0,005
0,030
0,016
0,012
0,073
0,754
0,752
0,736
0,754
0,744
0,229
0,213
0,269
0,108
0,077
0,063
0,011
0,004
0,002
0,002
0,033
0,075
0,022
10.03 (2)
P.C.I. Girder, bentang 25,0 m
buah
7,785
22,00
0,190
0,225
0,276
0,311
0,518
0,035
-
0,026
0,045
0,091
0,045
0,026
0,045
0,071
0,420
10.03 (3)
P.C.I. Girder, bentang 30,0 m
buah
1,036
8,00
0,173
0,173
P.C.I. Girder, bentang 35,0 m
buah
3,292
6,00
0,313
0,313
buah
0,920
5,00
m2
0,879
12,00
m
0,095
2,00
P.C.I. Girder, bentang 40,0 m Plat Pracetak (Concrete Plate) Penyediaan tiang pancang beton bulat pretensioned, dia. 60 cm. Pemancangan tiang pancang beton bulat pretensioned, dia. 60 cm. Tiang bor beton cast-in-place, dia. 50 cm
10.05 (4) 10.05 (5)
Tiang bor beton cast-in-place, dia. 80 cm 10.07 (4)
10.09 (1)
Tiang bor beton cast-in-place, dia. 100 cm Tes Pembebanan Statis pada Tiang Bor Beton diameter 1000 m Pengujian Pembebanan Dinamis Jenis PDA (Pile Dynamic Analysis) pada Tiang Bor Beton Sambungan Ekspansi (Expansion Joint), tipe A
10.10 (5)
Bearing Pad dengan asesori ukuran (350 x 400 x 39 mm)
10.07 (10) 10.07 (11)
m m
0,016 0,126
0,021
0,398
0,265
0,398
0,398
0,398
0,265
1,452
1,480
1,452
0,641
0,590
0,598
0,566
0,653
1,289
0,099
0,099
0,099
0,099
0,099
0,099
0,005
0,005
0,005
0,005
0,005
0,005
0,005
0,008
0,008
0,008
0,008
0,008
0,022
0,033
2,00
16,758
48,00
0,529
9,00
buah
0,113
10,00
m
0,679
8,00
buah
0,179
21,00
0,929
0,437
0,368
0,343
0,249
0,225
0,262
0,470
0,256
0,082
0,458
0,595
0,252
0,565
0,088
0,111
-
0,337
0,238
0,032
0,054
0,156
0,155
0,002
0,003
0,002
0,002
0,002
0,002
0,003
0,012
1,599
1,517
1,920
1,818
1,340
0,046
0,046
0,046
0,046
0,046
0,046
0,008
0,008
0,008
0,008
0,008
0,008
0,008
0,008
0,008
0,087
0,087
0,138
0,138
0,138
0,138
0,138
0,138
0,040
0,040
0,040
0,040
0,087
0,087
0,087
0,087
0,087
0,087
0,087
0,123
0,123
0,123
0,123
0,123
0,123
0,123
0,123
0,064
0,064
0,064
0,064
0,064
0,064
0,064
0,064
0,064
0,064
0,064
0,077
0,064
0,077
0,077
0,077 0,000
0,000
0,000
0,000
0,005
0,005
0,005
0,005
0,005
0,005
0,005
0,005
0,005
0,005
0,005
0,005
0,005
0,005
0,005
0,102
0,102
0,102
0,102
0,102
0,102
0,102
0,102
0,102
0,102
0,102
0,102
0,102
0,102
0,102
0,102
0,102
0,102
0,102
0,102
0,102
0,102
0,102
0,102
0,102
0,304
0,187
0,187
0,187
0,187
0,363
0,479
0,434
0,434
0,434
0,434
0,501
0,501
0,133
0,133
0,133
0,133
0,233
0,066
0,039
0,039
0,053
-
-
0,046
0,046
0,046
0,046
0,046
0,020
0,020
0,020
0,012
-
0,042
0,042
0,014
0,014
0,430
0,430
0,430
0,430
0,535
0,535
0,535
0,639
0,639
0,639
0,639
0,535
0,535
0,552
0,024
0,024
0,024
0,024
0,024
0,024
0,024
0,024
0,024
0,024
0,024
0,024
0,024
0,024
0,024
0,024
0,024
0,006
0,006
0,006
0,006
0,006
0,006
0,006
0,006
0,006
0,006
0,006
0,006
0,006
0,006
0,006
-
-
-
-
-
-
-
-
-
-
0,085
0,085
0,085
0,085
0,085
0,085
0,015
0,015
0,015
0,015
0,015
0,015
0,015
0,015
0,015
0,015
0,015
0,015
0,551
0,551
0,551
0,110
0,110
0,110
0,110
0,551
0,551
0,551
0,551
0,551
0,549
0,549
0,549
0,549
1,060
0,172
0,169
0,029
0,007
0,007
0,007
0,007
0,007
0,007
0,007
0,007
0,066
0,066
0,209
0,066
0,209
0,224
0,224
0,191
0,066
0,191
0,087
0,165
0,248
0,248
0,165
0,165
0,138
0,138
0,138
0,138
0,138
0,053
0,087
0,087
0,107
0,066
-
-
-
-
-
0,517
0,517
0,517
0,517
0,517
0,024
0,024
0,024
16,00
-
-
-
-
-
-
unit
0,108
15,00
-
-
-
-
-
-
-
0,009
0,009
0,009
0,009
0,009
0,009
0,009
0,009
0,009
0,009
0,009
unit
0,026
15,00
-
-
-
-
-
-
0,011
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
unit
0,011
15,00
-
-
-
-
-
-
0,006
0,009
PEKERJAAN LAIN-LAIN
0,009
0,005
0,008
0,008 0,063
0,009
0,009
0,005
0,063
0,000
0,001
0,001
0,001
0,000
0,000
0,000
0,000
0,000
0,000
0,000
0,000
0,081
0,054
0,081
0,081
0,102
0,021
0,095
0,097
0,424
0,633
0,812
0,794
0,813
0,046
0,046
0,092
0,139
0,139
0,005
0,005
0,005
0,005
0,005
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,004
0,004
0,004
0,004
0,004
0,021
Chainlink Fence
m
0,027
12.06 (1)
Rambu Pengaturan dan Peringatan, Tipe A-1
buah
0,003
5,00
12.06 (2)
Rambu Pengaturan dan Peringatan, Tipe A-2
buah
0,005
5,00
12.06 (3)
Rambu Pengaturan dan Peringatan, Tipe B-1
buah
0,003
5,00
12.06 (4)
Rambu Pengaturan dan Peringatan, Tipe B-2
buah
0,002
5,00
12.06 (5)
Rambu Pengaturan dan Peringatan, Tipe C
buah
0,018
5,00
12.07 (2)
Rambu Petunjuk, Peringatan dan Larangan Tipe A-2
buah
0,024
7,00
0,005
0,003
0,005
0,005
0,005
12.07 (3)
Rambu Petunjuk, Peringatan dan Larangan Tipe A-3
buah
0,027
7,00
0,006
0,004
0,006
0,006
0,006
12.07 (5)
Rambu Petunjuk, Peringatan dan Larangan Tipe B-1
buah
0,056
7,00
0,012
0,008
0,012
0,012
0,012
12.07 (6)
Rambu Petunjuk, Peringatan dan Larangan Tipe B-2
buah
0,270
7,00
0,058
0,039
0,058
0,058
0,058
12.08 (1)
Marka Jalan, Tipe 1
m2
0,127
6,00
12.09 (1)
Guide Post, Tipe A
buah
0,032
5,00
12.09 (2)
Guide Post, Tipe B
buah
0,001
5,00
12.10 (1)
Concrete Barrier, Tipe-A
m
2,001
5,00
12.10 (2)
Concrete Barrier, Tipe-B
m
1,963
6,00
12.11 (1)
Kerb Beton, tipe A
m
0,059
4,00
12.12 (1)
Pagar ROW, Tipe 1 ( Panel Beton)
m
0,473
5,00
Hand Railing
m
0,015
6,00
m2
0,037
5,00
unit
JADWAL AWAL
0,085
0,015
0,015
0,015
0,015
0,015
0,015
0,015
0,015
-
0,001 0,001
5,00
12.05 (3)
0,085
0,009
0,462
5,00
0,021
0,021
0,021
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,001
0,000
0,000
0,000
0,000
0,000
0,021
0,021
JADWAL ADDENDUM 1 0,327
0,074
0,074
0,074
0,021 0,006
0,006
0,006
0,006
0,006
0,000
0,000
0,000
0,000
0,000
0,200
0,400
0,400
0,400
0,600
0,327
0,327
0,327
0,327
0,327
0,021
0,021
0,021
0,003
0,003
0,003
0,003
0,074
0,074
0,003
0,003
0,021
0,007
0,333
0,333
0,333
0,333
0,333
1,351
5,00
0,270
0,270
0,270
0,270
0,270
unit
0,188
5,00
0,038
0,038
0,038
0,038
0,038
Lampu Bawah Jembatan Lips-T 150 W type SRX 509
unit
0,084
5,00
0,017
0,017
0,017
0,017
0,017
Lampu LPL ( Lampu Pengatur Lalu Lintas) Tipe-1
unit
0,044
5,00
0,009
0,009
0,009
0,009
0,009
0,676
PEKERJAAN PLAZA TOL
0,143
0,549
0,763
0,763
0,763
0,898
1,039
1,039
1,039
1,174
0,960
0,819
0,039
0,039
0,096
0,096
0,096
0,096
0,096
0,096
0,096
0,096
0,039
0,039
Pelataran Tol (Toll Plaza) 12,00
Ramp 3
unit
0,926
Ramp 5
unit
0,926
12,00
0,039
0,039
0,096
0,096
0,096
0,096
0,096
0,096
0,096
0,096
0,039
0,039
Ramp. 8.1
unit
0,789
12,00
0,033
0,033
0,082
0,082
0,082
0,082
0,082
0,082
0,082
0,082
0,033
0,033
Ramp 8.2
unit
0,789
12,00
0,033
0,033
0,082
0,082
0,082
0,082
0,082
0,082
0,082
0,082
0,033
0,033
unit
0,208
5,00
0,042
0,042
0,042
0,042
0,042
unit
0,497
5,00
0,099
0,099
0,099
0,099
0,099
unit
6,491
12,00
Ls
0,585
66,00
Pulau Tol (Toll Island) Searah Gardu tol (Toll Booth) Searah
D
0,099
0,005
1,480
0,046
0,008
7,041
Peralatan Gerbang Searah
15.1
0,184
0,099
0,005
1,403
0,046
0,008
m2
BAB XV
0,738
0,099
0,005
1,816
0,046
0,008
Retaining Wall …..(asumsi W.500 A 1000) Pipe Drainase D = 20 cm dengan perlengkapan dan dukungan Pipe Drainase D = 15 cm dengan perlengkapan dan dukungan Deck Drain Tipe 1 dengan perlengkapan
C
0,916
0,099
0,005
1,701
0,046
0,008
10.10 (12)
B
0,916
0,099
0,005
1,663
0,046
0,013
-
A
0,946
0,099
0,992
0,062
0,013
-
BAB XIV
0,971
1,177
0,062
-
13.01 (6)
0,827
1,151
-
13.01 (5)
0,710
0,013
-
13.01 (1)
-
0,710
0,034
0,062
-
BAB XIII
-
0,710
0,295
0,034
1,402
4,00
13.01 (4).8
-
0,710
0,295
0,021
0,008
0,035
PENCAHAYAAN LAMPU LALU LINTAS DAN PEKERJAAN LISTRIK Lampu Penerangan Jalan, Tinggi 13 m (1 x HPS 250 watt) Lengan Tunggal Lampu Hight Mast, Tinggi 35 m (4 x HPS-T 1000 watt)
0,146
0,710
0,177
0,021
0,046
0,035
Perkerasan Dengan Blok Beton
0,146
0,355
0,177
1,266
buah
m
0,087
0,355
0,013
buah
Guardrail , tipe A
0,020 0,079
0,087
0,099
Bearing Pad dengan asesori ukuran (450 x 500 x 60 mm)
12.05 (1)
0,005
0,020 0,079
0,355
0,062
Bearing Pad dengan asesori ukuran (400 x 400 x 39 mm)
BAB XI
0,009
0,020 0,079
0,008
0,002
0,005
0,355
0,087
0,009
0,003
0,710
0,099
0,053 0,003
0,710
0,046
2,00
0,029
m
0,710
0,099
2,00
m
buah
0,710
0,046
10.10 (8)
10.12 (3)
0,265
0,265
10.10 (11)
10.12 (2)
0,398
0,265
21,00
10.12 (1)
0,398
0,265
0,010
Beton Kelas E
10.03 (4)
0,398
0,020
1,253
STRUKTUR BETON
10.03 (7)
0,265
0,710
10.02 (2)
10.01 (9)
0,398
4,00
Beton Kelas B-1 (Pier Head)
10.01 (10)
0,265
3,00
Beton Kelas B-1 (Deck Slab)
BAB X 10.01 (4)
0,265
LIBUR IDUL FITRI
BAB IX
PENGALIHAN DAN PERLINDUNGAN UTILITAS YANG ADA Provisional Sum untuk Pengalihan dan Perlindungan Utilitas Yang Ada
J U M L AH Rencana Pekerjaan Mingguan Awal Komulatif Rencana Pekerjaan Mingguan Awal Realisasi Mingguan Awal Komulatif Realisasi Mingguan Awal Rencana Pekerjaan Mingguan Addendum I Komulatif Rencana Pekerjaan Mingguan Addendum I
0,017
0,017
0,017
0,017
0,017
0,017
0,017
0,017
0,017
0,017
0,017
0,021
0,008
0,017
0,017
0,017
0,017
0,017
0,017
0,017
0,017
0,017
0,017
0,017
0,021
0,008
4,126 49,863
4,132 53,995
4,132 58,127
4,663 62,790
3,731 66,521
3,371 69,892
3,360 73,252
3,269 76,521
2,511 79,032
2,511 81,544
2,201 83,744
2,201 85,945
1,900 87,845
1,589 21,510
1,174 22,684
0,805 23,490
0,904 24,394
0,853 25,247
0,851 26,098
0,818 26,916
0,905 27,821
0,406
0,406
0,406
0,406
0,541
0,541
0,541
0,541
0,676
0,676
0,676
0,676
0,021
0,021
0,021
0,008
0,008
0,008
0,008
0,010
0,010
0,010
0,010
0,019
0,019
0,019
0,019
0,019
0,019
0,019
0,019
0,019
0,019
0,019
0,019
0,017
-
-
0,021
0,021
0,021
0,008
0,008
0,008
0,008
0,010
0,010
0,010
0,010
0,019
0,019
0,019
0,019
0,019
0,019
0,019
0,019
0,019
0,019
0,019
0,019
0,017
1,348 89,193
0,067 89,261
1,393 90,654
1,398 92,052
1,043 93,094
1,121 94,215
1,206 95,421
1,199 96,620
1,153 97,772
0,734 98,506
0,406 98,912
0,406 99,317
0,368 99,685
0,315 100,000
0,000 36,988
0,000 36,988
2,023 39,011
1,796 40,807
3,328 56,978
3,584 60,562
3,685 64,247
3,765 68,012
4,003 72,015
3,306 75,322
3,134 78,456
2,480 80,936
3,232 84,169
3,208 87,377
2,703 90,079
2,703 92,782
3,000 95,782
1,522 97,304
1,282 98,587
1,055 99,641
0,359 100,000
100,000 (%) (%) (%) (%) (%) (%)
0,000
0,023 0,023 1,418 1,418
0,023 0,045 0,442 1,861
0,077 0,122 0,393 2,253
0,077 0,199 0,370 2,623
0,077 0,275 0,320 2,943
0,587 0,862 0,293 3,237
0,000
0,587 1,449 0,363 3,600
0,808 2,258 0,570 4,170
0,847 3,105 0,717 4,887
0,856 3,961 1,125 6,012
0,858 4,819 1,279 7,291
1,179 5,997 1,400 8,690
1,517 7,514 1,474 10,164
1,634 9,148 1,814 11,978
2,281 11,429 0,992 12,970
2,258 13,687 0,707 13,677
2,102 15,789 0,747 14,425
2,073 17,861 1,377 15,801
3,224 21,085 0,470 16,272
3,224 24,309 0,246 16,517
3,001 27,310 0,492 17,009
2,991 30,301 0,289 17,298
2,922 33,223 0,288 17,587
2,922 36,145 0,555 18,142
2,769 38,913 0,478 18,620
3,301 42,214 0,617 19,237
3,523 45,737 0,684 19,921
1,742 29,563
1,866 31,429
1,894 33,323
2,014 35,337
1,650 36,988
2,079 42,887
1,974 44,861
2,520 47,380
2,559 49,939
3,711 53,650
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
II - 89
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
BAB - 3: MANAJEMEN PENGENDALIAN MUTU 3.1. UMUM Konsistensi dalam setiap pelaksanaan tahapan pekerjaan sangat diperlukan guna mencapai hasil yang telah ditetapkan, dimulai dari Tahap Perencanaan, dilanjutkan Tahap Pelaksanaan, Tahap Operasional dan Pemeliharaan. Dimana tahapan-tahapan tersebut menggambarkan kegiatan-kegiatan yang dilakukan didalam satu proses dalam setiap pelaksanaan pekerjaan. Agar terjadi konsistensi tahapan-tahapan dalam proses tersebut harus direncanakan dan diinventarisir dalam satu dokumen yang disebut dengan Rencana Mutu. Rencana mutu yang merupakan bagian dari suatu manajemen disebut dengan Sistem Manajemen Mutu (Quality Management System). Penerapan standar Sistem Manajemen Mutu merupakan langkah strategis bagi suatu organisasi perusahaan guna dapat mencapai mutu yang diharapkan. Penerapan standar ini dipengaruhi oleh : a) Kondisi lingkungan organisasi, perubahan lingkungan organisasi serta resiko yang berkaitan dengan lingkungan. b) Kebutuhan organisasi yang menerapkannya c) Tujuan organisasi d) Produk yang dihasilkan e) Tenaga kerja f) Ukuran struktur organisasi Penerapannya tidak dimaksudkan untuk menstandarkan suatu organisasi perusahaan dengan organisasi perusahaan lainnya atau menyeragamkan bentuk dan isi dari dokumentasi sistem manajemen yang dikembangkan organisasi perusahaan. Sistem Manajemen Mutu bersifat unique, dimana sistem manajemen milik suatu organisasi, belum tentu dapat digunakan oleh organisasi perusahaan lain. Suatu organisasi didalam melaksanakan kumpulan kegiatan terkoordinasi dan dibatasi oleh tanggal awal dan akhir, dilakukan untuk mencapai sasaran yang sesuai dengan persyaratan tertentu, termasuk kendala waktu, biaya dan sumber daya. Didalam melakukan kegiatan-kegiatan seharusnya dilakukan secara terencana, dimana rencana pelaksanaannya tertuang didalam Sistem Manajemen Mutu.
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
III - 1
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
Suatu pekerjaan dianggap berkualitas apabila dalam pelaksanaannya selalu memegang kaidahkaidah tepat waktu, tepat mutu serta tepat biaya. Untuk itu guna mencapai hasil yang diharapkan, maka diperlukan suatu Sistem Manajemen Mutu (Quality Management System). Penyusunan dan penerapan suatu Sistem Manajemen Mutu terdiri dari beberapa langkah sebagai berikut: a) menentukan harapan pelanggan dan pihak lain yang berkepentingan; b) menetapkan kebijakan mutu dan sasaran mutu organisasi; c) menentukan proses dan tanggung jawab yang diperlukan untuk mencapai sasaran mutu; d) menentukan dan menyediakan sumber daya yang diperlukan untuk mencapai sasaran mutu; e) menetapkan metode untuk mengukur efektivitas dan efisiensi tiap proses; f) menerapkan pengukuran ini untuk menentukan efektivitas dan efisiensi tiap proses; g) menentukan sarana pencegahan ketidaksesuaian dan menghilangkan penyebabnya; h) menetapkan dan menerapkan proses perbaikan berkesinambungan dari sistem manajemen mutu. Dengan melakukan pendekatan diatas, maka akan tercipta keyakinan akan kehandalan prosesnya dan mutu dari produknya, serta akan memberikan dasar bagi perbaikan berkesinambungan. Sistem Manajemen Mutu merupakan sekumpulan prosedur terdokumentasi dan praktikpraktik standar untuk manajemen sistem yang bertujuan menjamin kesesuaian dari suatu proses dan produk terhadap kebutuhan atau persyaratan tertentu. Organisasi harus menetapkan, menerapkan dan memelihara prosedur untuk: a) Mengidentifikasi kegiatan, produk dan jasa dalam lingkup Sistem Manajemen Mutu, yang dapat dikendalikan dan yang dapat dipengaruhi dengan memperhitungkan pembangunan yang direncanakan atau baru; kegiatan, produk dan jasa yang baru atau yang diubah; dan b) Menentukan aspek yang mempunyai atau dapat mempunyai dampak penting terhadap mutu. Organisasi harus mendokumentasikan informasi ini dan memelihara kemutakhirannya. Sistem manajemen mutu mendefinisikan bagaimana organisasi menerapkan praktik manajemen mutu secara konsisten untuk memenuhi kebutuhan pelanggan. Organisasi harus memastikan bahwa aspek mutu penting diperhitungkan dalam penetapan, penerapan dan pemeliharaan Sistem Manajemen Mutu. Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
III - 2
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
Terdapat beberapa karakteristik umum dari sistem manajemen mutu: 1) Sistem manajemen mutu mencakup suatu lingkup yang luas dari aktivitas-aktivitas dalam organisasi moderen. Mutu dapat didefinisikan melalui lima pendekatan utama: a. transcendent quality, yaitu suatu kondisi ideal menuju keunggulan; b. product-based quality, yaitu suatu produk yang memenuhi mutu; c. user-based quality, yaitu kesesuaian atau ketepatan dalam penggunaan produk; d. manufacturing-based quality, yaitu kesesuaian terhadap persyaratanpersyaratan standar; e. value-based quality, yaitu derajat keunggulan pada tingkat biaya yang efisien. 2) Sistem manajemen mutu berfokus pada konsistensi dari proses kerja. Hal ini sering mencakup beberapa tingkat dokumentasi terhadap standar-standar kerja. 3) Sistem manajemen mutu berlandaskan pada pencegahan kesalahan sehingga bersifat proaktif, bukan pada deteksi kesalahan yang bersifat reaktif. Dalam kaitan dengan hal ini, sistem manajemen mutu merupakan suatu closed loop system yang mencakup deteksi, umpan balik dan koreksi 4) Sistem manajemen mutu mencakup elemen-elemen: tujuan (objectives), pelanggan (costumers), hasil-hasil (out-put), pemasok (suppliers) dan pengukuran untuk umpan balik (measurements for feedback and feedforward). Dalam Penerapan SMM metode yang di gunakan adalah Plan, Do, Check dan Action (PDCA) dimana Quality Assurance berfungsi sebagai Pasak dari Roda PDCA agar roda selalu berputar menuju Quality Improvement.
Menetapkan sasaran dan proses yang dibutuhkan
Mengambil tindakan untuk peningkatan
Pelaksanaan Aktivitas Proses Plan
Do
Action
Check
kinerja
Mengawasi dan mengukur Pelaksanaan Proses
Siklus PDCA Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
III - 3
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
Pada pengetrapan Sistem Manajemen Mutu yang baik maka akan dilakukan perbaikanperbaikan mutu (Quality Improvement ) seperti yang diharapkan pelanggan. Peningkatan terus-menerus dari kinerja organisasi secara keseluruhan harus menjadi tujuan tetap dari organisasi. Peningkatan terus-menerus (berkelanjutan) menjadikan terjadinya proses yang berfokus pada upaya terus menerus meningkatkan efektivitas dan/atau efisiensi organisasi untuk memenuhi kebijakan dan tujuan dari organisasi itu.
PENINGKATAN BERKELANJUTAN SISTEM MANAJEMEN MUTU
PERSYARATAN
PELANGGAN
Pengukuran, Analisa dan Peningkatan
Manajemen Sumber Daya
Keluaran Masukan
Realisasi Produk
Produk
KEPUASAN PELANGGAN
Tanggung Jawab Manajemen
Siklus peningkatan berkelanjutan
Untuk itu didalam memimpin dan pengoperasian agar sebuah organisasi dapat berhasil, maka diperlukan untuk mengarahkan dan mengendalikannya dengan cara sistematis dan transparan. Keberhasilan dapat tercapai dari implementasi dan pemeliharaan sistem manajemen yang didesain untuk selalu memperbaiki kinerja sambil menanggapi kebutuhan semua pihak berkepentingan. Sistem Manajemen Mutu menetapkan persyaratan-persyaratan dan rekomendasi untuk desain dan penilaian dari suatu sistem manajemen mutu, yang bertujuan untuk menjamin bahwa organisasi akan memberikan produk (barang dan/atau jasa) yang memenuhi persyaratan yang ditetapkan. Persyaratan-persyaratan yang ditetapkan ini dapat merupakan kebutuhan spesifik dari pelanggan, dimana organisasi yang dikontrak itu bertanggung jawab untuk menjamin kualitas dari produk-produk tertentu, atau merupakan kebutuhan dari pasar tertentu, sebagaimana ditentukan oleh organisasi. Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
III - 4
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
3.2. SISTEM MANAJEMEN PEKERJAAN TOL CIMANGGIS-CIBITUNG SEKSI 1A Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis - Cibitung Seksi 1A merupakan bagian dari Jalan Tol Cimanggis - Cibitung dimana hal ini adalah bagian dari pengadaan tol BUJT PT. Cimanggis Cibitung Tolway berdasarkan Perjanjian pengusahaan jalan tol (PPJT) dengan BPJT. Didalam pelaksanaan tercapainya Jalan Tol Cimanggis - Cibitung Seksi 1A, maka telah dilakukan beberapa pengelompokan pekerjaan, diantaranya: a) Didalam tahapan perencanaan dan revisi RTA dilakukan oleh PT. Perentjana Djaja, b) Untuk pelaksanaan konstruksi dilakukan oleh PT. Waskita Karya, c) Untuk pengadaan dilakukan oleh PT. Waskita Beton Precast, d) Untuk pengawasan supervisi dilakukan oleh PT. Virama Karya. Didalam Peraturan Menteri Pekerjaan Umum Nomor : 04/PRT/M/2009 tertuang “Kebijakan Mutu” yang bunyinya tertulis seperti berikut: “Menjamin Ketersediaan Infrastruktur Yang Handal Bagi Masyarakat Dengan Prinsip Efektif Dan Efisien Serta Melakukan Peningkatan Mutu Kegiatan Secara Berkesinambungan” Kebijakan Mutu diatas menjadi maksud dan arahan dari kegiatan dibidang ke PU an. Dengan mengacu pada Peraturan Menteri Pekerjaan Umum Nomor : 04/PRT/M/2009 tersebut maka ke-empat Badan Usaha Penyedia Jasa tersebut didalam melaksanakan pekerjaannya harus didasari pada perencanaan pelaksanaan yang baik. Didalam perencanaan tersebut maka Penyedia Jasa akan menentukan alternatif strategi atau metode yang benar dimana hal tersebut implementasi prinsip efektif, dan juga Penyedia Jasa akan menentukan alternatif strategi atau metode yang terbaik dimana hal tersebut implementasi prinsip efisien. Disamping itu Penyedia Jasa juga harus melakukan internal audit terhadap perencanaan mereka, kemudian melakukan evaluasi untuk dapat melakukan peningkatan mutu kegiatan secara berkesinambungan. Dari uraian diatas tampak bahwa Penyedia Jasa berkewajiban membuat Sistem Manajemen Mutu untuk pelaksanaan pekerjaan, dimana hal itu tertuang pada Rencana Mutu Kontrak dari Penyedia Jasa. Didalam Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis - Cibitung Seksi 1A, setiap Penyedia Jasa berkontrak dengan BUJT PT Cimanggis - Cibitung Tollways sehingga Rencana Mutu Kontrak dari Penyedia Jasa harus disetujui oleh BUJT.
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
III - 5
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
3.3. SISTEM MANAJEMEN MUTU Mengingat Sistem Manajemen Mutu telah tertuang didalam Peraturan Menteri Pekerjaan Umum Nomor : 04/PRT/M/2009, maka Penyedia Jasa wajib untuk membuat Sistem Manajemen Mutu. Sedangkan untuk Manajemen Lingkungan sebenarnya tidak terdapat peraturan yang mewajibkan adanya suatu Sisitem Manajemen Lingkungan, meskipun terdapat banyak Peraturan tentang Limgkungan Hidup yang harus dipenuhi. Sementara untuk acuan sebenarnya terdapat Standar Nasional Indonesia mengenai Sistem Manajemen Lingkungan yaitu yang tertuang didalam SNI 19-14001-2005, tentang Sistem Manajemen Lingkungan. Mengingat terdapat banyak Peraturan berkaitan dengan Lingkungan Hidup, maka SNI 1914001-2005 akan dipergunakan sebagai acuan Sistem Manajemen Keselamatan dan Kesehatan Kerja, sehingga Penyedia Jasa wajib juga untuk membuat Sistem Manajemen Lingkungan. Sementara untuk Manajemen Keselamatan dan Kesehatan Kerja telah tertuang didalam Peraturan Pemerintah Nomor 50 Tahun 2012 tentang Penerapan Sistem Manajemen Keselamatan dan Kesehatan Kerja, sehingga Penyedia Jasa wajib juga untuk membuat Sistem Manajemen Keselamatan dan Kesehatan Kerja. Disamping itu terdapat aturan yang mengatur tentang Sistem Manajemen Keselamatan dan Kesehatan Kerja yang tertuang di dalam SNI OHSAS 18001:2007. SNI OHSAS 18001:2007 dipadukan dengan Peraturan Pemerintah Nomor 50 Tahun 2012menjadi harus dilaksanakan (Mandatory), dimana hal tersebut mengingatkan bahwa permasalahan K3 dapat sangat berpengaruh pada umur proyek (terutama jika terjadi kecelakaan kerja dan juga adanya beberapa ketentuanketentuan Ketenaga Kerjaan yang harus dilakukan, maka diperlukan adanya suatu sistem manajemen sehingga pelaksanaan pekerjaan dapat meminimalisasi akan resiko Keselamatan dan Kesehatan Kerja, dan apabila terjadi accident (Kecelakaan Kerja) maka telah terdapat rencana mitigasinya. Sistem Manajemen Mutu (QMS) yang efektif mencakup pendekatan yang komprehensif untuk digunakan dari konsep untuk melaksanakan pekerjaan sampai dengan pelaksanaan pekerjaan dari awal hingga akhir. Pendekatan ini terkadang disebut dengan Rencana mutu dimana output dari perencanaan ini harus berbentuk metode operasi organisasi yang cocok untuk proyek.
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
III - 6
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
Didalam pelaksanaan pekerjaan Tol Cimanggis - Cibitung Tahap 1A yang memenuhi persyaratan maka faktor perencanaan, penyusunan proses pelaksanaan dan penyesuaian proses adalah hal yang penting. Dengan mempertimbangkan tujuan mutu, spesifikasi teknis dan aturan-aturan yang mengikat maka perencanaan dan penyusunan proses pelaksanaan tersebut harus sejalan dengan metode kerja perusahaan tersebut. Merencanakan pelaksanaan pekerjaan mengharuskan adanya pertimbangan atas empat kategori kegiatan dan komponen berikut: 1) Persyaratan produk dan persyaratan konsumen;
2) Proses QMS yang akan digunakan dalam proyek tersebut;
4) Identifikasi catatan kontrol yang akan digunakan dalam proyek.
3) Menentukan kegiatan verifikasi, validasi, dan pengujian;
Fase 1 Persyaratan produk dan persyaratan konsumen Ini merupakan rangkaian data yang penting. Sebelum bisa benar-benar memulai sebuah proyek, maka harus mengetahui apa saja persyaratan-persyaratan yang diperlukan dalam proyek dimana persyaratan tersebut harus tercatat. Hal ini terkadang diabaikan dimana keinginan untuk cepat melaksanakan bisa mendorong tim kerja mengangkat sauh tanpa membawa kompas. Standar ISO menitikberatkan pentingnya mengumpulkan dan mencatat persyaratan proyek yang akurat terlebih dulu. Persyaratan ini tidak hanya menjadi rujukan perencanaan yang sangat berguna, tapi juga harus menjadi bagian permanen dari dasar perencanaan tersebut. Fase 2 Proses yang dibutuhkan dari QMS Rencana adalah serangkaian kegiatan atau langkah yang akan diambil untuk mencapai sebuah tujuan. Rencana tersebut kemudian menjadi metodologi untuk mencapai tujuan yang dimaksud. Dengan demikian, rencana ini harus mengidentifikasi berbagai proses dan prosedur dalam Panduan Mutu yang akan digunakan pada pelaksanaan proyek. Rencana tersebut harus menentukan proses dan prosedur apa yang akan digunakan. Fase 3 Kegiatan verifikasi dan validasi ISO 9001 sangat menekankan pemahaman, pencatatan, dan pemenuhan persyaratan konsumen. Untuk mencapai hal ini, maka harus terus menerus menilai kemajuan saudara untuk memastikan bahwa persyaratan konsumen terealisasi dalam pelaksanaan pekerjaan dan hasil dari pelaksanaan pekerjaan. Rencana proyek harus menggambarkan hal ini.
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
III - 7
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
Dalam rencana tersebut harus ditentukan kegiatan verifikasi, validasi, pengawasan, pengujian yang dilakukan, serta siapa yang akan melakukan kegiatan-kegiatan ini. Verifikasi adalah kegiatan yang memastikan persyaratan-persyaratan konsumen dibangun dalam hasil dari pelaksanaan pekerjaan telah tepat terpenuhi. Validasi berarti memastikan bahwa hasil akhir (produk akhir) akan berfungsi dengan baik dalam lingkungan yang dituju. Pengawasan adalah mekanisme untuk memastikan dengan tepat tidak ada kesalahan yang dilakukan dalam kegiatan proyek tersebut. Dan pengujian adalah cara untuk membuktikan bahwa kegiatan pelaksanaan pekerjaan dan perbaikan metode pelaksanaan pekerjaan telah benar-benar menghasilkan produk dan komponen yang tepat. Fase 4 Identifikasi catatan kontrol ISO 9001 mengidentifikasi catatan-catatan yang perlu dibuat, dipertahankan dan disimpan. Sejumlah catatan ini disimpan untuk tujuan pelaksanaan proyek tersebut. Sejumlah catatan lain ditujukan untuk tujuan penilaian dan perbaikan. Namun catatan yang paling penting yang harus diidentifikasi disini adalah catatan yang menunjukkan bahwa produk akhir memang sesuai dengan persyaratan konsumen. Catatan-catatan ini akan menjadi bahan untuk catatan keterlacakan. Catatan-catatan ini adalah catatan yang melacak bagaimana persyaratan konsumen diverifikasi di berbagai fase utama proyek tersebut. Pada Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis - Cibitung Seksi 1A terdapat 4 Penyedia Jasa yang terkontrak dengan BUJT, dimana ke-empatnya memiliki tanggung jawab yang berbeda-beda. Dengan tanggung jawab pekerjaan yang Penyedia Jasa lakukan, maka tiap-tiap organisasi Penyedia Jasa memiliki kebutuhan Sistem Manajemen yang berbeda-beda. Berdasarkan itu, maka adapun kebutuhan Sistem Manajemen dari Organisasi-organisasi Pelaksanaan Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis - Cibitung Seksi 1A adalah seperti berikut: a) PT. Perentjana Djaja, sebagai perencana untuk Revisi RTA, maka yang diperlukan adalah hanyalah Dokumen Sistem Manajemen Mutu Hal tersebut dibutuhkan agar didalam pelaksanaan pekerjaan PT. Perentjana Djaja akan menghasilkan produk Revisi RTA yang baik. b) PT. WASKITA KARYA, sebagai pelaksana maka diperlukan adanya Dokumen Sistem Manajemen Mutu, Sistem Manajemen Lingkungan dan Sistem Manajemen Keselamatan dan Kesehatan Kerja.
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
III - 8
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
Hal tersebut dibutuhkan agar didalam pelaksanaan pekerjaan PT. WASKITA KARYA akan menghasilkan produk yang baik dan mitigasi terhadap Lingkungan dan Keselamatan dan Kesehatan Kerja. c) PT. Waskita Beton Precast, sebagai pelaksana maka diperlukan adanya Dokumen Sistem Manajemen Mutu, Sistem Manajemen Lingkungan dan Sistem Manajemen Keselamatan dan Kesehatan Kerja. Hal tersebut dibutuhkan agar didalam pelaksanaan pekerjaan PT. Waskita Beton Precast akan menghasilkan produk yang baik dan mitigasi terhadap Lingkungan dan Keselamatan dan Kesehatan Kerja. d) PT. Virama Karya, sebagai pengawas supervisi maka diperlukan adanya Dokumen Sistem Manajemen Mutu, Sistem Manajemen Lingkungan dan Sistem Manajemen Keselamatan dan Kesehatan Kerja. Hal tersebut dibutuhkan agar didalam pelaksanaan pekerjaan PT. Virama Karya akan menghasilkan produk yang baik dan mitigasi terhadap Lingkungan dan Keselamatan dan Kesehatan Kerja. Untuk melakukan tinjauan terhadap Rencana Mutu atau Sistem Manajemen Mutu dari keempatnya maka Konsultan Pengendali Mutu Independen (PMI) membuatkan matriks Simak dari tiap-tiap Sistem Manajemen Mutu yang ada. Adapun Simak tersebut tertuang didalam bagian-bagian berikut. Didalam melakukan tinjauan maka PMI pertama sekali akan meninjau Sistem Manajemen Mutu, kemudian Sisitem Manajemen Lingkungan dan akhirnya pada Sistem Manajemen K3. 3.3.1. SISTEM MANAJEMEN MUTU PT. PERENTJANA DJAJA PT. Perentjana Djaja telah memiliki Sistem Manajerial Mutu didalam melakukan pekerjaan Review terhadap Perencanaan Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis - Cibitung Seksi 1A. Sistem Manajemen Mutu tersebut tertuang didalam dokumen yang berjudul Laporan Review Rencana Teknik Akhir Jalan Tol Cimanggis - Cibitung Dokumen Sistem Manajemen Mutu kami lampirkan dan menjadi bagian dari laporan kami (terdapat pada Buku 2 dari Laporan Bulanan Oktober 2016 ini). Untuk tinjauan terhadap Sistem Manajemen Mutu tersebut kami tampilkan dalam bentuk matriks berikut:
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
III - 9
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
No
Uraian
Dokumen Ada
Tidak
Kesesuaian
Catatan
/x
LEMBAR MUKA (COVER) 1
Ada identitas pemilik pekerjaan.
2
Judul jelas dan informatif.
3
Ada nama paket kegiatan.
4
Tertera nomor kontrak/tahun.
5
Ada identitas Penyedia Pekerjaan Konstruksi.
6
Ada lembar pengesahan.
7
Ada identitas dan nomor dokumen.
8
Tanggal diterbitkan dan kaji ulang.
9
Tersedia
kolom
penyusun,
pemeriksa
dan
identitas yang mengesahkan LEMBAR SEJARAH DOKUMEN 10
Tersedia
kolom
tanggal
dan
kronologis
perubahan. 11
Tersedia kolom keterangan untuk mengetahui aspek yang mempengaruhi perubahan.
UMUM / LATAR BELAKANG 12
Penjelasan
umum
kepada
pihak
yang
berkepentingan jelas dan sesuai. 13
Ada penjelasan mengenai jenis kegiatan.
14
Ada penjelasan mengenai perangkat / metode / cara yang digunakan.
INFORMASI KEGIATAN 15
Isi informasi kegiatan sesuai.
16
Isi kegiatan sesuai.
17
Gambar lokasi kegiatan sesuai.
SASARAN MUTU KEGIATAN 18
Ada Sasaran Mutu.
19
Dibuat Sasaran Mutu bagian.
20
Sasaran Mutu memenuhi kriteria SMART.
PERSYARATAN TEKNIS DAN ADMINISTRASI 21
Mencantumkan Acuan yang digunakan.
STRUKTUR ORGANISASI 22
Ada Struktur Organisasi Penyedia Jasa (Pelaksana Kegiatan).
23
Lengkap dan sesuai kebutuhan kontrak.
24
Menunjukkan garis instruksi dan koordinasi.
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
III - 10
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
No
Laporan Bulanan No. 14 Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
Uraian
Dokumen Ada
25
Ada
uraian
tugas,
tanggung
jawab
dan
wewenang. 26
Lengkap untuk masing-masing personil yang terlibat.
27
Tidak
Kesesuaian
Catatan
/x
Ada pengaturan pelimpahan wewenang, jika
terjadi kondisi khusus. BAGAN ALIR PELAKSANAAN KEGIATAN 28
Ada bagan alir pelaksanaan pekerjaan.
29
Menggunakan kaidah Flow Chart.
30
Bagan Alir memuat seluruh aktlfitas utama
kegiatan dan lengkap. 31
Setiap simpul kegiatan menunjukkan referensi
kepada Prosedur atau Instruksi Kerja. 32
Terdapat Pengecekan dengan mengacu pada
referensi, persyaratan, atau kriteria desain TUGAS, TANGGUNG JAWAB DAN WEWENANG JADUAL PELAKSANAAN KEGIATAN 33
Tersedia Jadual Pelaksanaan Pekerjaan.
34
Dalam bentuk bar diagram.
35
Dalam bentuk vector untuk pengendalian.
36
Menguraikan rinci item pekerjaan.
37
Menggambarkan bobot dalam %.
38
Ada kolom untuk rekod realisasi progres.
39
Ada akumulasi rencana dan realisasi.
JADUAL PERALATAN 40
Ada jadual peralatan/daftar peralatan.
41
Sesuai jumlah dalam kontrak.
42
Ada rencana mobilisasi peralatan untuk dibahas.
JADUAL PERSONIL 43
Ada jadual personil.
44
Sesuai dengan kebutuhan untuk Mendukung
pelaksanaan kegiatan. 45
Personil mempunyai kompetensi yang sesuai dan memadai.
RENCANA
&
MONITORING,
METODE
VERIFIKASI,
EVALUASI,
INSPEKSI
VALIDASI, SERTA
PENGUJIAN & KRITERIA PENERIMAANNYA 46
Ada jadual verifikasi tiap tahapan pekerjaan.
47
Rencana dan Metode verifikasi sesuai dengan jadual pelaksanaan.
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
III - 11
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
No
Laporan Bulanan No. 14 Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
Uraian
Dokumen Ada
Tidak
Kesesuaian
Catatan
/x
DAFTAR KRITERIA PENERIMAAN 48
Ada Daftar Kriteria Penerimaan.
49
Sesuai dengan Bagan Alir Pelaksanaan Kegiatan.
50
Memenuhi, sesuai dengan kebutuhan.
51
Menyatakan rujukannya, dan mudah difahami.
DAFTAR INDUK DOKUMEN 52
Ada Daftar Induk Dokumen.
53
Dokumen sesuai penggolongannya.
54
Telah menunjuk petugas pengendali dokumen.
55
Tersedia Dokumen Eksternal.
56
Dokumen Eksternal dikendalikan.
57
Tersedia Dokumen Sistem Mutu (PP/IK) sesuai kegiatan.
58
Dokumen Sistem Mutu dikendalikan.
DAFTAR INDUK REKAMAN / BUKTI KERJA 59
Ada pengendalian bukti kerja dengan cara penomoran.
60
Daftar Induk Bukti kerja mencakup seluruh prediksi bukti kerja yang diperkirakan akan muncul selama masa konstruksi.
61
Daftar Induk Bukti Kerja menetapkan Petugas Penyimpanan.
/ x
:
Ya / Tidak
(PP/IK)
:
Prosedur Pelaksanaan / Instruksi Kerja
SMART :
Spesific, Measurable, Achievable, Realistic, Time Target
Dari hasil simak diatas tampak bahwa dokumen Sistem Manajemen Mutu dari PT. Perentjana Djaja masih diperlukan penyempurnaan-penyempurnaan. Dari dokumen Sistem Manajemen Mutu yang ada, tampak bahwa SMM nya masih menggambarkan metodologi pelaksanaan pekerjaan Review Rencana Teknik Akhir Jalan Tol Cimanggis - Cibitung yang PT. Perentjana Djaja lakukan. Sebaiknya SMM yang dibuat adalah sebagai dokumen rencana mutu dimana tertuang kebijakan dan sasaran dari organisasi serta proses-proses untuk mencapai sasaran tersebut. Hal ini akan mengarahkan dan mengendalikan organisasi untuk dapat mencapai mutu yang paling optimal. Dengan mengacu pada dokumen SMM PT. Perentjana Djaja, maka terdapat beberapa hal yang perlu dilakukan untuk perbaikan seperti: Membuat tujuan dan sasaran organisasi Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
III - 12
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
Membuat tujuan dan sasaran dari tiap-tiap tahapan pekerjaan Membuat format dokumen pada tiap-tiap tahapan pekerjaan sesuai dengan standard yang terdapat pada ISO 9001 Agar membuat Prosedur dan/atau Instruksi Kerja untuk menjadi referensi dari tiap simpul kegiatan. Pedoman pelaksanaan tiap-tiap tahapan pekerjaan agar dibuat sesuai dengan format ISO 9001 dimana menampilkan acuannya dan penomoran dokumen serta lembar pengesahan. Rekaman dokumentasi agar dibuat sesuai dengan standard ISO 9001 Pada akhirnya kami mengharapkan agar PT. Perentjana Djaja dapat melakukan perbaikan-perbaikan pada Sistem Manajemen Mutu yang ada agar didapatkan suatu organisasi yang bekerja berdasarkan sistem dengan kegiatan yang terencana guna mendapatkan hasil pekerjaan yang memenuhi mutu 3.3.2. SISTEM MANAJEMEN MUTU PT. WASKITA KARYA PT. Waskita Karya telah menyerahkan Dokumen Sistem Manajemen Mutu dalam bentuk Rencana Mutu Kontrak. Dokumen Rencana Mutu Kontrak kami lampirkan dan menjadi bagian dari laporan kami (terdapat pada Buku 2 dari Laporan Bulanan Oktober 2016 ini). Dari dokumen yang dibuat oleh PT. Waskita Karya, tampak bahwa Sistem Manajemen Mutu pada lingkungan organisasi PT. Waskita Karya tersebut didalam pelaksanaan Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis - Cibitung Seksi 1A masih diperlukan perbaikan-perbaikan. Untuk tinjauan terhadap RMK tersebut kami tampilkan dalam bentuk matriks berikut: No
Uraian
Dokumen Ada
Tidak
Kesesuaian
Catatan
/x
LEMBAR MUKA (COVER) 1
Ada identitas pemilik pekerjaan.
2
Judul jelas dan informatif.
3
Ada nama paket kegiatan.
4
Tertera nomor kontrak/tahun.
5
Ada identitas Penyedia Pekerjaan Konstruksi.
6
Ada lembar pengesahan.
7
Ada identitas dan nomor dokumen.
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
III - 13
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
No
Uraian
Dokumen Ada
8
Tanggal diterbitkan dan kaji ulang.
9
Tersedia
kolom
penyusun,
Tidak
Kesesuaian
Catatan
/x
pemeriksa
dan
identitas yang mengesahkan
LEMBAR SEJARAH DOKUMEN 10
Tersedia kolom perubahan.
11
Tersedia kolom keterangan untuk mengetahui
tanggal
dan
kronologis
aspek yang mempengaruhi perubahan.
UMUM / LATAR BELAKANG 12
Penjelasan
umum
kepada
pihak
yang
berkepentingan jelas dan sesuai. 13
Ada penjelasan mengenai jenis kegiatan.
14
Ada penjelasan mengenai perangkat / metode /
cara yang digunakan.
INFORMASI KEGIATAN 15
Isi informasi kegiatan sesuai.
16
Isi kegiatan sesuai.
17
Gambar lokasi kegiatan sesuai.
SASARAN MUTU KEGIATAN 18
Ada Sasaran Mutu.
19
Dibuat Sasaran Mutu bagian.
20
Sasaran Mutu memenuhi kriteria SMART.
PERSYARATAN TEKNIS DAN ADMINISTRASI 21
Mencantumkan Acuan yang digunakan.
x
STRUKTUR ORGANISASI 22
Ada Struktur Organisasi Penyedia Jasa (Pelaksana Kegiatan).
23
Lengkap dan sesuai kebutuhan kontrak.
24
Menunjukkan garis instruksi dan koordinasi.
25
Ada
uraian
tugas,
tanggung
jawab
dan
wewenang. 26
Lengkap untuk masing-masing personil yang
terlibat. 27
Ada pengaturan pelimpahan wewenang, jika
terjadi kondisi khusus. BAGAN ALIR PELAKSANAAN KEGIATAN 28
Ada bagan alir pelaksanaan pekerjaan.
29
Menggunakan kaidah Flow Chart.
30
Memuat seluruh aktlfitas utama kegiatan dan lengkap.
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
III - 14
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
No
Laporan Bulanan No. 14 Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
Uraian
Dokumen Ada
31
Setiap simpul kegiatan menunjukkan referensi kepada Prosedur atau Instruksi Kerja.
32
Setiap kegiatan Pengecekan dan Pengetesan
Tidak
Kesesuaian
Catatan
/x
direferensikan dengan persyaratan, atau kriteria penerimaannya. TUGAS, TANGGUNG JAWAB DAN WEWENANG JADUAL PELAKSANAAN KEGIATAN 33
Tersedia Jadual Pelaksanaan Pekerjaan.
34
Dalam bentuk bar diagram.
35
Dalam bentuk vector untuk pengendalian.
36
Menguraikan rinci item pekerjaan.
37
Menggambarkan bobot dalam %.
38
Ada kolom untuk rekod realisasi progres.
39
Ada akumulasi rencana dan realisasi.
JADUAL PERALATAN 40
Ada jadual peralatan/daftar peralatan.
41
Sesuai jumlah dalam kontrak.
42
Ada rencana mobilisasi peralatan untuk dibahas.
43
Ada jadual pemeliharaan.
JADUAL MATERIAL 44
Ada jadual material.
45
Tersedia jadual pengiriman dan pengadaan
material. 46
Sesuai dengan jadual pelaksanaan pekerjaan.
47
Ada catatan pengadaan material yang dianggap
s
Kritis. JADUAL PERSONIL 48
Ada jadual personil.
49
Sesuai dengan kebutuhan untuk Mendukung
pelaksanaan kegiatan. 50
Personil mempunyai kompetensi yang sesuai dan memadai.
RENCANA
&
MONITORING,
METODE
VERIFIKASI,
EVALUASI,
INSPEKSI
x
Tidak ditampilkannya Sertifikat dari PIC
VALIDASI, SERTA
PENGUJIAN & KRITERIA PENERIMAANNYA 51
Ada jadual verifikasi tiap tahapan pekerjaan.
52
Rencana dan Metode verifikasi sesuai dengan
jadual pelaksanaan. DAFTAR KRITERIA PENERIMAAN 53 54
Ada Daftar Kriteria Penerimaan tiap tahapan pekerjaan. Sesuai dengan Bagan Alir Pelaksanaan Kegiatan.
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
III - 15
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
No
Laporan Bulanan No. 14 Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
Uraian
Dokumen Ada
55
Memenuhi, sesuai dengan kebutuhan.
56
Menyatakan rujukannya, dan mudah difahami.
Tidak
Kesesuaian
Catatan
/x
DAFTAR INDUK DOKUMEN 57
Ada Daftar Induk Dokumen.
58
Dokumen sesuai penggolongannya.
59
Telah menunjuk petugas pengendali dokumen.
60
Tersedia Dokumen Eksternal.
61
Dokumen Eksternal dikendalikan.
62
Tersedia Dokumen Sistem Mutu (PP/IK) sesuai kegiatan.
63
Dokumen Sistem Mutu dikendalikan.
DAFTAR INDUK REKAMAN / BUKTI KERJA 64
Ada pengendalian bukti kerja dengan cara penomoran.
65
Daftar Induk Bukti kerja mencakup seluruh prediksi bukti kerja yang diperkirakan akan muncul selama masa konstruksi.
66
Daftar Induk Bukti Kerja menetapkan Petugas Penyimpanan.
/ x
:
Ya / Tidak
(PP/IK)
:
Prosedur Pelaksanaan / Instruksi Kerja
SMART :
Spesific, Measurable, Achievable, Realistic, Time Target
PIC
Person in Charged
:
Dari hasil simak diatas tampak bahwa dokumen Sistem Manajemen Mutu dari PT. Waskita Karya masih diperlukan penyempurnaan. Hal-hal yang perlu dilakukan adalah: Membuat tujuan dan sasaran dari tiap-tiap tahapan pekerjaan Membuat Schedule Peralatan dan Material, Schedule Pelaksanaan tiap-tiap tahapan penting kegiatan. Dokumen Prosedur tiap tahapan kegiatan agar disatukan dengan Flow Chart nya menjadi satu bagian utuh dengan disertai sasaran dan acuannya. Membuat format dokumen pada tiap-tiap tahapan pekerjaan sesuai dengan standard yang terdapat pada ISO 9001 Agar membuat Instruksi Kerja beserta referensinya dengan acuan tiap-tiap prosedur yang telah dibuat untuk tiap tahapan kegiatan. Agar membuat Daftar Induk Dokumen sesuai dengan standard ISO 9001. Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
III - 16
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
Agar menjadikan Dokumen Rekaman menjadi bagian lampiran dari Prosedur yang telah dibuat Pada akhirnya kami mengharapkan agar PT. Waskita Karya dapat melakukan perbaikanperbaikan pada Sistem Manajemen Mutu yang ada agar didapatkan suatu organisasi yang bekerja berdasarkan sistem dengan kegiatan yang terencana guna mendapatkan hasil pekerjaan yang memenuhi mutu 3.3.3. SISTEM MANAJEMEN MUTU PT. WASKITA BETON PRECAST PT. Waskita Beton Precast telah menyerahkan Dokumen Sistem Manajemen Mutu dalam bentuk Rencana Mutu Kontrak. Dokumen Rencana Mutu Kontrak kami lampirkan dan menjadi bagian dari laporan kami (terdapat pada Buku 2 dari Laporan Bulanan Oktober 2016 ini). Dari dokumen yang dibuat oleh PT. Waskita Beton Precast, tampak bahwa Sistem Manajemen Mutu pada lingkungan organisasi PT. Waskita Beton Precast tersebut didalam pelaksanaan Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis - Cibitung Seksi 1A masih diperlukan perbaikan-perbaikan. Untuk tinjauan terhadap RMK tersebut kami tampilkan dalam bentuk matriks berikut: No
Uraian
Dokumen Ada
Tidak
Kesesuaian
Catatan
/x
LEMBAR MUKA (COVER) 1
Ada identitas pemilik pekerjaan.
2
Judul jelas dan informatif.
3
Ada nama paket kegiatan.
4
Tertera nomor kontrak/tahun.
5
Ada identitas Penyedia Pekerjaan Konstruksi.
6
Ada lembar pengesahan.
7
Ada identitas dan nomor dokumen.
8
Tanggal diterbitkan dan kaji ulang.
9
Tersedia
kolom
penyusun,
pemeriksa
dan
identitas yang mengesahkan
LEMBAR SEJARAH DOKUMEN 10
Tersedia
kolom
tanggal
dan
kronologis
perubahan. 11
Tersedia kolom keterangan untuk mengetahui aspek yang mempengaruhi perubahan.
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
III - 17
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
No
Laporan Bulanan No. 14 Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
Uraian
Dokumen Ada
Tidak
Kesesuaian
Catatan
/x
UMUM / LATAR BELAKANG 12
Penjelasan
umum
kepada
pihak
yang
berkepentingan jelas dan sesuai. 13
Ada penjelasan mengenai jenis kegiatan.
14
Ada penjelasan mengenai perangkat / metode /
cara yang digunakan.
INFORMASI KEGIATAN 15
Isi informasi kegiatan sesuai.
16
Isi kegiatan sesuai.
17
Gambar lokasi kegiatan sesuai.
SASARAN MUTU KEGIATAN 18
Ada Sasaran Mutu.
19
Dibuat Sasaran Mutu bagian.
20
Sasaran Mutu memenuhi kriteria SMART.
PERSYARATAN TEKNIS DAN ADMINISTRASI 21
Mencantumkan Acuan yang digunakan.
STRUKTUR ORGANISASI 22
Ada Struktur Organisasi Penyedia Jasa (Pelaksana Kegiatan).
23
Lengkap dan sesuai kebutuhan kontrak.
24
Menunjukkan garis instruksi dan koordinasi.
25
Ada
uraian
tugas,
tanggung
jawab
dan
wewenang. 26
Lengkap untuk masing-masing personil yang terlibat.
27
Ada pengaturan pelimpahan wewenang, jika
terjadi kondisi khusus. BAGAN ALIR PELAKSANAAN KEGIATAN 28
Ada bagan alir pelaksanaan pekerjaan.
29
Menggunakan kaidah Flow Chart.
30
Memuat seluruh aktlfitas utama kegiatan dan lengkap.
31
Setiap simpul kegiatan menunjukkan referensi kepada Prosedur atau Instruksi Kerja.
32
x
x
Setiap kegiatan Pengecekan dan Pengetesan direferensikan dengan persyaratan, atau kriteria penerimaannya.
Referensi tidak ditampilkan berdasarkan tiap Prosedur yang dibuat Kriteria tidak ditampilkan berdasarkan tiap Prosedur yang dibuat
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
III - 18
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
No
Laporan Bulanan No. 14 Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
Uraian
Dokumen Ada
Tidak
Kesesuaian
Catatan
/x
TUGAS, TANGGUNG JAWAB DAN WEWENANG JADUAL PELAKSANAAN KEGIATAN 33
Tersedia Jadual Pelaksanaan Pekerjaan.
34
Dalam bentuk bar diagram.
35
Dalam bentuk vector untuk pengendalian.
36
Menguraikan rinci item pekerjaan.
37
Menggambarkan bobot dalam %.
38
Ada kolom untuk rekod realisasi progres.
39
Ada akumulasi rencana dan realisasi.
JADUAL PERALATAN 40
Ada jadual peralatan/daftar peralatan.
41
Sesuai jumlah dalam kontrak.
42
Ada rencana mobilisasi peralatan untuk dibahas.
43
Ada jadual pemeliharaan.
JADUAL MATERIAL 44
Ada jadual material.
45
Tersedia jadual pengiriman dan pengadaan
material.
46
Sesuai dengan jadual pelaksanaan pekerjaan.
47
Ada catatan pengadaan material yang dianggap
Kritis. JADUAL PERSONIL 48
Ada jadual personil.
49
Sesuai dengan kebutuhan untuk Mendukung
pelaksanaan kegiatan. 50
Personil mempunyai kompetensi yang sesuai dan memadai.
RENCANA
&
MONITORING,
METODE
s
VERIFIKASI,
EVALUASI,
INSPEKSI
x
Tidak ditampilkannya Sertifikat dari PIC
VALIDASI, SERTA
PENGUJIAN & KRITERIA PENERIMAANNYA 51
Ada jadual verifikasi tiap tahapan pekerjaan.
52
Rencana dan Metode verifikasi sesuai dengan jadual pelaksanaan.
DAFTAR KRITERIA PENERIMAAN 53 54
Ada Daftar Kriteria Penerimaan tiap tahapan pekerjaan. Sesuai dengan Bagan Alir Pelaksanaan Kegiatan.
55
Memenuhi, sesuai dengan kebutuhan.
56
Menyatakan rujukannya, dan mudah difahami.
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
III - 19
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
No
Laporan Bulanan No. 14 Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
Uraian
Dokumen Ada
Tidak
Kesesuaian
Catatan
/x
DAFTAR INDUK DOKUMEN 57
Ada Daftar Induk Dokumen.
58
Dokumen sesuai penggolongannya.
59
Telah menunjuk petugas pengendali dokumen.
60
Tersedia Dokumen Eksternal.
61
Dokumen Eksternal dikendalikan.
62
Tersedia Dokumen Sistem Mutu (PP/IK) sesuai kegiatan.
63
Dokumen Sistem Mutu dikendalikan.
DAFTAR INDUK REKAMAN / BUKTI KERJA 64
Ada pengendalian bukti kerja dengan cara penomoran.
65
Daftar Induk Bukti kerja mencakup seluruh prediksi bukti kerja yang diperkirakan akan muncul selama masa konstruksi.
66
Daftar Induk Bukti Kerja menetapkan Petugas Penyimpanan.
/ x
:
Ya / Tidak
(PP/IK)
:
Prosedur Pelaksanaan / Instruksi Kerja
SMART :
Spesific, Measurable, Achievable, Realistic, Time Target
PIC
Person in Charged
:
Dari hasil simak diatas tampak bahwa dokumen Sistem Manajemen Mutu dari PT. Waskita Beton Precast masih diperlukan penyempurnaan. Hal-hal yang perlu dilakukan adalah: Mengendalikan dokumen dengan memuat buku induk dokumen serta menugaskan petugas yang bertanggung jawab Agar membuat Prosedur dan/atau Instruksi Kerja untuk menjadi referensi dari tiap simpul kegiatan. Pedoman pelaksanaan tiap-tiap tahapan pekerjaan agar dibuat sesuai dengan format ISO 9001 dimana menampilkan acuannya dan penomoran dokumen serta lembar pengesahan. Rekaman dokumentasi agar dibuat sesuai dengan standard ISO 9001 Pada akhirnya kami mengharapkan agar PT. Waskita Beton Precast dapat melakukan perbaikan-perbaikan pada Sistem Manajemen Mutu yang ada agar didapatkan suatu
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
III - 20
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
organisasi yang bekerja berdasarkan sistem guna mendapatkan hasil pelaksanaan pekerjaan yang efektif dan efisien. 3.3.4. SISTEM MANAJEMEN MUTU PT. VIRAMA KARYA PT. Virama Karya telah menyerahkan Dokumen Sistem Manajemen Mutu dalam bentuk Rencana Mutu Kontrak. Dokumen Rencana Mutu Kontrak kami lampirkan dan menjadi bagian dari laporan kami (terdapat pada Buku 2 dari Laporan Bulanan Oktober 2016 ini). Dari dokumen yang dibuat oleh PT. Virama Karya, tampak bahwa Sistem Manajemen Mutu pada lingkungan organisasi PT. Virama Karya tersebut didalam pelaksanaan Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis - Cibitung Seksi 1A masih diperlukan perbaikan-perbaikan. Untuk tinjauan terhadap RMK tersebut kami tampilkan dalam bentuk matriks berikut: No
Uraian
Dokumen Ada
Tidak
Kesesuaian
Catatan
/x
LEMBAR MUKA (COVER) 1
Ada identitas pemilik pekerjaan.
2
Judul jelas dan informatif.
3
Ada nama paket kegiatan.
4
Tertera nomor kontrak/tahun.
5
Ada identitas Penyedia Pekerjaan Konstruksi.
6
Ada lembar pengesahan.
7
Ada identitas dan nomor dokumen.
8
Tanggal diterbitkan dan kaji ulang.
9
Tersedia
kolom
penyusun,
pemeriksa
dan
identitas yang mengesahkan
LEMBAR SEJARAH DOKUMEN 10
Tersedia
kolom
tanggal
dan
kronologis
perubahan. 11
Tersedia kolom keterangan untuk mengetahui aspek yang mempengaruhi perubahan.
UMUM / LATAR BELAKANG 12
Penjelasan
umum
kepada
pihak
yang
berkepentingan jelas dan sesuai. 13
Ada penjelasan mengenai jenis kegiatan.
14
Ada penjelasan mengenai perangkat / metode / cara yang digunakan.
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
III - 21
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
No
Laporan Bulanan No. 14 Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
Uraian
Dokumen Ada
Tidak
Kesesuaian
Catatan
/x
INFORMASI KEGIATAN 15
Isi informasi kegiatan sesuai.
16
Isi kegiatan sesuai.
17
Gambar lokasi kegiatan sesuai.
SASARAN MUTU KEGIATAN 18
Ada Sasaran Mutu.
19
Dibuat Sasaran Mutu bagian.
20
Sasaran Mutu memenuhi kriteria SMART.
x
PERSYARATAN TEKNIS DAN ADMINISTRASI 21
Mencantumkan Acuan yang digunakan.
STRUKTUR ORGANISASI 22
Ada Struktur Organisasi Penyedia Jasa (Pelaksana Kegiatan).
23
Lengkap dan sesuai kebutuhan kontrak.
24
Menunjukkan garis instruksi dan koordinasi.
25
Ada
uraian
tugas,
tanggung
jawab
dan
wewenang. 26
Lengkap untuk masing-masing personil yang terlibat.
27
Ada pengaturan pelimpahan wewenang, jika
terjadi kondisi khusus. BAGAN ALIR PELAKSANAAN KEGIATAN 28
Ada bagan alir pelaksanaan pekerjaan.
29
Menggunakan kaidah Flow Chart.
30
Memuat seluruh aktlfitas utama kegiatan dan
lengkap. 31
Setiap simpul kegiatan menunjukkan referensi
kepada Prosedur atau Instruksi Kerja. 32
x
Setiap kegiatan Pengecekan dan Pengetesan
direferensikan dengan persyaratan, atau kriteria penerimaannya. TUGAS, TANGGUNG JAWAB DAN WEWENANG JADUAL PELAKSANAAN KEGIATAN 33
Tersedia Jadual Pelaksanaan Pekerjaan.
34
Dalam bentuk bar diagram.
35
Dalam bentuk vector untuk pengendalian.
36
Menguraikan rinci item pekerjaan.
37
Menggambarkan bobot dalam %.
38
Ada kolom untuk rekod realisasi progres.
39
Ada akumulasi rencana dan realisasi.
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
III - 22
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
No
Laporan Bulanan No. 14 Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
Uraian
Dokumen Ada
Tidak
Kesesuaian
Catatan
/x
JADUAL PERALATAN 40
Ada jadual peralatan/daftar peralatan.
41
Sesuai jumlah dalam kontrak.
42
Ada rencana mobilisasi peralatan untuk dibahas.
43
Ada jadual pemeliharaan.
JADUAL MATERIAL 44
Ada jadual material.
45
Tersedia jadual pengiriman dan pengadaan
material. 46
Sesuai dengan jadual pelaksanaan pekerjaan.
47
Ada catatan pengadaan material yang dianggap
s
Kritis. JADUAL PERSONIL 48
Ada jadual personil.
49
Sesuai dengan kebutuhan untuk Mendukung
pelaksanaan kegiatan. 50
Personil mempunyai kompetensi yang sesuai dan memadai.
RENCANA
&
METODE
MONITORING,
VERIFIKASI,
EVALUASI,
INSPEKSI
VALIDASI, SERTA
PENGUJIAN & KRITERIA PENERIMAANNYA 51
Ada jadual verifikasi tiap tahapan pekerjaan.
52
Rencana dan Metode verifikasi sesuai dengan
jadual pelaksanaan. DAFTAR KRITERIA PENERIMAAN 53 54
Ada Daftar Kriteria Penerimaan tiap tahapan pekerjaan. Sesuai dengan Bagan Alir Pelaksanaan Kegiatan.
55
Memenuhi, sesuai dengan kebutuhan.
56
Menyatakan rujukannya, dan mudah difahami.
DAFTAR INDUK DOKUMEN 57
Ada Daftar Induk Dokumen.
58
Dokumen sesuai penggolongannya.
59
Telah menunjuk petugas pengendali dokumen.
60
Tersedia Dokumen Eksternal.
61
Dokumen Eksternal dikendalikan.
62
Tersedia Dokumen Sistem Mutu (PP/IK) sesuai kegiatan.
63
Dokumen Sistem Mutu dikendalikan.
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
III - 23
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
No
Laporan Bulanan No. 14 Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
Uraian
Dokumen Ada
Tidak
Kesesuaian
Catatan
/x
DAFTAR INDUK REKAMAN / BUKTI KERJA 64
Ada pengendalian bukti kerja dengan cara penomoran.
65
Daftar Induk Bukti kerja mencakup seluruh prediksi bukti kerja yang diperkirakan akan muncul selama masa konstruksi.
66
Daftar Induk Bukti Kerja menetapkan Petugas Penyimpanan.
/ x
:
Ya / Tidak
(PP/IK)
:
Prosedur Pelaksanaan / Instruksi Kerja
SMART :
Spesific, Measurable, Achievable, Realistic, Time Target
PIC
Person in Charged
:
Dari hasil simak diatas tampak bahwa dokumen Sistem Manajemen Mutu dari PT. Virama Karya masih diperlukan penyempurnaan. Hal-hal yang perlu dilakukan adalah: Membuat tujuan dan sasaran dari tiap-tiap tahapan pekerjaan Dokumen Prosedur tiap tahapan kegiatan agar disatukan dengan Flow Chart nya menjadi satu bagian utuh dengan disertai sasaran dan acuannya. Membuat format dokumen pada tiap-tiap tahapan pekerjaan sesuai dengan standard yang terdapat pada ISO 9001 Agar membuat Instruksi Kerja beserta referensinya dengan acuan tiap-tiap prosedur yang telah dibuat untuk tiap tahapan kegiatan. Pada akhirnya kami mengharapkan agar PT Virama Karya dapat melakukan perbaikanperbaikan pada Sistem Manajemen Mutu yang ada agar didapatkan suatu organisasi yang bekerja berdasarkan sistem guna mendapatkan hasil pelaksanaan pekerjaan yang efektif dan efisien.
3.4.
SISTEM MANAJEMEN LINGKUNGAN
3.4.1. SISTEM MANAJEMEN LINGKUNGAN PT. WASKITA KARYA Berdasarkan ketentuan perundang-undangan yang dijabarkan pada bab 2 mengenai lingkungan maka pelaksanaan monitoring, pengamatan, pemantauan dan peninjauan lapangan diatur dalam undang-undang yang mengacu kepada kendali mutu lingkungan Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
III - 24
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
berdasarkan prosedur yang wajib dibuat oleh kontraktor, acuan dari undang –undang mengenai lingkungan (UU RI Nomor 32 Tahun 2008 Tentang Perlindungan pengelolaan lingkungan hidup , UU No 14 Tahun 1992 Tentang Lalu lintas, UU No 18 Tahun 2008 Tentang Pengelolaan Sampah, Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor : 82 tahun 2001, Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor : 41
tahun 1999 Tentang
Pengendalian Pencemaran Udara, Kepmen LH No 86/2002 tentang Pedoman Pelaksanaan Upaya pengelolaaan Lingkungan Hidup dan Upaya Pemantauan Lingkungan Hidup, Keputusan Men LH no 48/MENLH/1997 Indeks Standar Pencemaran Udara (ISPU), dan juga ISO 14001 mengingat pekerjaan Pekerjaan Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A akan bersinggungan dengan lingkungan, maka diperlukan adanya suatu sistem manajemen lingkungan yaitu sistem yang akan mengarahkan organisasi agar lingkungan dapat terjaga dampaknya akibat dari pelaksanaan pekerjaan. Sistim Managemen mutu Lingkungan diperlukan sebagai suatu sistem yang menggerakkan organisasi dalam hal lingkungan ketika melakukan pelaksanaan pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung. Adapun isi Managemen Lingkungan ini mengacu kepada SNI 19-14001, berisikan pengendalian dampak lingkungan yang terkait dengan kegiatan hal tersebut dilaksanakan
dalam
konteks
semakin
ketatnya
peraturan
perundang-undangan,
pengembangan kebijakan ekonomi dan perangkat lain yang mendorong perlindungan lingkungan dan meningkatkan kepedulian pihak-pihak yang berkepentingan terhadap lingkungan dan pembangunan berkelanjutan. Sistim Managemen Lingkungan di buat untuk mengkaji kinerja lingkungan proyek tol Cimanggis-cibitung untuk memenuni persyarakatan perundang-undangan dan kebijakan Managemen PT. Waskita Karya, dan perlu dilaksanakan dalam suatu sistem managemen yang terstruktur yang terintegrasi sistem managemen lainnya yang ada di proyek Tol Cimanggis-Cibitung. Berdasarkan hal tersebut diatas maka organisasi Sistem Managemen Lingkungan di Proyek Tol Cimanggis – Cibitung perlu dilakukan hal ini mengingat begitu kompleksnya kegiatan proyek yang bersinggungan dengan lingkungan, ini dapat terlihat berapa besar material mulai dari material tanah sampai material beton yang di gunakan pada proyek Tol Cimanggis Cibitung, dan terjadi perubahasn rona lingkungan yang cukup besar dimana, perubahan rona lingkungan ini menyebabkan perubahan tata lingkungan seperti penebangan pohon, pengurugan tanah, perubahan aliran air, debu yang ditimbulkan oleh material lapangan ( Tanah, Beton, kendaraan berat), kebisingan yang ditimbulkan alat-alat Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
III - 25
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
kerja dilapangan, pencemaran udara, pencemaran air, pembuangan sisa-sisa sampah B3 dan ceceran material yang ada dilapangan). Belum lagi dari segi sosial ekonomi masyarakat sekitar yang terganggu akibat dibangunnya Tol Cimanggis Cibitung, terganggunya jalan lingkungan, kerusakan saluran dan trase jalan, kemacetan yang diakibatkan keluar masuknya kendaraan berat dan kendaraan pengangkut tanah dan material proyek ( precast, batu, pasir). Saat inipun ada masalah pada pembebasan tanah dimana masalah tersebut sangat krusial dan menyebabkan ketidak nyamanan masyarakat mengenai status tanah mereka, sehingga mereka melakukan perlawanan dengan gugatan mereka, dan perlunya sosialisasi dengan masyarakat akan pentingnya proyek Tol Cimanggis-Cibitung. PT. Waskita Karya sebagai kontraktor pelaksana proyek telah menyikapi semuanya itu dengan membuat Sistem Managemen Lingkungan sendiri sebagai bahan laporan ke BPJT mengenai perkembangan kegiatan perbaikan lingkungan dan perbaikan sosial ekonomi yang dipantau melalui laporan-laporan yang disusun dalam bentuk laporan managemen yang dipantau setiap hari, dengan mengacu pada dokumen-dokumen lingkungan yang dikeluarkan oleh Pemerintah. Berdasarkan hal-hal yang sudah diuraikan seperti diatas, maka diharapkan agar PT. Waskita Karya dapat mengetrapkan Sistem Manajemen Lingkungan sehingga didapatkan organisasi yang konsisten akan kebijakan lingkungan yang ditetapkan oleh PT. Waskita Karya agar dapat tercapai. Saat ini laporan bulanan yang dibuat oleh PT. waskita Karya sudah mengacu kepada undang-undang diatas dengan membuat format-format lingkungan yang dipakai sebagai bahan pemantauan lingkungan, hanya perlu penambahahn prosedur penanganan lingkungan yang langsung bersinggungan dengan lingkungan saat ini ). PT. Waskita Karya juga telah melakuka rekaman-rekaman hasil pantau lingkungan. DAFTAR SIMAK EVALUASI RENCANA MUTU KONTRAK LINGKUNGAN TOL CIMANGGIS-CIBITUNG (PT.WASKITA KARYA) No
PEMERIKSAAN
JENIS PEMERIKSAAN Ada identitas pemilik pekerjaan. Judul jelas dan informatif.
1
Lembar mUka
Ada nama paket kegiatan. Tertera nomor kontrak/tahun. Ada identitas Penyedia Pekerjaan Konstruksi.
Dokumen Ada Tidak
Kesesuaian
Catatan
/x
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
III - 26
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
No
PEMERIKSAAN
Laporan Bulanan No. 14 Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
Dokumen Ada Tidak
JENIS PEMERIKSAAN Ada lembar pengesahan. Ada identitas dan nomor dokumen. Tanggal diterbitkan dan kaji ulang. Tersedia kolom penyusun, pemeriksa dan identitas yang mengesahkan Tersedia kolom tanggal dan kronologis
2
3
LEMBAR SEJARAH DOKUMEN
UMUM / LATAR BELAKANG
perubahan. Tersedia
kolom
keterangan
untuk
Penjelasan
kepada
pihak
yang
Ada penjelasan mengenai perangkat / metode / cara yang digunakan. Isi informasi kegiatan sesuai.
4
INFORMASI KEGIATAN
Isi kegiatan sesuai. Gambar lokasi kegiatan sesuai. Ada Sasaran Mutu.
5
6
SASARAN MUTU KEGIATAN PERSYARATAN TEKNIS DAN ADMINISTRASI
Dibuat Sasaran Mutu bagian. Sasaran Mutu memenuhi kriteria SMART. Mencantumkan Acuan yang digunakan.
(Pelaksana Kegiatan). Lengkap dan sesuai kebutuhan kontrak. Menunjukkan garis instruksi dan koordinasi.
STRUKTUR ORGANISASI
Ada uraian tugas, tanggung jawab dan wewenang. Lengkap untuk masing-masing personil yang terlibat. Ada pengaturan pelimpahan wewenang, jika terjadi kondisi khusus. Ada bagan alir pelaksanaan pekerjaan.
Memuat seluruh aktlfitas utama kegiatan
8
Menggunakan kaidah Flow Chart.
BAGAN ALIR PELAKSANAAN KEGIATAN
Ada Struktur Organisasi Penyedia Jasa
7
/x
umum
Catatan
mengetahui aspek yang mempengaruhi perubahan. berkepentingan jelas dan sesuai. Ada penjelasan mengenai jenis kegiatan.
Kesesuaian
dan lengkap. Setiap simpul kegiatan menunjukkan referensi kepada Prosedur atau Instruksi
Kerja. Setiap
kegiatan
Pengetesan
Pengecekan
direferensikan
dan dengan
persyaratan, atau kriteria penerimaannya. TUGAS, TANGGUNG JAWAB DAN WEWENANG
10
JADUAL PELAKSANAAN KEGIATAN
Tersedia Jadual Pelaksanaan Pekerjaan. Dalam bentuk bar diagram. Dalam bentuk vector untuk pengendalian.
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
III - 27
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
No
PEMERIKSAAN
Laporan Bulanan No. 14 Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
Dokumen Ada Tidak
JENIS PEMERIKSAAN Menguraikan rinci item pekerjaan. Menggambarkan bobot dalam %. Ada kolom untuk rekod realisasi progres. Ada akumulasi rencana dan realisasi.
Ada jadwal peralatan/daftar peralatan.
12
Sesuai jumlah dalam kontrak.
JADUAL PERALATAN
Ada rencana mobilisasi peralatan untuk dibahas. Ada jadwal pemeliharaan. Ada jadwal material.
13
14
JADUAL MATERIAL
JADUAL PERSONIL
Tersedia jadwal pengiriman dan pengadaan material. Sesuai dengan jadwal pelaksanaan pekerjaan Ada catatan pengadaan material yang dianggap kritis. Ada jadwal personil. Sesuai dengan kebutuhan untuk mendukung pelaksanaan kegiatan. Personil mempunyai kompetensi yang sesuai dan memadai.
Kesesuaian
Catatan
/x
RENCANA & METODE VERIFIKASI, VALIDASI, MONITORING, EVALUASI, INSPEKSI SERTA PENGUJIAN & KRITERIA PENERIMAANNYA
DAFTAR KRITERIA PENERIMAAN
Ada jadual verifikasi.
Rencana dan Metode verifikasi sesuai
dengan jadual pelaksanaan. Ada Daftar Kriteria Penerimaan. Sesuai dengan Bagan Alir Pelaksanaan Kegiatan. Memenuhi, sesuai dengan kebutuhan. Menyatakan rujukannya, difahami. Ada Daftar Induk Dokumen.
dan
mudah
Dokumen sesuai penggolongannya.
16
DAFTAR INDUK DOKUMEN
Telah menunjuk petugas dokumen. Tersedia Dokumen Eksternal.
pengendali
Dokumen Eksternal dikendalikan. Tersedia Dokumen Sistem Mutu Berupa Prosedur Pelaksanaan dan Instruksi Kerja sesuai kegiatan. Dokumen Sistem Mutu dikendalikan. penomoran.
17
DAFTAR INDUK REKAMAN
seluruh
Induk
Bukti
prediksi
kerja
bukti
Ada pengendalian bukti kerja dengan cara Daftar
mencakup
kerja
yang
diperkirakan akan muncul selama masa
konstruksi. Daftar Induk Bukti Kerja menetapkan Petugas Penyimpanan.
N/A
:
Not Applicable ;
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
III - 28
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
/ x
:
Laporan Bulanan No. 14 Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
Ya / Tidak
3.4.2. SISTEM MANAJEMEN LINGKUNGAN PT. WASKITA BETON PRECAST Berdasarkan ketentuan perundang-undangan yang dijabarkan pada bab 2 mengenai lingkungan maka pelaksanaan monitoring, pengamatan, pemantauan dan peninjauan lapangan diatur dalam undang-undang yang mengacu kepada kendali mutu lingkungan berdasarkan prosedur yang wajib dibuat oleh kontraktor, acuan dari undang –undang mengenai lingkungan (UU RI Nomor 32 Tahun 2008 Tentang Perlindungan pengelolaan lingkungan hidup , UU No 14 Tahun 1992 Tentang Lalu lintas, UU No 18 Tahun 2008 Tentang Pengelolaan Sampah, Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor : 82 tahun 2001, Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor : 41
tahun 1999 Tentang
Pengendalian Pencemaran Udara, Kepmen LH No 86/2002 tentang Pedoman Pelaksanaan Upaya pengelolaaan Lingkungan Hidup dan Upaya Pemantauan Lingkungan Hidup, Keputusan Men LH no 48/MENLH/1997 Indeks Standar Pencemaran Udara (ISPU), dan juga ISO 14001 mengingat pekerjaan Pekerjaan Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A akan bersinggungan dengan lingkungan, maka diperlukan adanya suatu sistem manajemen lingkungan yaitu sistem yang akan mengarahkan organisasi agar lingkungan dapat terjaga dampaknya akibat dari pelaksanaan pekerjaan. Sampai saat ini PT. Waskita Beton Precast belum memiliki sistim Managemen Mutu Lingkungan yang diterapkan pada pelaksanaan pekerjaan di Proyek ini. Sementara yang ada sampai saat ini hanyalah rekaman-rekaman hasil pantau lingkungan. Sistim Managemen mutu Lingkungan ini diperlukan sebagai suatu sistem yang menggerakkan organisasi dalam hal lingkungan ketika melakukan pelaksanaan pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung. Adapun isi Managemen Lingkungan ini mengacu kepada SNI 19-14001, berisikan pengendalian dampak lingkungan yang terkait dengan kegiatan hal tersebut dilaksanakan dalam konteks semakin ketatnya peraturan perundang-undangan, pengembangan kebijakan ekonomi dan perangkat lain yang mendorong perlindungan lingkungan dan meningkatkan kepedulian pihak-pihak yang berkepentingan terhadap lingkungan dan pembangunan berkelanjutan. Sistim Managemen Lingkungan di buat untuk mengkaji kinerja lingkungan proyek tol Cimanggis-cibitung untuk memenuni persyarakatan perundang-undangan dan kebijakan Managemen PT. Waskita Beton Precast, dan perlu dilaksanakan dalam suatu sistem
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
III - 29
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
managemen yang terstruktur yang terintegrasi sistem managemen lainnya yang ada di proyek Tol Cimanggis-Cibitung. Berdasarkan hal tersebut diatas maka organisasi Sistem Managemen Lingkungan di Proyek Tol Cimanggis – Cibitung perlu dilakukan hal ini mengingat begitu kompleksnya kegiatan proyek yang bersinggungan dengan lingkungan, ini dapat terlihat berapa besar material mulai dari material tanah sampai material beton yang di gunakan pada proyek Tol Cimanggis Cibitung, dan terjadi perubahasn rona lingkungan yang cukup besar dimana, perubahan rona lingkungan ini menyebabkan perubahan tata lingkungan seperti penebangan pohon, pengurugan tanah, perubahan aliran air, debu yang ditimbulkan oleh material lapangan ( Tanah, Beton, kendaraan berat), kebisingan yang ditimbulkan alat-alat kerja dilapangan, pencemaran udara, pencemaran air, pembuangan sisa-sisa sampah B3 dan ceceran material yang ada dilapangan). Belum juga dari segi sosial ekonomi masyarakat sekitar yang terganggu akibat dibangunnya Tol Cimanggis Cibitung, terganggunya jalan lingkungan, kerusakan saluran dan trase jalan, kemacetan yang diakibatkan keluar masuknya kendaraan berat dan kendaraan pengangkut tanah dan material proyek ( precast, batu, pasir). Saat inipun masalah pembebasan tanah merupakan masalah yang sangat krusial yang menyebabkan ketidak nyamanan masyarakat mengenai status tanah mereka, sehingga mereka melakukan perlawanan dengan gugatan mereka, dan perlunya sosialisasi dengan masyarakat akan pentingnya proyek Tol Cimanggis-Cibitung. PT. Waskita Beton Precast sebagai kontraktor pelaksana proyek perlu menyikapi semuanya itu dengan membuat Sistem Managemen Lingkungan sendiri sebagai bahan laporan ke BPJT mengenai perkembangan kegiatan perbaikan lingkungan dan perbaikan sosial ekonomi yang dipantau melalui laporan-laporan yang disusun dalam bentuk laporan managemen yang dipantau setiap hari, dengan mengacu pada dokumen-dokumen lingkungan yang dikeluarkan oleh Pemerintah. Berdasarkan hal-hal yang sudah diuraikan seperti diatas, maka diharapkan agar PT. Waskita Beton Precast dapat mengetrapkan Sistem Manajemen Lingkungan sehingga didapatkan organisasi yang konsisten akan kebijakan lingkungan yang ditetapkan oleh PT. Waskita Beton Precast agar dapat tercapai. Saat ini laporan bulanan mengenai penanganan lingkungan yang dilakukan oleh WBP belum terlihat sehingga penanganan lingkungan yang disusun berdasarkan prosedur di
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
III - 30
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
lapangan belum terlihat, berdasarkan RK3L ada tapi prosedur penanganan lang sung perlu ditambahkan kedalam laporan. DAFTAR SIMAK EVALUASI RENCANA MUTU KONTRAK LINGKUNGAN TOL CIMANGGIS-CIBITUNG (PT.WASKITA BETON PRECAST) No
PEMERIKSAAN
Dokumen Ada Tidak
JENIS PEMERIKSAAN Ada identitas pemilik pekerjaan. Judul jelas dan informatif. Ada nama paket kegiatan. Tertera nomor kontrak/tahun.
1
Lembar mUka
Ada identitas Penyedia Pekerjaan Konstruksi. Ada lembar pengesahan. Ada identitas dan nomor dokumen. Tanggal diterbitkan dan kaji ulang. Tersedia kolom penyusun, pemeriksa dan identitas yang mengesahkan Tersedia kolom tanggal dan kronologis
2
LEMBAR SEJARAH DOKUMEN
perubahan. Tersedia
kolom
keterangan
untuk
mengetahui aspek yang mempengaruhi
Kesesuaian
Catatan
/x
perubahan. Penjelasan
3
UMUM / LATAR BELAKANG
umum
kepada
pihak
yang
berkepentingan jelas dan sesuai. Ada penjelasan mengenai jenis kegiatan.
Ada penjelasan mengenai perangkat /
metode / cara yang digunakan. Isi informasi kegiatan sesuai.
4
INFORMASI KEGIATAN
Isi kegiatan sesuai. Gambar lokasi kegiatan sesuai. Ada Sasaran Mutu.
5
6
SASARAN MUTU KEGIATAN PERSYARATAN TEKNIS DAN ADMINISTRASI
Dibuat Sasaran Mutu bagian.
Mencantumkan Acuan yang digunakan.
(Pelaksana Kegiatan). Lengkap dan sesuai kebutuhan kontrak. Menunjukkan garis instruksi dan koordinasi.
STRUKTUR ORGANISASI
Sasaran Mutu memenuhi kriteria SMART.
Ada Struktur Organisasi Penyedia Jasa
7
Ada uraian tugas, tanggung jawab dan wewenang. Lengkap untuk masing-masing personil yang terlibat.
Ada pengaturan pelimpahan wewenang, jika
8
BAGAN ALIR
terjadi kondisi khusus. Ada bagan alir pelaksanaan pekerjaan.
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
III - 31
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
No
PEMERIKSAAN PELAKSANAAN KEGIATAN
Laporan Bulanan No. 14 Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
Dokumen Ada Tidak
JENIS PEMERIKSAAN Menggunakan kaidah Flow Chart.
Memuat seluruh aktlfitas utama kegiatan
dan lengkap. Setiap
simpul
kegiatan
menunjukkan
Kesesuaian
Catatan
/x
referensi kepada Prosedur atau Instruksi Kerja. Setiap
kegiatan
Pengetesan
Pengecekan
direferensikan
dan
dengan
persyaratan, atau kriteria penerimaannya. TUGAS, TANGGUNG JAWAB DAN WEWENANG Tersedia Jadual Pelaksanaan Pekerjaan. Dalam bentuk bar diagram.
10
JADUAL PELAKSANAAN KEGIATAN
Dalam bentuk vector untuk pengendalian. Menguraikan rinci item pekerjaan. Menggambarkan bobot dalam %. Ada kolom untuk rekod realisasi progres. Ada akumulasi rencana dan realisasi.
Ada jadwal peralatan/daftar peralatan.
12
JADUAL PERALATAN
Sesuai jumlah dalam kontrak. Ada rencana mobilisasi peralatan untuk dibahas. Ada jadwal pemeliharaan. Ada jadwal material.
13
14
JADUAL MATERIAL
JADUAL PERSONIL
Tersedia jadwal pengiriman dan pengadaan material. Sesuai dengan jadwal pelaksanaan pekerjaan Ada catatan pengadaan material yang dianggap kritis. Ada jadwal personil. Sesuai dengan kebutuhan untuk mendukung pelaksanaan kegiatan. Personil mempunyai kompetensi yang sesuai dan memadai.
RENCANA & METODE VERIFIKASI, VALIDASI, MONITORING, EVALUASI, INSPEKSI SERTA PENGUJIAN & KRITERIA PENERIMAANNYA
DAFTAR KRITERIA PENERIMAAN
Ada jadual verifikasi.
Rencana dan Metode verifikasi sesuai
dengan jadual pelaksanaan. Ada Daftar Kriteria Penerimaan. Sesuai dengan Bagan Alir Pelaksanaan Kegiatan. Memenuhi, sesuai dengan kebutuhan. Menyatakan rujukannya, difahami. Ada Daftar Induk Dokumen.
16
DAFTAR INDUK DOKUMEN
dan
mudah
Dokumen sesuai penggolongannya. Telah menunjuk petugas dokumen. Tersedia Dokumen Eksternal.
pengendali
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
III - 32
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
No
PEMERIKSAAN
Laporan Bulanan No. 14 Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
Dokumen Ada Tidak
JENIS PEMERIKSAAN Dokumen Eksternal dikendalikan. Prosedur Pelaksanaan dan Instruksi Kerja sesuai kegiatan. Dokumen Sistem Mutu dikendalikan. penomoran.
17
DAFTAR INDUK REKAMAN
Induk
Bukti
prediksi
kerja
bukti
/x
Ada pengendalian bukti kerja dengan cara
seluruh
Catatan
Tersedia Dokumen Sistem Mutu Berupa
Daftar
Kesesuaian
mencakup
kerja
yang
diperkirakan akan muncul selama masa
konstruksi. Daftar Induk Bukti Kerja menetapkan Petugas Penyimpanan.
N/A
:
Not Applicable ;
/ x
:
Ya / Tidak
3.4.3. SISTEM MANAJEMEN LINGKUNGAN PT. VIRAMA KARYA Berdasarkan ketentuan perundang-undangan yang dijabarkan pada bab 2 mengenai lingkungan maka pelaksanaan monitoring, pengamatan, pemantauan dan peninjauan lapangan diatur dalam undang-undang yang mengacu kepada kendali mutu lingkungan berdasarkan prosedur yang wajib dibuat oleh konsultan, acuan dari undang –undang mengenai lingkungan (UU RI Nomor 32 Tahun 2008 Tentang Perlindungan pengelolaan lingkungan hidup , UU No 14 Tahun 1992 Tentang Lalu lintas, UU No 18 Tahun 2008 Tentang Pengelolaan Sampah, Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor : 82 tahun 2001, Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor : 41
tahun 1999 Tentang
Pengendalian Pencemaran Udara, Kepmen LH No 86/2002 tentang Pedoman Pelaksanaan Upaya pengelolaaan Lingkungan Hidup dan Upaya Pemantauan Lingkungan Hidup, Keputusan Men LH no 48/MENLH/1997 Indeks Standar Pencemaran Udara (ISPU), dan juga ISO 14001 mengingat pekerjaan Pekerjaan Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A akan bersinggungan dengan lingkungan, maka diperlukan adanya suatu sistem manajemen lingkungan yaitu sistem yang akan mengarahkan organisasi agar lingkungan dapat terjaga dampaknya akibat dari pelaksanaan pekerjaan. Dalam laporan bulananyang dilakukan oleh virama format-format ingkungan sudah ada hanya perlu penambahan prosedur lapangan yang langsung bersinggungan dengan lingkungan termasuk tes lab bagaimana penamganannya dan juga pengambilan
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
III - 33
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
samplenya, juga prosedur pemindahan, pemotongan dan pengangkutan batang pohon, juga pengangkutan tanah ke dalam dan keluar area proyek. Sistim Managemen mutu Lingkungan ini diperlukan sebagai suatu sistem yang menggerakkan organisasi dalam hal lingkungan ketika melakukan pelaksanaan pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung. Sistim Managemen Lingkungan di buat untuk mengkaji kinerja lingkungan proyek tol Cimanggis-cibitung untuk memenuni persyarakatan perundang-undangan dan kebijakan Managemen PT. Virama Karya, dan perlu dilaksanakan dalam suatu sistem managemen yang terstruktur yang terintegrasi sistem managemen lainnya yang ada di proyek Tol Cimanggis-Cibitung. Berdasarkan hal tersebut diatas maka organisasi Sistem Managemen Lingkungan di Proyek Tol Cimanggis – Cibitung perlu dilakukan hal ini mengingat begitu kompleksnya kegiatan proyek yang bersinggungan dengan lingkungan, ini dapat terlihat berapa besar material mulai dari material tanah sampai material beton yang di gunakan pada proyek Tol Cimanggis Cibitung, dan terjadi perubahasn rona lingkungan yang cukup besar dimana, perubahan rona lingkungan ini menyebabkan perubahan tata lingkungan seperti penebangan pohon, pengurugan tanah, perubahan aliran air, debu yang ditimbulkan oleh material lapangan ( Tanah, Beton, kendaraan berat), kebisingan yang ditimbulkan alat-alat kerja dilapangan, pencemaran udara, pencemaran air, pembuangan sisa-sisa sampah B3 dan ceceran material yang ada dilapangan). Belum juga dari segi sosial ekonomi masyarakat sekitar yang terganggu akibat dibangunnya Tol Cimanggis Cibitung, terganggunya jalan lingkungan, kerusakan saluran dan trase jalan, kemacetan yang diakibatkan keluar masuknya kendaraan berat dan kendaraan pengangkut tanah dan material proyek ( precast, batu, pasir). Saat inipun masalah pembebasan tanah merupakan masalah yang sangat krusial yang menyebabkan ketidak nyamanan masyarakat mengenai status tanah mereka, sehingga mereka melakukan perlawanan dengan gugatan mereka, dan perlunya sosialisasi dengan masyarakat akan pentingnya proyek Tol Cimanggis-Cibitung. PT. Virama Karya sebagai konsultan pengawas proyek perlu menyikapi semuanya itu dengan membuat Sistem Managemen Lingkungan sendiri sebagai bahan laporan ke BPJT mengenai perkembangan kegiatan perbaikan lingkungan dan perbaikan sosial ekonomi yang dipantau melalui laporan-laporan yang disusun dalam bentuk laporan managemen
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
III - 34
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
yang dipantau setiap hari, dengan mengacu pada dokumen-dokumen lingkungan yang dikeluarkan oleh Pemerintah. Berdasarkan hal-hal yang sudah diuraikan seperti diatas, maka diharapkan agar PT. Virama Karya dapat mengetrapkan Sistem Manajemen Lingkungan sehingga didapatkan organisasi yang konsisten akan kebijakan lingkungan yang ditetapkan oleh PT. Virama Karya agar dapat tercapai. DAFTAR SIMAK EVALUASI RENCANA MUTU KONTRAK LINGKUNGAN TOL CIMANGGIS-CIBITUNG (PT.VIRAMA KARYA) No
PEMERIKSAAN
Dokumen Ada Tidak
JENIS PEMERIKSAAN Ada identitas pemilik pekerjaan. Judul jelas dan informatif. Ada nama paket kegiatan. Tertera nomor kontrak/tahun.
1
Lembar mUka
Ada identitas Penyedia Konstruksi. Ada lembar pengesahan.
Pekerjaan
Ada identitas dan nomor dokumen. Tanggal diterbitkan dan kaji ulang. Tersedia kolom penyusun, pemeriksa dan identitas yang mengesahkan Tersedia kolom tanggal dan kronologis
2
LEMBAR SEJARAH DOKUMEN
perubahan. Tersedia
kolom
mengetahui
keterangan
untuk
aspek
yang
Kesesuaian
Catatan
/x
mempengaruhi perubahan. Penjelasan umum kepada pihak yang
3
UMUM / LATAR BELAKANG
berkepentingan jelas dan sesuai. Ada penjelasan mengenai kegiatan.
jenis
Ada penjelasan mengenai perangkat /
metode / cara yang digunakan. Isi informasi kegiatan sesuai.
4
INFORMASI KEGIATAN
Isi kegiatan sesuai. Gambar lokasi kegiatan sesuai. Ada Sasaran Mutu.
5
SASARAN MUTU KEGIATAN
6
PERSYARATAN TEKNIS DAN ADMINISTRASI
Dibuat Sasaran Mutu bagian. Sasaran Mutu memenuhi kriteria SMART. Mencantumkan Acuan yang digunakan.
Ada Struktur Organisasi Penyedia Jasa
7
STRUKTUR ORGANISASI
(Pelaksana Kegiatan). Lengkap dan sesuai kebutuhan kontrak. Menunjukkan koordinasi.
garis
instruksi
dan
Ada uraian tugas, tanggung jawab dan
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
III - 35
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
No
PEMERIKSAAN
Laporan Bulanan No. 14 Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
Dokumen Ada Tidak
JENIS PEMERIKSAAN
Kesesuaian
Catatan
/x
wewenang. Lengkap untuk masing-masing personil yang terlibat. Ada pengaturan pelimpahan wewenang, jika terjadi kondisi khusus. Ada bagan alir pelaksanaan pekerjaan. Menggunakan kaidah Flow Chart. Memuat
seluruh
aktlfitas
utama
kegiatan dan lengkap.
8
BAGAN ALIR PELAKSANAAN KEGIATAN
Setiap simpul kegiatan menunjukkan referensi kepada Prosedur atau
Instruksi Kerja. Setiap
kegiatan
Pengetesan
Pengecekan
direferensikan
persyaratan,
dan
dengan
atau
kriteria
penerimaannya. TUGAS, TANGGUNG JAWAB DAN WEWENANG Tersedia Jadual Pelaksanaan Pekerjaan. Dalam bentuk bar diagram.
10
JADUAL PELAKSANAAN KEGIATAN
Dalam bentuk vector untuk pengendalian. Menguraikan rinci item pekerjaan. Menggambarkan bobot dalam %. Ada kolom untuk rekod realisasi progres. Ada akumulasi rencana dan realisasi.
12
JADUAL PERALATAN
Ada jadwal peralatan/daftar peralatan. Sesuai jumlah dalam kontrak. Ada rencana mobilisasi peralatan untuk dibahas. Ada jadwal pemeliharaan. Ada jadwal material.
13
14
JADUAL MATERIAL
JADUAL PERSONIL
Tersedia jadwal pengiriman dan pengadaan material. Sesuai dengan jadwal pelaksanaan pekerjaan Ada catatan pengadaan material yang dianggap kritis. Ada jadwal personil. Sesuai dengan kebutuhan untuk mendukung pelaksanaan kegiatan. Personil mempunyai kompetensi yang sesuai dan memadai.
RENCANA & METODE VERIFIKASI, VALIDASI, MONITORING, EVALUASI, INSPEKSI SERTA PENGUJIAN & KRITERIA PENERIMAANNYA
DAFTAR KRITERIA
Ada jadual verifikasi.
Rencana dan Metode verifikasi sesuai
dengan jadual pelaksanaan. Ada Daftar Kriteria Penerimaan.
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
III - 36
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
No
PEMERIKSAAN
Laporan Bulanan No. 14 Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
Dokumen Ada Tidak
JENIS PEMERIKSAAN Sesuai dengan Bagan Alir Pelaksanaan Kegiatan. Memenuhi, sesuai dengan kebutuhan.
PENERIMAAN
Menyatakan rujukannya, dan mudah difahami. Ada Daftar Induk Dokumen. Dokumen sesuai penggolongannya.
16
Telah menunjuk petugas pengendali dokumen. Tersedia Dokumen Eksternal.
DAFTAR INDUK DOKUMEN
Dokumen Eksternal dikendalikan. Tersedia Berupa
Dokumen Prosedur
Sistem
Mutu
Pelaksanaan
dan
Instruksi Kerja sesuai kegiatan. Dokumen Sistem Mutu dikendalikan. Ada pengendalian bukti kerja dengan cara penomoran.
Kesesuaian
Catatan
/x
Daftar Induk Bukti kerja mencakup
17
seluruh prediksi bukti kerja yang
DAFTAR INDUK REKAMAN
diperkirakan
akan
muncul
selama
masa konstruksi. Daftar Induk Bukti Kerja menetapkan Petugas Penyimpanan.
3.5.
N/A
:
Not Applicable ;
/ x
:
Ya / Tidak
SISTEM MANAJEMEN KESELAMATAN DAN KESEHATAN KERJA
3.5.1. SISTEM MANAJEMEN K3 PT. WASKITA KARYA Berdasarkan ketentuan perundang-undangan yang dijabarkan pada bab 2 mengenai Keselamatan kerja maka pelaksanaan monitoring, pengawasan mengenai tenaga kerja serta resiko yang timbul di lapangan diatur dalam undang-undang yang mengacu kepada kendali mutu keelamatan kerja berdasarkan prosedur yang wajib dibuat oleh kontraktor PT. waskita Karya, acuan dari undang –undang mengenai keselamatan kerja ( UU No 14 Tahun 1969 Ketentuan Pokok Mengenai Tenaga Kerja , UU No 1 Tahun 1970 tentang Keselamatan Kerja , UU No 3 Tahun 1992 tentang Jaminan Sosial Tenaga Kerja , UU RI No 36 Tahun 2009 tentang kesehatan , Peraturan Pemerintah RI No. 76 Tahun 2007 tentang Penyelenggaraan Program Kerja Jaminan Sosial Tenaga , Kepres RI No 22 Tahun 1993 tentang Penyakit Yang Timbul Karena Hubungan Kerja , PerMen Perburuhan No 07 Tahun 1964 tentang Syarat Kesehatan, Kebersihan Serta Penerangan dalam Tempat Kerja ,
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
III - 37
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
PerMen Tenaga Kerja No.02/MEN/1980 tentang Pemeriksaan Kesehatan Tenaga Kerja dalam Penyelenggaraan Keselamatan Kerja , Permen Tenaga Kerja No 05/Men/1996 tentang Sistem Managemen Keselamatan dan Kesehatan Kerja , dan juga OHSASS 18001 mengenai keselamatan kerja, berdasarkan undang-undang keselamatan kerja diatas untuk itu managemen keselamatan dan Kesehatan Kerja perlu di laksanakan mengingat proyek Jalan Tol Cimanggis-Cibitung banyak memperkerjakan orang mulai dari tingkat yang paling rendah sampai tingkat yang paling tinggi, dimana didalam melaksanakan pekerjaannnya berada pada lingkungan yang beresiko terhadap keselamatan dan kesehatan kerja seperti: Bekerja pada ketinggian Bekerja pada lingkungan yang terdapat utilitas sensitif seperti Pipa Petragas dan PGN Bekerja dengan mempergunakan peralatan berat Bekerja pada area yang bersinggungan dengan Jalan Tol Jagorawi Bekerja pada lingkungan yang berdebu Dst Hal tersebut diatas akan menimbulkan resiko-resiko Keselamatan dan Kesehatan kerja akan dialami para tenaga kerja dilapangan. Sistim Managemen Keselamatan dan Kesehatan Kerja diperlukan untuk mengatur organisasi pelaksanaan didalam sistim kerja, sistim waktu, sistem pemakaian material, sistem kerjasama antar bagian dilapangan sehingga perlu di atur semuanya itu dalam organisasi lapangan. PT. Waskita Karya telah memiliki Sistem Managemen Keselamatan dan Kesehatan Kerja (SMK3) yang menjadi suatu sistem dalam organisasi didalam menjalankan fungsinya sebagai kontrol lapangan, yang di didalamnya terdiri dari para pekerja, suplier, alat berat dan B3. Sistem Managemen Keselamatan dan Kesehatan kerja ini akan menjadi bahan evaluasi bagi PT. Waskita Karya dan organisasi lainnya untuk menjaga agar resiko kecelakaan di dalam pelaksanaan kerja tidak terjadi dengan kontrol yang diatur melalui dokumendokumen yang perlu di evaluasi setiap saat. Dokumen yang dapat dipergunakan sebagai acuan Managemen Keselamatan dan Kesehatan Kerja adalah OHSAS 18001 yang memuat persyaratan-persyaratan kebijakan K3 untuk meminimalisasi resiko terjadinya kecelakaan kerja dilapangan.
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
III - 38
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
PT. Waskita Karya dapat mengetrapkan SMK3 dimana dokumennya menjadi satu dengan dokumen Sistem Manajemen Lingkungan, dimana dokumen itu bernama Rencana K3L Proyek pembangunan Jalan Tol Cimanggis Cibitung Seksi 1A. Dalam hal ini berdasarkan dokumen prosedur dan laporan bulanan yang dilakukan Kontraktor PT. Waskita Karya maka ketentuan-ketentuan umum berdasarkan format yang dikeluarkan oleh kontraktor sudah seluruhnya terekam dalam laporan bulanan yang dibuat kontraktor. DAFTAR SIMAK EVALUASI RENCANA MUTU KONTRAK K3 TOL CIMANGGIS-CIBITUNG (PT.WASKITA KARYA) No
PEMERIKSAAN
Dokumen Ada Tidak
JENIS PEMERIKSAAN Ada identitas pemilik pekerjaan. Judul jelas dan informatif. Ada nama paket kegiatan. Tertera nomor kontrak/tahun.
1
Lembar mUka
Ada identitas Penyedia Konstruksi. Ada lembar pengesahan.
Pekerjaan
Ada identitas dan nomor dokumen. Tanggal diterbitkan dan kaji ulang. Tersedia kolom penyusun, pemeriksa dan identitas yang mengesahkan Tersedia kolom tanggal dan kronologis
2
LEMBAR SEJARAH DOKUMEN
perubahan. Tersedia
kolom
mengetahui
keterangan aspek
untuk yang
Kesesuaian
Catatan
/x
mempengaruhi perubahan. Penjelasan umum kepada pihak yang
3
UMUM / LATAR BELAKANG
berkepentingan jelas dan sesuai. Ada penjelasan mengenai kegiatan.
jenis
Ada penjelasan mengenai perangkat /
metode / cara yang digunakan. Isi informasi kegiatan sesuai.
4
INFORMASI KEGIATAN
Isi kegiatan sesuai. Gambar lokasi kegiatan sesuai. Ada Sasaran Mutu.
5
SASARAN MUTU KEGIATAN
6
PERSYARATAN TEKNIS DAN ADMINISTRASI
7
STRUKTUR ORGANISASI
Dibuat Sasaran Mutu bagian. Sasaran Mutu memenuhi kriteria SMART. Mencantumkan Acuan yang digunakan.
Ada Struktur Organisasi Penyedia Jasa (Pelaksana Kegiatan). Lengkap dan sesuai kebutuhan kontrak.
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
III - 39
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
No
PEMERIKSAAN
Laporan Bulanan No. 14 Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
Dokumen Ada Tidak
JENIS PEMERIKSAAN Menunjukkan koordinasi.
garis
instruksi
dan
Ada uraian tugas, tanggung jawab dan
wewenang. Lengkap untuk masing-masing personil yang terlibat. Ada pengaturan pelimpahan wewenang, jika terjadi kondisi khusus. Ada bagan alir pelaksanaan pekerjaan.
Kesesuaian
Catatan
/x
Menggunakan kaidah Flow Chart. Memuat
seluruh
aktlfitas
utama
kegiatan dan lengkap.
8
BAGAN ALIR PELAKSANAAN KEGIATAN
Setiap simpul kegiatan menunjukkan referensi
kepada
Prosedur
atau
Pengecekan
dan
Instruksi Kerja. Setiap
kegiatan
Pengetesan
direferensikan
persyaratan,
atau
dengan kriteria
penerimaannya. TUGAS, TANGGUNG JAWAB DAN WEWENANG Tersedia Jadual Pelaksanaan Pekerjaan. Dalam bentuk bar diagram.
10
JADUAL PELAKSANAAN KEGIATAN
Dalam bentuk vector untuk pengendalian. Menguraikan rinci item pekerjaan. Menggambarkan bobot dalam %. Ada kolom untuk rekod realisasi progres. Ada akumulasi rencana dan realisasi.
12
JADUAL PERALATAN
Ada jadwal peralatan/daftar peralatan. Sesuai jumlah dalam kontrak. Ada rencana mobilisasi peralatan untuk dibahas. Ada jadwal pemeliharaan. Ada jadwal material.
13
14
JADUAL MATERIAL
JADUAL PERSONIL
Tersedia jadwal pengiriman dan pengadaan material. Sesuai dengan jadwal pelaksanaan pekerjaan Ada catatan pengadaan material yang dianggap kritis. Ada jadwal personil. Sesuai dengan kebutuhan untuk mendukung pelaksanaan kegiatan. Personil mempunyai kompetensi yang sesuai dan memadai.
RENCANA & METODE VERIFIKASI, VALIDASI, MONITORING, EVALUASI, INSPEKSI SERTA PENGUJIAN & KRITERIA PENERIMAANNYA Ada jadual verifikasi.
Rencana dan Metode verifikasi sesuai
dengan jadual pelaksanaan. Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
III - 40
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
No
PEMERIKSAAN
Laporan Bulanan No. 14 Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
Dokumen Ada Tidak
JENIS PEMERIKSAAN
DAFTAR KRITERIA PENERIMAAN
Ada Daftar Kriteria Penerimaan. Sesuai dengan Bagan Alir Pelaksanaan Kegiatan. Memenuhi, sesuai dengan kebutuhan. Menyatakan rujukannya, dan mudah difahami. Ada Daftar Induk Dokumen. Dokumen sesuai penggolongannya.
16
Telah menunjuk petugas pengendali dokumen. Tersedia Dokumen Eksternal.
DAFTAR INDUK DOKUMEN
Dokumen Eksternal dikendalikan. Tersedia Berupa
Dokumen Prosedur
Sistem
Mutu
Pelaksanaan
dan
Instruksi Kerja sesuai kegiatan. Dokumen Sistem Mutu dikendalikan. Ada pengendalian bukti kerja dengan cara penomoran.
Kesesuaian
Catatan
/x
Daftar Induk Bukti kerja mencakup
17
seluruh prediksi bukti kerja yang
DAFTAR INDUK REKAMAN
diperkirakan
akan
muncul
selama
masa konstruksi. Daftar Induk Bukti Kerja menetapkan Petugas Penyimpanan.
N/A
:
Not Applicable ;
/ x
:
Ya / Tidak
3.5.2. SISTEM MANAJEMEN K3 PT. WASKITA BETON PRECAST Berdasarkan ketentuan perundang-undangan yang dijabarkan pada bab 2 mengenai Keselamatan kerja maka pelaksanaan monitoring, pengawasan mengenai tenaga kerja serta resiko yang timbul di lapangan diatur dalam undang-undang yang mengacu kepada kendali mutu keelamatan kerja berdasarkan prosedur yang wajib dibuat oleh kontraktor PT. Waskita Beton Precast , acuan dari undang –undang mengenai keselamatan kerja ( UU No 14 Tahun 1969 Ketentuan Pokok Mengenai Tenaga Kerja , UU No 1 Tahun 1970 tentang Keselamatan Kerja , UU No 3 Tahun 1992 tentang Jaminan Sosial Tenaga Kerja , UU RI No 36 Tahun 2009 tentang kesehatan , Peraturan Pemerintah RI No. 76 Tahun 2007 tentang Penyelenggaraan Program Kerja Jaminan Sosial Tenaga , Kepres RI No 22 Tahun 1993 tentang Penyakit Yang Timbul Karena Hubungan Kerja , PerMen Perburuhan No 07 Tahun 1964 tentang Syarat Kesehatan, Kebersihan Serta Penerangan dalam Tempat Kerja , PerMen Tenaga Kerja No.02/MEN/1980 tentang Pemeriksaan Kesehatan Tenaga Kerja dalam Penyelenggaraan Keselamatan Kerja , Permen Tenaga Kerja No 05/Men/1996 Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
III - 41
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
tentang Sistem Managemen Keselamatan dan Kesehatan Kerja , dan juga OHSASS 18001 mengenai keselamatan kerja, berdasarkan undang-undang keselamatan kerja diatas untuk itu managemen keselamatan dan Kesehatan Kerja perlu di laksanakan mengingat proyek Jalan Tol Cimanggis-Cibitung banyak memperkerjakan orang mulai dari tingkat yang paling rendah sampai tingkat yang paling tinggi, dimana didalam melaksanakan pekerjaannnya berada pada lingkungan yang beresiko terhadap keselamatan dan kesehatan kerja seperti: Bekerja pada ketinggian Bekerja pada lingkungan yang terdapat utilitas sensitif seperti Pipa Petragas dan PGN Bekerja dengan mempergunakan peralatan berat Bekerja pada area yang bersinggungan dengan Jalan Tol Jagorawi Bekerja pada lingkungan yang berdebu Dst Hal tersebut diatas akan menimbulkan resiko-resiko Keselamatan dan Kesehatan kerja akan dialami para tenaga kerja dilapangan. Sistim Managemen Keselamatan dan Kesehatan Kerja diperlukan untuk mengatur organisasi pelaksanaan didalam sistim kerja, sistim waktu, sistem pemakaian material, sistem kerjasama antar bagian dilapangan sehingga perlu di atur semuanya itu dalam organisasi lapangan. Sampai saat ini PT. Waskita Beton Precast sebagai kontraktor pengadaan precast dan beton belum memiliki Sistem Managemen Keselamatan dan Kesehatan Kerja (SMK3) yang menjadi suatu sistem dalam organisasi didalam menjalankan fungsinya sebagai kontrol lapangan, yang di didalamnya terdiri dari para pekerja, suplier, alat berat dan B3. Sistem Managemen Keselamatan dan Kesehatan kerja ini dipakai sebagai bahan evaluasi bagi PT. Waskita Beton Precast dan organisasi lainnya untuk menjaga agar resiko kecelakaan di dalam pelaksanaan kerja tidak terjadi dengan kontrol yang diatur melalui dokumen-dokumen yang perlu di evaluasi setiap saat. Acuan pelaksanaan Managemen Keselamatan dan Kesehatan Kerja diatur oleh OHSAS 18001 yang memuat persyaratan-persyaratan kebijakan K3 untuk meminimalisasi resiko terjadinya kecelakaan kerja dilapangan. Berdasarkan hal-hal yang sudah diuraikan seperti diatas, maka diharapkan agar PT. Waskita Beton Precast dapat mengetrapkan SMK3 sehingga didapatkan organisasi yang konsisten akan kebijakan keselamtan dan kesehatan kerja yang ditetapkan oleh PT. Waskita Beton Precast agar dapat tercapai. Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
III - 42
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
Saat ini WBP belum melaporkan mengenai keselamatan kerja serta prosedur penagannanya dengan tidak adanya laporan bulanan.
DAFTAR SIMAK EVALUASI RENCANA MUTU KONTRAK K3 TOL CIMANGGIS-CIBITUNG (PT.WASKITA BETON PRECAST) No
PEMERIKSAAN
Dokumen Ada Tidak
JENIS PEMERIKSAAN Ada identitas pemilik pekerjaan.
Tertera nomor kontrak/tahun.
Ada identitas Penyedia Pekerjaan Konstruksi. Ada lembar pengesahan. Ada identitas dan nomor dokumen. Tanggal diterbitkan dan kaji ulang. Tersedia kolom penyusun, pemeriksa dan
identitas yang mengesahkan
2
LEMBAR SEJARAH DOKUMEN
/x
Ada nama paket kegiatan.
Lembar mUka
Catatan
Judul jelas dan informatif.
1
Kesesuaian
Tersedia kolom tanggal dan kronologis perubahan.
Tersedia kolom keterangan untuk mengetahui aspek yang mempengaruhi
perubahan. Penjelasan
3
UMUM / LATAR BELAKANG
umum
kepada
pihak
yang
berkepentingan jelas dan sesuai. Ada penjelasan mengenai jenis kegiatan.
Ada penjelasan mengenai perangkat /
metode / cara yang digunakan. Isi informasi kegiatan sesuai.
4
INFORMASI KEGIATAN
Isi kegiatan sesuai. Gambar lokasi kegiatan sesuai. Ada Sasaran Mutu.
5
6
SASARAN MUTU KEGIATAN PERSYARATAN TEKNIS DAN ADMINISTRASI
Dibuat Sasaran Mutu bagian.
Mencantumkan Acuan yang digunakan.
(Pelaksana Kegiatan). Lengkap dan sesuai kebutuhan kontrak. Menunjukkan garis instruksi dan koordinasi.
STRUKTUR ORGANISASI
Sasaran Mutu memenuhi kriteria SMART.
Ada Struktur Organisasi Penyedia Jasa
7
Ada uraian tugas, tanggung jawab dan wewenang. Lengkap untuk masing-masing personil yang terlibat.
Ada pengaturan pelimpahan wewenang, jika
8
BAGAN ALIR
terjadi kondisi khusus. Ada bagan alir pelaksanaan pekerjaan.
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
III - 43
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
No
PEMERIKSAAN PELAKSANAAN KEGIATAN
Laporan Bulanan No. 14 Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
Dokumen Ada Tidak
JENIS PEMERIKSAAN Menggunakan kaidah Flow Chart. dan lengkap. simpul
kegiatan
Catatan
/x
Memuat seluruh aktlfitas utama kegiatan Setiap
Kesesuaian
menunjukkan
referensi kepada Prosedur atau Instruksi Kerja. Setiap
kegiatan
Pengetesan
Pengecekan
direferensikan
dan
dengan
persyaratan, atau kriteria penerimaannya. TUGAS, TANGGUNG JAWAB DAN WEWENANG Tersedia Jadual Pelaksanaan Pekerjaan.
Dalam bentuk bar diagram.
10
JADUAL PELAKSANAAN KEGIATAN
Dalam bentuk vector untuk pengendalian. Menguraikan rinci item pekerjaan.
Menggambarkan bobot dalam %.
Ada kolom untuk rekod realisasi progres. Ada akumulasi rencana dan realisasi.
Ada jadwal peralatan/daftar peralatan.
12
JADUAL PERALATAN
Sesuai jumlah dalam kontrak. Ada rencana mobilisasi peralatan untuk dibahas. Ada jadwal pemeliharaan. Ada jadwal material.
13
14
JADUAL MATERIAL
JADUAL PERSONIL
Tersedia jadwal pengiriman dan pengadaan material. Sesuai dengan jadwal pelaksanaan pekerjaan Ada catatan pengadaan material yang dianggap kritis. Ada jadwal personil. Sesuai dengan kebutuhan untuk mendukung pelaksanaan kegiatan. Personil mempunyai kompetensi yang sesuai dan memadai.
RENCANA & METODE VERIFIKASI, VALIDASI, MONITORING, EVALUASI, INSPEKSI SERTA PENGUJIAN & KRITERIA PENERIMAANNYA
DAFTAR KRITERIA PENERIMAAN
Ada jadual verifikasi.
Rencana dan Metode verifikasi sesuai
dengan jadual pelaksanaan. Ada Daftar Kriteria Penerimaan. Sesuai dengan Bagan Alir Pelaksanaan Kegiatan. Memenuhi, sesuai dengan kebutuhan. Menyatakan rujukannya, difahami. Ada Daftar Induk Dokumen.
16
DAFTAR INDUK DOKUMEN
dan
mudah
Dokumen sesuai penggolongannya. Telah menunjuk petugas dokumen. Tersedia Dokumen Eksternal.
pengendali
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
III - 44
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
No
PEMERIKSAAN
Laporan Bulanan No. 14 Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
Dokumen Ada Tidak
JENIS PEMERIKSAAN Dokumen Eksternal dikendalikan. Prosedur Pelaksanaan dan Instruksi Kerja sesuai kegiatan. Dokumen Sistem Mutu dikendalikan. penomoran.
17
DAFTAR INDUK REKAMAN
Induk
Bukti
prediksi
kerja
bukti
/x
Ada pengendalian bukti kerja dengan cara
seluruh
Catatan
Tersedia Dokumen Sistem Mutu Berupa
Daftar
Kesesuaian
mencakup
kerja
yang
diperkirakan akan muncul selama masa
konstruksi. Daftar Induk Bukti Kerja menetapkan Petugas Penyimpanan.
N/A
:
Not Applicable ;
/ x
:
Ya / Tidak
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
III - 45
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
3.5.3. SISTEM MANAJEMEN K3 PT. VIRAMA KARYA Berdasarkan ketentuan perundang-undangan yang dijabarkan pada bab 2 mengenai Keselamatan kerja maka pelaksanaan monitoring, pengawasan mengenai tenaga kerja serta resiko yang timbul di lapangan diatur dalam undang-undang yang mengacu kepada kendali mutu keelamatan kerja berdasarkan prosedur yang wajib dibuat oleh konsultan PT. Virama Karya, acuan dari undang –undang mengenai keselamatan kerja ( UU No 14 Tahun 1969 Ketentuan Pokok Mengenai Tenaga Kerja , UU No 1 Tahun 1970 tentang Keselamatan Kerja , UU No 3 Tahun 1992 tentang Jaminan Sosial Tenaga Kerja , UU RI No 36 Tahun 2009 tentang kesehatan , Peraturan Pemerintah RI No. 76 Tahun 2007 tentang Penyelenggaraan Program Kerja Jaminan Sosial Tenaga , Kepres RI No 22 Tahun 1993 tentang Penyakit Yang Timbul Karena Hubungan Kerja , PerMen Perburuhan No 07 Tahun 1964 tentang Syarat Kesehatan, Kebersihan Serta Penerangan dalam Tempat Kerja , PerMen Tenaga Kerja No.02/MEN/1980 tentang Pemeriksaan Kesehatan Tenaga Kerja dalam Penyelenggaraan Keselamatan Kerja , Permen Tenaga Kerja No 05/Men/1996 tentang Sistem Managemen Keselamatan dan Kesehatan Kerja , dan juga OHSASS 18001 mengenai keselamatan kerja, berdasarkan undang-undang keselamatan kerja diatas untuk itu managemen keselamatan dan Kesehatan Kerja perlu di laksanakan mengingat proyek Jalan Tol Cimanggis-Cibitung banyak memperkerjakan orang mulai dari tingkat yang paling rendah sampai tingkat yang paling tinggi, dimana didalam melaksanakan pekerjaannnya berada pada lingkungan yang beresiko terhadap keselamatan dan kesehatan kerja seperti: Bekerja pada ketinggian Bekerja pada lingkungan yang terdapat utilitas sensitif seperti Pipa Petragas dan PGN Bekerja dengan mempergunakan peralatan berat Bekerja pada area yang bersinggungan dengan Jalan Tol Jagorawi Bekerja pada lingkungan yang berdebu Dst
Hal tersebut diatas akan menimbulkan resiko-resiko Keselamatan dan Kesehatan kerja bagi para tenaga kerja dilapangan. Sistim Managemen Keselamatan dan Kesehatan Kerja diperlukan untuk mengatur organisasi pelaksanaan didalam sistim kerja, sistim waktu, sistem pemakaian material, sistem kerjasama antar bagian dilapangan sehingga perlu di atur semuanya itu dalam organisasi lapangan. Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
III - 46
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
Sampai saat ini PT. Virama Karya sebagai Konsultan pengawas belum memiliki Sistem Managemen Keselamatan dan Kesehatan Kerja (SMK3) yang menjadi suatu sistem dalam organisasi didalam menjalankan fungsinya sebagai kontrol lapangan, yang di didalamnya terdiri dari para pekerja, suplier, alat berat dan B3. Sistem Managemen Keselamatan dan Kesehatan kerja ini dipakai sebagai bahan evaluasi bagi PT. Virama Karya dan organisasi lainnya untuk menjaga agar resiko kecelakaan di dalam pelaksanaan kerja tidak terjadi dengan kontrol yang diatur melalui dokumendokumen yang perlu di evaluasi setiap saat. Acuan pelaksanaan Managemen Keselamatan dan Kesehatan Kerja diatur oleh OHSAS 18001 yang memuat persyaratan-persyaratan kebijakan K3 untuk meminimalisasi resiko terjadinya kecelakaan kerja dilapangan. Berdasarkan hal-hal yang sudah diuraikan seperti diatas, maka diharapkan agar PT. Virama Karya dapat mengetrapkan SMK3 sehingga didapatkan organisasi yang konsisten akan kebijakan keselamtan dan kesehatan kerja yang ditetapkan oleh PT. Virama Karya agar dapat tercapai. Dari laporan bulanan yang dibuat oleh PT.Virama Karya, prosedur mengenai penangan keselamatan kerja sudah ada tinggal aplikasi penggunaan di lapangan berdasarkan pengawasan terhadap kerja Kontraktor dalam hal ini PT. Waskita Karya dan PT. Waskita Beton Precast. DAFTAR SIMAK EVALUASI RENCANA MUTU KONTRAK K3 TOL CIMANGGIS-CIBITUNG (PT.VIRAMA KARYA) No
PEMERIKSAAN
JENIS PEMERIKSAAN Ada identitas pemilik pekerjaan. Judul jelas dan informatif. Ada nama paket kegiatan. Tertera nomor kontrak/tahun.
1
Lembar mUka
Ada identitas Penyedia Pekerjaan Konstruksi. Ada lembar pengesahan. Ada identitas dan nomor dokumen. Tanggal diterbitkan dan kaji ulang. Tersedia kolom penyusun, pemeriksa dan identitas yang mengesahkan
2
LEMBAR SEJARAH DOKUMEN
Tersedia kolom tanggal dan kronologis perubahan. Tersedia kolom keterangan untuk mengetahui aspek yang mempengaruhi
Dokumen Ada Tidak
Kesesuaian
Catatan
/x
perubahan.
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
III - 47
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
No
PEMERIKSAAN
Laporan Bulanan No. 14 Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
Penjelasan
3
UMUM / LATAR BELAKANG
Dokumen Ada Tidak
JENIS PEMERIKSAAN umum
kepada
pihak
yang
berkepentingan jelas dan sesuai. Ada penjelasan mengenai jenis kegiatan. Ada penjelasan mengenai perangkat / metode / cara yang digunakan. Isi informasi kegiatan sesuai.
4
INFORMASI KEGIATAN
Isi kegiatan sesuai. Gambar lokasi kegiatan sesuai. Ada Sasaran Mutu.
5
6
SASARAN MUTU KEGIATAN PERSYARATAN TEKNIS DAN ADMINISTRASI
Dibuat Sasaran Mutu bagian. Sasaran Mutu memenuhi kriteria SMART. Mencantumkan Acuan yang digunakan.
(Pelaksana Kegiatan). Lengkap dan sesuai kebutuhan kontrak. Menunjukkan garis instruksi dan koordinasi.
STRUKTUR ORGANISASI
Ada uraian tugas, tanggung jawab dan wewenang. Lengkap untuk masing-masing personil yang terlibat. Ada pengaturan pelimpahan wewenang, jika terjadi kondisi khusus. Ada bagan alir pelaksanaan pekerjaan.
Memuat seluruh aktlfitas utama kegiatan
8
dan lengkap. Setiap
simpul
kegiatan
menunjukkan
referensi kepada Prosedur atau Instruksi Kerja. Setiap
kegiatan
Pengetesan
Pengecekan
direferensikan
/x
Menggunakan kaidah Flow Chart.
BAGAN ALIR PELAKSANAAN KEGIATAN
Catatan
Ada Struktur Organisasi Penyedia Jasa
7
Kesesuaian
dan dengan
persyaratan, atau kriteria penerimaannya. TUGAS, TANGGUNG JAWAB DAN WEWENANG Tersedia Jadual Pelaksanaan Pekerjaan. Dalam bentuk bar diagram.
10
JADUAL PELAKSANAAN KEGIATAN
Dalam bentuk vector untuk pengendalian. Menguraikan rinci item pekerjaan. Menggambarkan bobot dalam %. Ada kolom untuk rekod realisasi progres. Ada akumulasi rencana dan realisasi.
Ada jadwal peralatan/daftar peralatan.
12
JADUAL PERALATAN
Sesuai jumlah dalam kontrak. Ada rencana mobilisasi peralatan untuk dibahas. Ada jadwal pemeliharaan.
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
III - 48
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
No
PEMERIKSAAN
Laporan Bulanan No. 14 Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
Dokumen Ada Tidak
JENIS PEMERIKSAAN Ada jadwal material.
13
14
JADUAL MATERIAL
JADUAL PERSONIL
Tersedia jadwal pengiriman dan pengadaan material. Sesuai dengan jadwal pelaksanaan pekerjaan Ada catatan pengadaan material yang dianggap kritis. Ada jadwal personil. Sesuai dengan kebutuhan untuk mendukung pelaksanaan kegiatan. Personil mempunyai kompetensi yang sesuai dan memadai.
Kesesuaian
Catatan
/x
RENCANA & METODE VERIFIKASI, VALIDASI, MONITORING, EVALUASI, INSPEKSI SERTA PENGUJIAN & KRITERIA PENERIMAANNYA
DAFTAR KRITERIA PENERIMAAN
Ada jadual verifikasi.
Rencana dan Metode verifikasi sesuai
dengan jadual pelaksanaan. Ada Daftar Kriteria Penerimaan. Sesuai dengan Bagan Alir Pelaksanaan Kegiatan. Memenuhi, sesuai dengan kebutuhan. Menyatakan rujukannya, difahami. Ada Daftar Induk Dokumen.
dan
mudah
Dokumen sesuai penggolongannya.
16
DAFTAR INDUK DOKUMEN
Telah menunjuk petugas dokumen. Tersedia Dokumen Eksternal.
pengendali
Dokumen Eksternal dikendalikan. Tersedia Dokumen Sistem Mutu Berupa Prosedur Pelaksanaan dan Instruksi Kerja sesuai kegiatan. Dokumen Sistem Mutu dikendalikan.
Daftar
17
seluruh
Induk
Bukti
prediksi
kerja
bukti
Ada pengendalian bukti kerja dengan cara penomoran.
DAFTAR INDUK REKAMAN
mencakup
kerja
yang
diperkirakan akan muncul selama masa
konstruksi. Daftar Induk Bukti Kerja menetapkan Petugas Penyimpanan.
N/A
:
Not Applicable ;
/ x
:
Ya / Tidak
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
III - 49
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14– Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
BAB 4 :EVALUASI HASIL PENGAMATAN PMI 4.1. UMUM Saat ini seluruh Penyedia Jasa pada pekerjaan Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung telah mempergunakan Sistem Manajemen Mutu (SMM), yaitu suatu sistem manajemen organisasi dari tiap Penyedia Jasa dengan menetapkan kebijakan dan sasaran (target yang harus dicapai) serta tata cara untuk mencapai sasarannya yaitu “Mutu”. Hal tersebut akan mengarahkan dan mengendalikan penyelenggaraan pekerjaan yang dilakukan oleh Penyedia Jasa. Dengan berjalannya SMM maka diharapkan setiap tahapan pelaksanaan pekerjaan yang dilakukan adalam menggunakan pendekatan proses yang prosedural dimana dilakukan perbaikan berkesinambungan terhadap proses tersebut guna didapatkan kinerja yang paling efektif dan efisien. Mengingat dokumen Sistem Manajemen Mutu yang tertuang didalam Rencana Mutu Kontrak (RMK) adalah merupakan dinamis maka PMI akan membantu BPJT untuk melakukan evaluasi guna mengukur kesesuaian, kecukupan dan keefektifan Sistem Manajemen Mutu dari Penyedia Jasa agar tercapainya sasaran yang ditetapkan untuk tiaptiap tahapan pekerjaan. Pada bagian Bab ini sebelum PMI melakukan evaluasi maka terlebih dahulu menampilkan evaluasi untuk Pelaksanaan Pekerjaan.
4.2. PELAKSANAAN PEKERJAAN Pada bagian ini PMI akan melakukan evaluasi terhadap pelaksanaan pekerjaan. Dilihat dari pelaksanaan pekerjaan telah terjadi ketimpangan yang sangat besar ketika dilakukan perbandingan antara progress prestasi (30,619%.) dan progress penggunaan waktu (93,33%).
Mengingat saat ini telah melewati medio pertengahan dari waktu
pelaksanaan proyek (hampir diahir pelaksanaan), maka idealnya progress seharusnya sudah didalam kondisi seimbang dengan progress penggunaan waktu.
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
IV - 1
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14– Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
Pada medio akhir waktu pelaksanaan proyek ini, maka slope dari Kurva-S akan membesar (terjadi akselerasi didalam pelaksanaan pekerjaan). Sementara jika kondisi kecepatan progress prestasi hanya seperti saat ini (tanpa ada perubahan), maka dipastikan akan terjadi ketimpangan yang semakin membesar. Dengan kondisi yang sedemikian maka akandapat diperkirakan bahwa pelaksanaan pekerjaan Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung kemungkinan besar akan terjadi “ketidak tercapaian mutu dari segi waktu pelaksanaan”. Selanjutnya untuk mendapatkan gambaran lebih detail dari pelaksanaan Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung maka akan diuraikan pada sub bab – sub bab pelaksanaan kegiatan seperti berikut:.
4.2.1. PELAKSANAAN PEKERJAANPERENCANAAN Untuk pelaksanaan perencanaantelah terjadi beberapa perubahan yang disebabkan oleh kondisi lapangan terhadap Rencana Teknik Akhir. Terdapat beberapa proses perubahan yang belum mencapai finalisasi, yaitu terbentuknya Rencana Teknik Akhir setelah perubahan yang telah disetujui oleh Stake Holderguna siap untuk dilaksanakan. Beberapa RTA yang belum mencapai finalisasi diantaranya: Rencana Gerbang Tol di ahir Ramp 6 simpang susun Cimanggis Rencana trase Ram 3 SS Cimanggis, karena tanah yang bebas belum jelas. Girder Jembatan proteksi pipa gas Petragas sta 24 + 425, 45m sedang diajukan design struktur baru. Sistem Drainase, diluar lokasi simpang susun Cimanggis. Penerangan Jalan Umum Rambu dan Marka jalan Landscape dan pohon pelindung Bangunan Gerbang Tol di awal Ramp 3, awal Ramp 8, ahir Ramp 6 Pelataran Tol (Toll Plaza), rencananya akan dibuat CCT/WTR utk keseragaman. Box Tunnel Rafles Jembatan Kali Sunter, menunggu keputusan peil banjir Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
IV - 2
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14– Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
JembatanPati UDP Rafles UDP dan OVP Pedestrian Retaining Wall antara Mainroad dengan Ramp 6 di SS Cimanggis. Analisa Lalu-lintas di SS Cimanggis (Cimanggis Junction). Jalan alternatif existing/acces Trans Yogie (lokasi Plaza dirubah). Analisa Lalu-lintas di Simpang Susun Cimanggis dan di Trans Yogie
Hal-hal tersebut diatas perlu menjadi prioritas utama didalam perubahan RTA yang dilakukan oleh PT. Perentjana Djaja. Didalam melakukan finalisasi terhadap RTA untuk bisa mendapatkan ketercapaian mutu baik dari segi waktu, nilai biaya pelaksanan proyek pembangunan dan keterpenuhan spesifikasi teknis dan standard-standard yang diperlukan, maka didalam melakukan pelaksanaan pekerjaan perencanaan PT. Perentjana Djaja seharusnya melakukan prosedurprosedur berdasarkan Sistem Manajemen Mutu PT. Perentjana Djaja didalam merencanakan RTA Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung. Dari hasil evaluasi Konsultan PMI terhadap pekerjaan perencanaan RTA Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung, maka terdapat beberapa saran yang disampaikan seperti berikut: a) Agar PT. Perentjana Djaja jangan sering2 merubah/mengganti personil Tenaga Ahli yang diperlukan seperti Ahli Highway, Ahli Struktur, Ahli Dainasi, Ahli ME, Ahli Landscape, dan staf pendukung, karena Tenaga Ahli yang baru ditempatkan pada proyek ini selalu harus mempelajari kondisi lapangan maupun perencanaan setengah jadi, Hal ini sangat mengganggu kelancaran pelaksanaan pekerjaan jalan tol Cimanggis Cibitung secara keseluruhan. Dan agar diusahakan Tenaga Ahli dan staf pendukungnya yang ditempatkan di proyek ini full time, tidak mengerjakan pekerjaan lain, mengingat proyek ini hampir bersifat design and build.
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
IV - 3
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14– Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
b) Agar PT. Perentjana Djaja dapat mempercepat finalisasi perencanaan dan meminta persetujuan dari stake holder (BPJT) sehingga dapat menjadi dokumen Rencana Teknik Akhir yang dapat diimplementasikan. c) Kontrak Perencanaan DED Cimanggis Cibitung sudah berahir tahun 2012, oleh karenanya agar segera dibuat Adendum Kontrak atau Kontrak baru sebagai acuan melaksanakan pekerjaan Perencanaan,; kemunginan besar kurang nya perhatian dari managmen PT Prentjana Djaja adalah karena hal tersebut. d) Agar PT. Perentjana Djaja dapat membuat schedule penyelesaian untuk semua Rencana Teknik Akhir yang belum final. Demikianlah hasil evaluasi PMI terhadap pelaksanaan pekerjaan perencanaan.
4.2.2. PELAKSANAAN PEKERJAAN FISIK Progress prestasi pelaksanaan Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung hingga saat ini telah mencapai 30,619 % Progres prestasi umumnya didapat dari pekerjaan struktur, dimana terutama didapatkan dari pelaksanaan struktur Ramp dan Main Road untuk overpassing Tol Jagorawi (simpang susun Cimanggis). Main Road Dari 94 Bore Pile Ø 1m yang diperlukan semua sudah terlaksana. Dari 48 Bore Pile Ø 1,2 m yang diperlukan semua sudah terlaksana. Dari 17 Footing yang diperlukan semua sudah terlaksana. Dari 15 Kolom yang diperlukan semua sudah terlaksana. Dari 15 Pier Head yang diperlukan 15 sudah terlaksana, Dari 2 Abutmen yang diperlukan semua sudah terlaksana. Dari 90 Erection Girder yang diperlukan90sudahterlaksana, sisa 0 yang belumterlaksana. Deck slab sudahselesai Plat lantai beton bertulang sudah selesai Parapet beton bertulang sudah selesai Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
IV - 4
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14– Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
Steel box girder sudah 6 unit yang dikirim kelapangan dan sudah di set tinggal erection menunggu peralatan yang masih dipakai di Becakayu. Mainroad Rigid pavement Sta. 23 + 900 s/d Sta. 0 + 950. Striping / land clearing sudah selesai Timbunan Tanah sudah lapis ke 43 dari 54 lapis Sta. 24 + 150 s/d Sta. 24 + 250. Striping land clearing sudahselesai Timbunan Tanah sudah lapis ke 43 dari 54 lapis Ramp 8 Dari 42Bore Pile Ø 1m yang diperlukan semua sudah terlaksana. Dari 7 Footing yang diperlukan semua sudah terlaksana. Dari 5 Kolom yang diperlukan 5 sudah terlaksana. Dari 5 Pier Head yang diperlukan 5 sudah terlaksana. Dari 2 Abutmen yang diperlukan 2 sudah terlaksana. Deck slab sudah selesai Plat lantai beton bertulang sudah selesai Parapet beton bertulang sudah selesai Steel box girder sudah2 unit yang dikirim kelapangan dan sudah di set. Ramp 8 Rigid Pavement Sta. 0 + 700 s/d Sta. 0 + 800. Striping / land clearing sudah selesai Timbunan Tanah sudah lapis ke 43 dari 54 lapis Sta.1 + 150 s/d Sta. 1 + 300. Striping land clearing sudah selesai Timbunan Tanah sudah lapis ke 43 dari 54 lapis Proteksi Pipa Gas Ramp 8 Dari 24 Bore Pile Ø 1m yang diperlukan semua sudah terlaksana. Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
IV - 5
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14– Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
Dari 2 Footing yang diperlukan 2 sudah terlaksana. Dari 2 Abutmen yang diperlukan 2 sudah terlaksana. Dari 7 Girder yang diperlukan,sudah dikirm, sudah terlaksana Plat deck sedang dilaksanakan pembesian Ramp 5 Ramp 5 Rigid Pavement Sta. 0 + 200 s/d Sta. 0 + 300. Striping / land clearing sudah selesai Timbunan Tanah sudah lapis ke 8 dari 8 lapis Sta. 0 + 450 s/d Sta. 0 + 750. Striping land clearing sudahselesai Timbunan Tanah sudah lapis ke8dari8 lapis Agregat kla A sudah selesai digelar dan dipadatkan Lean Concrete sudah dilaksanakan Rigid pavement sedang persiapan.
Sta. 0 + 750 s/d Sta. 1 + 000. Striping land clearing sudahselesai Timbunan Tanah sudah lapis ke8dari8 lapis Agregat kla A sudah selesai digelar dan dipadatkan Lean Concrete sudah dilaksanakan Rigid pavement sedang persiapan. Proteksipipa Gas Ramp 5 Dari 16 Bore Pile Ø 1m yang diperlukan semua sudah terlaksana. Dari 2 Footing yang diperlukan sudah terlaksana,. Dari 2 Abutmen yang diperlukan sudah terlaksana, Dari 4 Girder yang diperlukan, sudah dikirim dan selesai erection, sisa 0 yang belum terlaksana.
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
IV - 6
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14– Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
Ramp 6 Dari 42Bore Pile Ø 1m yang diperlukan semua sudah terlaksana. Dari 7 Footing yang diperlukan semua sudah terlaksana. Dari 5 Kolom yang diperlukan 5 sudah terlaksana. Dari 2 Abutmen yang diperlukan 2 sudah terlaksana,. Dari 5 Pier Head yang diperlukan semua sudah terlaksana. Dari 20 Erection Girder yang diperlukan 20 sudah terlaksana, sisa 0 yang belumterlaksana. Deck slab sudahselesai Plat lantai beton bertulang sudah selesai Parapet beton bertulang sudah dilaksanakan Steel box girder 6 set sedang di laksanakan/dipabrikasi di pabrik BMI.
Ramp 6 Rigid Pavement Sta. 0 + 350 s/d Sta. 0 + 500. Striping / land clearing sudah selesai Timbunan Tanah sudah lapis ke 39 dari 54 lapis Sta. 0 + 700 s/d Sta. 0 + 850. Striping land clearing sudah selesai Timbunan Tanah sudah sampai subgrade lapis ke 15 dari 15 lapis yang diperlukan.
Box Tunnel Sta. 0 + 829 Striping / land clearingdanpemadatantanahdasarsudahselesai Plat lantaidasarbetonbertulangsudahselesai Dindingbetonbertulangsudahselesai Plat box bagian atas sudah dilaksanakan.
Box Tunnel Sta. 0 + 675 Striping / land clearing dan pemadatan tanah dasar sudah selesai Plat lantai dasar beton bertulang sudah selesai Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
IV - 7
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14– Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
Dindingbetonbertulang sudah dikerjakan. Plat box bagian atas sedang dilaksanakan.
Proteksi Pipa Gas Sta 24+450 (Ramp 3, Ramp 8, Mean Road, Ramp 6 dan Ramp 5) Dari 112 Bore Pile Ø 1 m yang diperlukan, 27 sudah terlaksana, sisa 85 yang belum terlaksana karena lahan belum bebas. Dari 2 Footing yang diperlukan belumada yang terlaksana, sisa 2 yang belum terlaksana. Dari 2 Abutmen yang diperlukan belum ada yang terlaksana, sisa 2 yang belum terlaksana. Pelaksanaan pekerjaan fisik yang dilakukan oleh PT. Waskita Karya dan PT. Waskita Beton Precast. Untuk dapat mencapai terpenuhinya mutu baik dari segi waktu, nilai biaya pelaksanan proyek pembangunan dan keterpenuhan spesifikasi teknis dan standardstandard yang diperlukan, maka didalam melakukan pelaksanaan pekerjaan PT. Waskita Karya dan PT. Waskita Beton Precast seharusnya melakukan pekerjaan berdasarkan prosedur-prosedur dan instruksi kerja yang tertuang didalam Sistem Manajemen Mutu masing-masing. Dari hasil evaluasi Konsultan PMI terhadap pelaksanaan pekerjaan fisik Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung selama ini, maka terdapat beberapa saran yang akan disampaikan seperti berikut: a) Agar PT. Waskita Karya dan PT. Waskita Beton Precast dapat membuat schedule pelaksanaan yang menyesuaikan dengan kondisi pelaksanaan saat ini dan dengan mempertimbangkan schedule pembebasan lahan. b) Agar PT. Waskita Karya dan PT. Waskita Beton Precast dapat membuat schedule pengadaan material, peralatan dan Tenaga Kerja menyesuaikan dengan schedule pelaksanaan. c) Agar pelaksanaan timbunan tanah dipercepat dengan mencari quary baru yang lain, karena pekerjaan timbunan ini merupakan pekerjaan jalur kritis; Dan karena masih sering turun hujan agar dipersiapkan terpal untuk tanah yang belum dipadatkan gar kadar air optimum nya terjaga. Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
IV - 8
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14– Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
d) Agar konsultan supervisi mengawasi pekerjaan lebih intensif. e) Agar pelaksanan pekerjaan perencanaan dapat mengikuti perkembangan pelaksanaan dan membuat skala prioritas dan membuat prosedur-prosedur dan instruksi Kerja dari setiap aktivitas kegiatan. Demikianlah hasil evaluasi PMI terhadap pelaksanaan pekerjaan perencanaan.
4.3.
PELAKSANAAN PEMBEBASAN LAHAN Pelaksanaan pembebasan lahan pada pekerjaan Pembangunan Jalan Tol CimanggisCibitung adalah sangat lambat. Bila dibandingkan kuantitas lahan yang dibebaskan yang sebesar 8,88 % dengan kuantitas umur proyek yang telah berjalan yang sebesar 93,33 %, maka tampak sekali akan adanya permasalahan yang sangat besar pada pelaksanaa pembangunanJalan Tol Cimanggis-Cibitung. Keterlambatan ini akan berimplikasi pada tidak tercapainya “mutu” bila dilihat dari aspek waktu dan biaya. Keterlambatan didalam pembebasan lahan akan menimbulkan pembengkakan dari besaran biaya pelaksanaan pekerjaan. Pembengkakan tersebut dapat diakibatkan pada overhead pelaksanaan yang tinggi, seperti ketidak efisienan karena tidak imbangnya biaya operasional pelaksanaan dibandingkan progress capaiannya, asuransi pelaksanaan maupun beban tambahan akibat tambahan waktu jika mempergunakan pembiayaan pelaksanaan yang di cover oleh Bank. Keterlambatan didalam pembebasan lahan juga akan menimbulkan penambahan waktu pelaksanaan pekerjaan. Faktor penambahan waktu tersebut juga berakibat pada biaya investasi tambahan yang tinggi. Hal tersebut karena akan berakibat pada kemungkinan adanya perubahan pada skema investasi. Sekarang di Investor ada tim pembebasan tanah untuk membantu PPK Lahan mulai dai survey investigasi, pengukuran, pematokan, monitor pembuatan peta bidang oleh BPN, sosialisasi musyawarah dan pembayaran UGR; Disamping itu juga melaksanakan admistrasi monitoring, sehingga setiap ada masalah langsung kedeteksi, dengan demikian diharapkan pembebasan lahan bisa berjalan seperti yang diharapkan.
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
IV - 9
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14– Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
Dan berdasarkan kebijakan Dirjen Bina marga PPK Lahan untuk Cimanggis Cibitung dipecah menjadi 2 PPK untuk seksi 1A dan seksi 2, dengan demikian diharapkan ada percepatan dalam pembebasan lahan; Dengan mempertimbangkan hal yang tersebut diatas, maka Konsultan PMI menyarankan “adanya kerja sama yang baik antara PPK Lahan dan Tim Pembebasan Tanah Investor agar ada percepatan pembebasan lahan sesuai yang diharapkan”.
4.4.
PELAKSANAAN MANAJEMEN MUTU
4.4.1. PELAKSANAAN MANAJEMEN MUTU PT. PERENTJANA DJAJA Sistem manajemen mutu PT. Perentjana Djaja yang tertuang didalam Rencana Kerja Terinci untuk Pekerjaan ReviewRencana Teknik Akhir Jalan Tol Cimanggis Cibitung perlu dilakukan penyempurnaan. Dengan melihat pelaksanaan Sistem Manajemen Mutu PT. Perentjana Djaja kami memberikan beberapa catatan seperti berikut: a) Dengan mengacu pada pelaksanaan Sistem Manajemen Mutu dari PT. Perentjana Djaja yang berjalan selama ini, maka PMI melihat bahwa didalam melaksanakan pekerjaannya Personil dari PT. Perentjana Djaja tidak didasari pada tahapan yang terencana seperti yang seharusnya tertuang didalam SMM. Hal ini bisa PMI pahami, karena SMM dari PT. Perentjana Djaja sampai saat ini tidak menampilkan proses yang saling terkait sebagai suatu sistem. Mengingat tahapan Review RTA yang dilakukan berhubungan dengan stake holder lainnya dan didalam organisasi dari PT. Perentjana Djaja sendiri saat melaksanakan pekerjaan di Tol Cimanggis-Cibitung melibatkan beberapa Tenaga Ahli dengan beberapa disiplin keahlian, maka diperlukan adanya perencanaan didalam proses pelaksanaan kegiatan. Perencanaan Proses inilah yang seharusnya tertuang didalam Sistem Manajemen Mutu dari PT. Perentjana Djaja agar didapatkan konsistensi mutu yang baik Untuk itu, maka PMI berharap agar PT. Perentjana Djaja dapat lebih menyempurnakan bagian bagan alir pelaksanaan kegiatan pada Rencana Mutu
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
IV - 10
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14– Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
Kontraknya dengan menampilkan Prosedur-prosedur dan Instruksi Kerja dari setiap aktivitas kegiatan. Hal ini diperlukan mengingat didalam melakukan Review terhadap RTA akan berhubungan dengan beberapa stake holder, dan didalam perencanaannya melibatkan beberapa disiplin keahlian. Mengingat setiap Review terhada RTA memerlukan dasar terhadap suatu perubahan, maka Prosedur dan Instruksi Kerja dapat mengakomodir dari tahapan ini (dasar perubahan) hingga dihasilkan suatu Produk berupa RTA yang telah direvisi.
b) Agar pelaksanan pekerjaan perencanaan mengikuti prosedur-prosedur dan Instruksi Kerja dari setiap aktivitas kegiatan
Demikianlah hasil evaluasi PMI terhadap pelaksanaan pekerjaan perencanaan.
4.4.2. PELAKSANAAN MANAJEMEN MUTU PT. VIRAMA KARYA Sistem manajemen mutu PT. Virama Karya yang tertuang didalam Rencana Mutu Kontrak Pengawasan untuk Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis Cibitung perlu dilakukan penyempurnaan Dengan melihat pelaksanaan Sistem Manajemen Mutu PT. Virama Karya kami memberikan beberapa catatan seperti berikut: a) Bagian-bagian yang terdapat pada SMM PT. Virama Karya sebenarnya terlihat sudah agak komplit, dimana telah tampak adana 6 prosedur wajib dari ISO 9001 maupun Permen PU Nomor 4 tahun 2009. Hal ini hendaknya dibarengi dengan kesiapan dari Prosedur dan Instruksi Kerja terutama pada kegiatan-kegiatan utama. Kemudian perlu adanya penyempuranaan sehingga terjadi sinkronisasi dengan dokumen-dokumen lainnya. b) SMM PT. Virama Karya perlu menampilkan Flow Chart dari pelaksanaan kegiatan supervisi yang dilakukan. c) Perlu adanya sistimatika penyusunan bagian-bagian dokumen pada SMM tersebut. Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
IV - 11
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14– Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
Hal ini tampak dimana Prosedur ditempatkan pada bagian Lampiran, sementara pada badan Dokumen SMM tidak tampak Flow Chart yang jadi acuan. d) Agar menyiapkan Prosedur-prosedur (cara untuk melaksanakan suatu kegiatan atau beberapa kegiatan yang saling terkait dan/atau berinteraksi yang mengubah masukan menjadi keluaran.) serta Instruksi Kerja yang lebih detail tambahan sesuai dengan kegiatan-kegiatan yang dilakukan. e) Mengingat telah adanya 6 prosedur wajib, maka dimintakan agar Tenaga Ahli Quality Assurance dapat melakukan evaluasi terhadap SMM yang ada dan apabila diperlukan kiranya dapat melakukan perbaikan sehinggan didapatkan pelaksanaan pekerjaan yang Efektif dan Efisien. f) Didalam melakukan pengawasan(supervisi), maka Personil yang bertanggung jawab melakukan pengawasan pelaksanaan pekerjaan, maka harus didasarkan pada Prosedur dan Instruksi Kerja yang telah disahkan.
4.4.3. PELAKSANAAN MANAJEMEN MUTU PT. WASKITA KARYA Sistem manajemen mutu PT. Waskita Karya yang tertuang didalam Rencana Mutu Kontrak Pengawasan untuk Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis Cibitung perlu dilakukan penyempurnaan Dengan melihat pelaksanaan Sistem Manajemen Mutu PT. Waskita Karya kami memberikan beberapa catatan seperti berikut: a) SMM PT. Waskita Karya perlu dilengkapi dengan 6 prosedur wajib ISO 9001 yaitu: 1) Prosedur Pengendalian Dokumen 2) Prosedur Pengendalian Rekaman Mutu 3) Prosedur Pengendalian Produk Tidak Sesuai (Non-Conforming Product) 4) Prosedur Prosedur Internal Audit 5) Prosedur Tindakan Perbaikan 6) Prosedur Tindakan pencegahan Hal ini diperlukan untuk adanya mekanisme perbaikan kinerja dari PT. Waskita Karya b) Menyiapkan Prosedur-prosedur (cara untuk melaksanakan suatu kegiatan atau beberapa kegiatan yang saling terkait dan/atau berinteraksi yang mengubah Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
IV - 12
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14– Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
masukan menjadi keluaran.) serta Instruksi Kerja untuk setiap aktifitas utama kegiatan. c) Prosedur dan Instruksi kerja yang dibuat agar terdapat sasaran dan flow chartnya d) Didalam melakukan pelaksanaan pekerjaan agar mengacu pada Prosedur dan Instruksi Kerja yang telah disahkan.
4.4.4. PELAKSANAAN MANAJEMEN MUTU PT. WASKITA BETON PRECAST Dengan melihat pelaksanaan Sistem Manajemen Mutu PT. Waskita Beton Precast kami melihat perlu dilakukan perbaikan seperti berikut: a) SMM PT. Waskita Karya perlu dilengkapi dengan 6 prosedur wajib ISO 9001 yaitu: 1) Prosedur Pengendalian Dokumen 2) Prosedur Pengendalian Rekaman Mutu 3) Prosedur Pengendalian Produk Tidak Sesuai (Non-Conforming Product) 4) Prosedur Prosedur Internal Audit 5) Prosedur Tindakan Perbaikan 6) Prosedur Tindakan pencegahan Hal ini diperlukan untuk adanya mekanisme perbaikan kinerja dari PT. Waskita Beton Precast b) Menyiapkan Prosedur-prosedur (cara untuk melaksanakan suatu kegiatan atau beberapa kegiatan yang saling terkait dan/atau berinteraksi yang mengubah masukan menjadi keluaran.) serta Instruksi Kerja untuk setiap aktifitas utama kegiatan. c) Prosedur dan Instruksi kerja yang dibuat agar terdapat sasaran d) Didalam melakukan pelaksanaan pekerjaan agar mengacu pada Prosedur dan Instruksi Kerja yang telah disahkan. e) Agar melakukan pengendalian terhadap Vendor dari PT. Waskita Beton Precast
4.5.
SISTEM MANAJEMEN MUTU K3 ( KESELAMATAN dan KESEHATAN KERJA) Dalam rangka perlindungan tenaga kerja maka pemerintah Indonesia mengeluarkan PP Nomor 50 tahun 2012 tentang SMK3.PP tersebut merupakan peraturan pelaksanaan
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
IV - 13
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14– Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
dari pasal 87 UU No. 13 Tahun 2003 tentang Ketenagakerjaan.PP Nomor 50 tahun 2012 menyatakan perusahaan yang memiliki karyawan lebih dari seratus atau kurang dari seratus tetapi memliki potensi bahaya kecelakaan kerja cukup tinggi, maka wajib menerapkan SMK3. Penerapan SMK3 di perusahaan akan di audit oleh badan independen yang ditunjuk oleh pemerintah. Bagi perusahaan yang lolos audit SMK3 maka mendapatkan sertifikat SMK3 dan juga bendera K3 emas/perak. Penilaian SMK3 menghasilkan 3 kriteria : 1) Untuk tingkat pencapaian penerapan 0 – 59% termasuk tingkat penilaian penerapan kurang 2) Untuk tingkat pencapaian penerapan 60 – 84% termasuk tingkat penilaian penerapan Baik 3) Untuk tingkat pencapain 85 – 100% termasuk tingkat penilaian penerapan memuaskan Setidaknya ada beberapa alasan mengapa perusahaan menerapkan SMK3, yaitu tentang hak pekerja akan keselamatan diri mereka,efesiensi biaya perusahaan karena berkurang kecelakaan kerja, pemenuhan peraturan pemerintah yang mewajibkan SMK3, pencitraan kepada klien bahwa perusahaan telah memperhatikan smk3, dan agar produk bisa diterima didunia international. Implementasi SMK3 tidak jauh berbeda dengan standar internasiona OHSAS 18001 dimana ada konsep dasar dari SMK3 yakni PDCA cycle (Plan, Do, Check, Action), berikut kami jelaskan sedikit tentang konsep PDCA : 1) PLAN (Perencanaan) Menetapkan sasaran dan proses yang diperlukan untuk mencapai hasil sesuai kebijakan K3 perusahaan 2) DO (Pelaksanaan) Pelaksanaan proses 3) Check (Pemeriksaan) Memantau dan mengukur kegiatan proses terhadap kebijakan, sasaran, peraturan perundang-undangan dan persyaratan k3 lainnya serta melaporkan hasilnya Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
IV - 14
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14– Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
4) ACTION (Tindakan) Mengambil tindakan untuk perbaikan kinerja k3 secara berkelanjutan. 4.5.1. SISTEM MANAJEMEN MUTU K 3 VIRAMA KARYA Berdasarkan pengamatan PMI terhadap RMK Virama Karya mengenai K 3, maka PMI mengharapkan agar Penyedia Jasa agar “melakukan perbaikan pada RMK” agar hasil pekerjaan dapat memenuhi mutu yang dipersyaratkan dan mengajukan usulan pengesahan ulang terhada perubahan RMK tersebut. Adapun perbaikan tersebut diantaranya: Berdasarkan tabel SIMAK yang dikeluarkan oleh PMI dalam pengendalian Keselamatan Kerja PT.Virama Karya : a) Prosedur penanganan keselamatan kerja karyawan b) Prosedur resiko kecelakaan kerja bila terjadi kecelakaan kerja terutama rumah sakit rujukan, personil yang menangani, waktu pelaksanaan penanganan. c) Prosedur pembagian tugas dan pemakaian peralatan keselamatan kerja dan penanganan kerja pada bidang-bidang kerja dan dilakukan para pekerja dilapangan, seperti tukang las, tukang batu, tukang tanah, operator alat berat. d) Prosedur keamanan lingkungan maupun kemananan lapangan. e) Bagan alir prosedur pelaksanaan. f) Dokumen induk pelaksanaan termasuk format-format dalam penaganan keselamatan kerja yang ditandatangani kontraktor dan pengawas. g) Dokumen Sistem Mutu Berupa Prosedur Pelaksanaan dan Instruksi Kerja sesuai kegiatan. h) Dokumen Sistem Mutu dikendalikan i) Didalam laporan pengendalian lingkungan kontraktor wajib mencantumkan nomor prosedur pelaksanaan serta penomoran untuk format pengendalian lingkungan sebagai bahan rekaman nantinya. j) Cantumlan juga petugas-petugas yang bertanggung jawab terhadap dokumen-dokumen keselamatan kerja yang ada.
Berdasarkan peraturan perundang-undangan dan OHSAS 18001 : a) Perbaikan pada lembar muka agar sesuai dengan Peraturan Menteri Pekerjaan Umum Nomor : 04/PRT/M/2009. Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
IV - 15
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14– Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
b) Menyajikan Lembar Sejarah Dokumen agar sesuai dengan Peraturan Menteri Pekerjaan Umum Nomor : 04/PRT/M/2009. c) Agar dapat menyiapkan Prosedur Identifikasi Bahaya, Penilaian dan Pengendalian Resiko (Berdasarkan klausul 4.3.1) di OHSAS 18001 d) Agar dapat menyiapkan Prosedur Evaluasi Kesesuaian Terhadap Persyaratan Hukum, Peraturan, Serta Perundang-undangan tentang K3 yang Berlaku (Berdasarkan klausul 4.3.2 dan 4.5.2)di OHSAS 18001 e) Agar dapat menyiapkan Prosedur Prosedur Kompetensi, Pelatihan, dan Kesadaran (Berdasarkan klausul 4.4.2)di OHSAS 18001 f) Agar dapat menyiapkan Prosedur Prosedur Komunikasi, Partisipasi dan Konsultasi (Berdasarkan klausul 4.4.3)di OHSAS 18001 g) Agar dapat menyiapkan Prosedur Prosedur Pengendalian Dokumen (Berdasarkan Klausul 4.4.5)di OHSAS 18001 h) Agar dapat menyiapkan Prosedur Pengendalian Operasional (Berdasarkan Klausul 4.4.6)di OHSAS 18001 i) Agar dapat menyiapkan Prosedur Kesiapsiagaan dan Tanggap Darurat (Berdasarkan Klausul 4.4.7)di OHSAS 18001 j) Agar dapat menyiapkan Prosedur Pengukuran Kinerja dan Pemantauan (Berdasarkan Klausul 4.5.1)di OHSAS 18001 k) Agar dapat menyiapkan Prosedur Penyelidikan dan Analisis Insiden (Berdasarkan klausul 4.5.3.1)di OHSAS 18001 l) Agar dapat menyiapkan Ketidaksesuaian, Tindakan Perbaikan dan Tindakan Pencegahan (Berdasarkan Klausul 4.5.3.2)di OHSAS 18001 m) Agar dapat menyiapkan Pengendalian Catatan / Rekaman (Berdasarkan Klausul 4.5.4)di OHSAS 18001 n) Agar dapat menyiapkan Prosedur Audit Internal (Berdasarkan klausul 4.5.5)di OHSAS 18001 o) Menyiapkan hasil rekaman kegiatan K3 yang telah dilakukan baik dalam bentuk pedoman, record kegiatan dan dokumentasi.
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
IV - 16
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14– Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
4.5.2. SISTEM MANAJEMEN MUTU K 3 WASKITA KARYA Berdasarkan pengamatan PMI terhadap RMK Waskita Karya mengenai K 3, maka PMI mengharapkan agar Penyedia Jasa agar “melakukan perbaikan pada RMK” agar hasil pekerjaan dapat memenuhi mutu yang dipersyaratkan dan mengajukan usulan pengesahan ulang terhada perubahan RMK tersebut. Adapun perbaikan tersebut diantaranya: Berdasarkan tabel SIMAK yang dikeluarkan oleh PMI dalam pengendalian Keselamatan Kerja PT.waskita Karya : a) Prosedur penanganan keselamatan kerja karyawan b) Prosedur resiko kecelakaan kerja bila terjadi kecelakaan kerja terutama rumah sakit rujukan, personil yang menangani, waktu pelaksanaan penanganan. c) Prosedur pembagian tugas dan pemakaian peralatan keselamatan kerja dan penanganan kerja pada bidang-bidang kerja dan dilakukan para pekerja dilapangan, seperti tukang las, tukang batu, tukang tanah, operator alat berat. d) Prosedur keamanan lingkungan maupun kemananan lapangan. e) Bagan alir prosedur pelaksanaan. f) Dokumen induk pelaksanaan termasuk format-format dalam penaganan keselamatan kerja yang ditandatangani kontraktor dan pengawas. g) Dokumen Sistem Mutu Berupa Prosedur Pelaksanaan dan Instruksi Kerja sesuai kegiatan. h) Dokumen Sistem Mutu dikendalikan i) Didalam laporan pengendalian lingkungan kontraktor wajib mencantumkan nomor prosedur pelaksanaan serta penomoran untuk format pengendalian lingkungan sebagai bahan rekaman nantinya. j) Cantumlan juga petugas-petugas yang bertanggung jawab terhadap dokumen-dokumen keselamatan kerja yang ada.
Berdasarkan peraturan perundang-undangan dan OHSAS 18001 : a) Perbaikan pada lembar muka agar sesuai dengan Peraturan Menteri Pekerjaan Umum Nomor : 04/PRT/M/2009. b) Menyajikan Lembar Sejarah Dokumen agar sesuai dengan Peraturan Menteri Pekerjaan Umum Nomor : 04/PRT/M/2009.
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
IV - 17
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14– Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
c) Agar dapat menyiapkan Prosedur Identifikasi Bahaya, Penilaian dan Pengendalian Resiko (Berdasarkan klausul 4.3.1) di OHSAS 18001 d) Agar dapat menyiapkan Prosedur Evaluasi Kesesuaian Terhadap Persyaratan Hukum, Peraturan, Serta Perundang-undangan tentang K3 yang Berlaku (Berdasarkan klausul 4.3.2 dan 4.5.2) di OHSAS 18001 e) Agar dapat menyiapkan Prosedur Prosedur Kompetensi, Pelatihan, dan Kesadaran (Berdasarkan klausul 4.4.2) di OHSAS 18001 f) Agar dapat menyiapkan Prosedur Prosedur Komunikasi, Partisipasi dan Konsultasi (Berdasarkan klausul 4.4.3) di OHSAS 18001 g) Agar dapat menyiapkan Prosedur Prosedur Pengendalian Dokumen (Berdasarkan Klausul 4.4.5) di OHSAS 18001 h) Agar dapat menyiapkan Prosedur Pengendalian Operasional (Berdasarkan Klausul 4.4.6) di OHSAS 18001 i) Agar dapat menyiapkan Prosedur Kesiapsiagaan dan Tanggap Darurat (Berdasarkan Klausul 4.4.7) di OHSAS 18001 j) Agar dapat menyiapkan Prosedur Pengukuran Kinerja dan Pemantauan (Berdasarkan Klausul 4.5.1) di OHSAS 18001 k) Agar dapat menyiapkan Prosedur Penyelidikan dan Analisis Insiden (Berdasarkan klausul 4.5.3.1) di OHSAS 18001 l) Agar dapat menyiapkan Ketidaksesuaian, Tindakan Perbaikan dan Tindakan Pencegahan (Berdasarkan Klausul 4.5.3.2) di OHSAS 18001 m) Agar dapat menyiapkan Pengendalian Catatan / Rekaman (Berdasarkan Klausul 4.5.4) di OHSAS 18001 n) Agar dapat menyiapkan Prosedur Audit Internal (Berdasarkan klausul 4.5.5) di OHSAS 18001 o) Menyiapkan hasil rekaman kegiatan K3 yang telah dilakukan baik dalam bentuk pedoman, record kegiatan dan dokumentasi.
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
IV - 18
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14– Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
4.5.3. SISTEM MANAJEMEN MUTU K 3 WASKITA BETON PRECAST Berdasarkan pengamatan PMI terhadap RMK Waskita Beton Precast mengenai K 3, maka PMI mengharapkan agar Penyedia Jasa agar “melakukan perbaikan pada RMK” agar hasil pekerjaan dapat memenuhi mutu yang dipersyaratkan dan mengajukan usulan pengesahan ulang terhada perubahan RMK tersebut. Adapun perbaikan tersebut diantaranya: Berdasarkan tabel SIMAK yang dikeluarkan oleh PMI dalam pengendalian Keselamatan Kerja PT.Waskita Beton Precast : a) Prosedur penanganan keselamatan kerja karyawan b) Prosedur resiko kecelakaan kerja bila terjadi kecelakaan kerja terutama rumah sakit rujukan, personil yang menangani, waktu pelaksanaan penanganan. c) Prosedur pembagian tugas dan pemakaian peralatan keselamatan kerja dan penanganan kerja pada bidang-bidang kerja dan dilakukan para pekerja dilapangan, seperti tukang las, tukang batu, tukang tanah, operator alat berat. d) Prosedur keamanan lingkungan maupun kemananan lapangan. e) Bagan alir prosedur pelaksanaan. f) Dokumen induk pelaksanaan termasuk format-format dalam penaganan keselamatan kerja yang ditandatangani kontraktor dan pengawas. g) Dokumen Sistem Mutu Berupa Prosedur Pelaksanaan dan Instruksi Kerja sesuai kegiatan. h) Dokumen Sistem Mutu dikendalikan i) Didalam laporan pengendalian lingkungan kontraktor wajib mencantumkan nomor prosedur pelaksanaan serta penomoran untuk format pengendalian lingkungan sebagai bahan rekaman nantinya. j) Cantumlan juga petugas-petugas yang bertanggung jawab terhadap dokumen-dokumen keselamatan kerja yang ada.
Berdasarkan peraturan perundang-undangan dan OHSAS 18001 : a) Perbaikan pada lembar muka agar sesuai dengan Peraturan Menteri Pekerjaan Umum Nomor : 04/PRT/M/2009. b) Menyajikan Lembar Sejarah Dokumen agar sesuai dengan Peraturan Menteri Pekerjaan Umum Nomor : 04/PRT/M/2009.
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
IV - 19
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14– Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
c) Agar dapat menyiapkan Prosedur Identifikasi Bahaya, Penilaian dan Pengendalian Resiko (Berdasarkan klausul 4.3.1) di OHSAS 18001 d) Agar dapat menyiapkan Prosedur Evaluasi Kesesuaian Terhadap Persyaratan Hukum, Peraturan, Serta Perundang-undangan tentang K3 yang Berlaku (Berdasarkan klausul 4.3.2 dan 4.5.2) di OHSAS 18001 e) Agar dapat menyiapkan Prosedur Prosedur Kompetensi, Pelatihan, dan Kesadaran (Berdasarkan klausul 4.4.2) di OHSAS 18001 f) Agar dapat menyiapkan Prosedur Prosedur Komunikasi, Partisipasi dan Konsultasi (Berdasarkan klausul 4.4.3) di OHSAS 18001 g) Agar dapat menyiapkan Prosedur Prosedur Pengendalian Dokumen (Berdasarkan Klausul 4.4.5) di OHSAS 18001 h) Agar dapat menyiapkan Prosedur Pengendalian Operasional (Berdasarkan Klausul 4.4.6) di OHSAS 18001 i) Agar dapat menyiapkan Prosedur Kesiapsiagaan dan Tanggap Darurat (Berdasarkan Klausul 4.4.7) di OHSAS 18001 j) Agar dapat menyiapkan Prosedur Pengukuran Kinerja dan Pemantauan (Berdasarkan Klausul 4.5.1) di OHSAS 18001 k) Agar dapat menyiapkan Prosedur Penyelidikan dan Analisis Insiden (Berdasarkan klausul 4.5.3.1) di OHSAS 18001 l) Agar dapat menyiapkan Ketidaksesuaian, Tindakan Perbaikan dan Tindakan Pencegahan (Berdasarkan Klausul 4.5.3.2) di OHSAS 18001 m) Agar dapat menyiapkan Pengendalian Catatan / Rekaman (Berdasarkan Klausul 4.5.4) di OHSAS 18001 n) Agar dapat menyiapkan Prosedur Audit Internal (Berdasarkan klausul 4.5.5) di OHSAS 18001 o) Menyiapkan hasil rekaman kegiatan K3 yang telah dilakukan baik dalam bentuk pedoman, record kegiatan dan dokumentasi.
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
IV - 20
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
4.6.
Laporan Bulanan No. 14– Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
SISTEM MANAJEMEN MUTU LINGKUNGAN Sistem Manajemen Lingkungan berkaitan dengan pengelolaan lingkungan untuk membantu organisasi meminimalkan pengaruh negatif kegiatan operasional mereka terhadap lingkungan yang mencakup udara, air, suara, atau tanah. Sistem Manajemen Lingkungan merupakan bagian integral dari sistem manajemen perusahaan secara keseluruhan yang terdiri dari satu set pengaturan-pengaturan secara sistematis yang meliputi struktur organisasi, tanggung jawab, prosedur, proses, serta sumber daya dalam upaya mewujudkan kebijakan lingkungan yang telah digariskan oleh perusahaan. Sistem manajemen lingkungan memberikan mekanisme untuk mencapai dan menunjukkan performasi lingkungan yang baik, melalui upaya pengendalian dampak lingkungan dari kegiatan, produk dan jasa. Sistem tersebut juga dapat digunakan untuk mengantisipasi perkembangan tuntutan dan peningkatan performasi lingkungan dari konsumen, serta untuk memenuhi persyaratan peraturan lingkungan hidup dari pemerintah. Tujuan secara menyeluruh dari penerapan sistem manajemen lingkungan
sebagai
standar internasional yaitu untuk mendukung perlindungan lingkungan dan pencegahan pencemaran yang seimbang dengan kebutuhan sosial ekonomi. Manajemen lingkungan mencakup suatu rentang isu yang lengkap meliputi hal-hal yang berkaitan dengan strategi dan kompetensi. Beberapa manfaat yang penting yaitu meningkatkan kinerja lingkungan, mengurangi biaya dan meningkatkan akses pasar. memiliki banyak manfaat diantaranya: 1) Menurunkan potensi dampak terhadap lingkungan 2) Meningkatkan kinerja lingkungan 3) Memperbaiki tingkat pemenuhan (compliance) peraturan 4) Mengurangi dan mengatasi resiko lingkungan yang mungkin timbul. 5) Dapat menekan biaya produksi 6) Dapat mengurangi kecelakaan kerja 7) Dapat memelihara hubungan baik dengan masyarakat, pemerintah dan pihakpihak yang peduli terhadap lingkungan.
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
IV - 21
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14– Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
8) Memberi jaminan kepada konsumen mengenai komitmen pihak manajemen puncak terhadap lingkungan. 9) Dapat meningkatkan motivasi para pekerja. 10) Langkah menuju pembangunan yang berkelanjutan Masalah lingkungan mempunyai implikasi penting yang terus meningkat bagi perusahaan dan organisasi lainnya, tergantung pada bagaimana reaksi pada perusahaan tersebut.
4.6.1. SISTEM MANAJEMEN MUTU LINGKUNGAN VIRAMA KARYA Berdasarkan pengamatan PMI terhadap RMK Virama Karya mengenai Lingkungan , maka PMI mengharapkan agar Penyedia Jasa agar “melakukan perbaikan pada RMK” agar hasil pekerjaan dapat memenuhi mutu yang dipersyaratkan dan mengajukan usulan pengesahan ulang terhada perubahan RMK tersebut. Adapun perbaikan tersebut antara lain : Berdasarkan tabel SIMAK yang dikeluarkan oleh PMI mengenai lingkungan PT.Virama Karya : a) Prosedur pengambilan sample air, udara, debu waktu pelaksanaan, lokasi pelaksan dan tenaga pelaksana. b) Prosedur pengujian kebisingan waktu pelaksaaan , lokasi pelaksaaan dan tenaga pelaksana. c) Prosedur penanganan limbah B3 dikarenakan PT. WBP banyak menggunakan alat berat dalam pelaksanaannya d) Metode verifikasi sesuai dengan jadual pelaksanaan. e) Bagan alir prosedur pelaksanaan. f)
Dokumen induk pelaksanaan termasuk format-format dalam penaganan lingkungan yang ditandatangani kontraktor dan pengawas.
g) Dokumen Sistem Mutu Berupa Prosedur Pelaksanaan dan Instruksi Kerja sesuai kegiatan. h) Dokumen Sistem Mutu dikendalikan
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
IV - 22
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
i)
Laporan Bulanan No. 14– Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
Didalam laporan pengendalian lingkungan kontraktor wajib mencantumkan nomor prosedur pelaksanaan
serta penomoran untuk format pengendalian lingkungan
sebagai bahan rekaman nantinya. j)
Cantumlan juga petugas-petugas yang bertanggung jawab terhadap dokumendokumen lingkungan yang ada.
Berdasarkan peraturan perundang-undangan dan ISO 14001 : a) Perbaikan pada lembar muka agar sesuai dengan Peraturan Menteri Pekerjaan Umum Nomor : 04/PRT/M/2009. b) Menyajikan Lembar Sejarah Dokumen agar sesuai dengan Peraturan Menteri Pekerjaan Umum Nomor : 04/PRT/M/2009. c) Agar dapat menyiapkan Prosedur Identifikasi Aspek dan Dampak Lingkungan (Berdasarkan klausul 4.3.1) di ISO 14001 d) Agar dapat menyiapkan Prosedur Evaluasi Kesesuaian Terhadap Persyaratan Hukum, Peraturan, Serta Perundang-undangan yang Berlaku (Berdasarkan klausul 4.3.2 dan 4.5.2)di ISO 14001 e) Agar dapat menyiapkan Prosedur Kompetensi, Pelatihan, dan Kesadaran (Berdasarkan klausul 4.4.2)di ISO 14001 f) Agar dapat menyiapkan Prosedur Komunikasi (Berdasarkan klausul 4.4.3)di ISO 14001 g) Agar dapat menyiapkan Prosedur Pengendalian Dokumen (Berdasarkan Klausul 4.4.5)di ISO 14001 h) Agar dapat menyiapkan Prosedur Pengendalian Operasional (Berdasarkan Klausul 4.4.6)di ISO 14001 i) Agar dapat menyiapkan Prosedur Kesiapsiagaan dan Tanggap Darurat (Berdasarkan Klausul 4.4.7)di ISO 14001 j) Agar dapat menyiapkan Prosedur Pemantauan dan Pengukuran Operasional Terhadap Dampak Lingkungan (Berdasarkan Klausul 4.5.1)di ISO 14001 k) Agar dapat menyiapkan Prosedur Identifikasi Ketidaksesuaian, Tindakan Perbaikan dan Tindakan Pencegahan (Berdasarkan klausul 4.5.3)di ISO 14001
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
IV - 23
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14– Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
l) Agar dapat menyiapkan Prosedur Pengendalian Rekaman atau records (berdasarkan klausul 4.5.4)di ISO 14001 m) Agar dapat menyiapkan Prosedur Audit Internal (Berdasarkan klausul 4.5.5)di ISO 14001 4.6.2. SISTEM MANAJEMEN MUTU LINGKUNGAN WASKITA KARYA Berdasarkan pengamatan PMI terhadap RMK Waskita Karya mengenai Lingkungan , maka PMI mengharapkan agar Penyedia Jasa agar “melakukan perbaikan pada RMK” agar hasil pekerjaan dapat memenuhi mutu yang dipersyaratkan dan mengajukan usulan pengesahan ulang terhada perubahan RMK tersebut. Adapun perbaikan tersebut antara lain : Berdasarkan tabel SIMAK yang dikeluarkan oleh PMI mengenai lingkungan PT.waskita Karya : a) Prosedur pengambilan sample air, udara, debu waktu pelaksanaan, lokasi pelaksan dan tenaga pelaksana. b) Prosedur pengujian kebisingan waktu pelaksaaan , lokasi pelaksaaan dan tenaga pelaksana. c) Prosedur pemotongan tanaman dan penanaman kembali, waktu pelaksanaan, lokasi pelaksanaan dan tenaga pelasanan. d) Metode verifikasi sesuai dengan jadual pelaksanaan. e) Bagan alir prosedur pelaksanaan. f) Dokumen induk pelaksanaan termasuk format-format dalam penaganan lingkungan yang ditandatangani kontraktor dan pengawas. g) Dokumen Sistem Mutu Berupa Prosedur Pelaksanaan dan Instruksi Kerja sesuai kegiatan. h) Dokumen Sistem Mutu dikendalikan i) Didalam laporan pengendalian lingkungan kontraktor wajib mencantumkan nomor prosedur pelaksanaan
serta penomoran untuk format pengendalian lingkungan
sebagai bahan rekaman nantinya. j) Cantumlan juga petugas-petugas yang bertanggung jawab terhadap dokumendokumen lingkungan yang ada. Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
IV - 24
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14– Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
Berdasarkan peraturan perundang-undangan dan ISO 14001 : a) Perbaikan pada lembar muka agar sesuai dengan Peraturan Menteri Pekerjaan Umum Nomor : 04/PRT/M/2009. b) Menyajikan Lembar Sejarah Dokumen agar sesuai dengan Peraturan Menteri Pekerjaan Umum Nomor : 04/PRT/M/2009. c) Agar dapat menyiapkan Prosedur Identifikasi Aspek dan Dampak Lingkungan (Berdasarkan klausul 4.3.1) di ISO 14001 d) Agar dapat menyiapkan Prosedur Evaluasi Kesesuaian Terhadap Persyaratan Hukum, Peraturan, Serta Perundang-undangan yang Berlaku (Berdasarkan klausul 4.3.2 dan 4.5.2)di ISO 14001 e) Agar dapat menyiapkan Prosedur Kompetensi, Pelatihan, dan Kesadaran (Berdasarkan klausul 4.4.2)di ISO 14001 f) Agar dapat menyiapkan Prosedur Komunikasi (Berdasarkan klausul 4.4.3)di ISO 14001 g) Agar dapat menyiapkan Prosedur Pengendalian Dokumen (Berdasarkan Klausul 4.4.5)di ISO 14001 h) Agar dapat menyiapkan Prosedur Pengendalian Operasional (Berdasarkan Klausul 4.4.6)di ISO 14001 i) Agar dapat menyiapkan Prosedur Kesiapsiagaan dan Tanggap Darurat (Berdasarkan Klausul 4.4.7)di ISO 14001 j) Agar dapat menyiapkan Prosedur Pemantauan dan Pengukuran Operasional Terhadap Dampak Lingkungan (Berdasarkan Klausul 4.5.1)di ISO 14001 k) Agar dapat menyiapkan Prosedur Identifikasi Ketidaksesuaian, Tindakan Perbaikan dan Tindakan Pencegahan (Berdasarkan klausul 4.5.3)di ISO 14001 l) Agar dapat menyiapkan Prosedur Pengendalian Rekaman atau records (berdasarkan klausul 4.5.4)di ISO 14001 m) Agar dapat menyiapkan Prosedur Audit Internal (Berdasarkan klausul 4.5.5)di ISO 14001
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
IV - 25
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14– Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
4.6.3. SISTEM MANAJEMEN MUTU LINGKUNGAN WASKITA BETON PRECAST Berdasarkan pengamatan PMI terhadap RMK Waskita Beton Precast mengenai Lingkungan , maka PMI mengharapkan agar Penyedia Jasa agar “melakukan perbaikan pada RMK” agar hasil pekerjaan dapat memenuhi mutu yang dipersyaratkan dan mengajukan usulan pengesahan ulang terhada perubahan RMK tersebut. Adapun perbaikan tersebut antara lain : Berdasarkan tabel SIMAK yang dikeluarkan oleh PMI mengenai lingkungan PT.waskita Beton Precast : a)
Prosedur pengambilan sample air, udara, debu waktu pelaksanaan, lokasi pelaksan dan tenaga pelaksana.
b)
Prosedur pengujian kebisingan waktu pelaksaaan , lokasi pelaksaaan dan tenaga pelaksana.
c)
Prosedur penanganan limbah B3 dikarenakan PT. WBP banyak menggunakan alat berat dalam pelaksanaannya
d)
Metode verifikasi sesuai dengan jadual pelaksanaan.
e)
Bagan alir prosedur pelaksanaan.
f)
Dokumen induk pelaksanaan termasuk format-format dalam penaganan lingkungan yang ditandatangani kontraktor dan pengawas.
g)
Dokumen Sistem Mutu Berupa Prosedur Pelaksanaan dan Instruksi Kerja sesuai kegiatan.
h)
Dokumen Sistem Mutu dikendalikan
i)
Didalam laporan pengendalian lingkungan kontraktor wajib mencantumkan nomor prosedur pelaksanaan
serta penomoran untuk format pengendalian lingkungan
sebagai bahan rekaman nantinya. j)
Cantumlan juga petugas-petugas yang bertanggung jawab terhadap dokumendokumen lingkungan yang ada.
Berdasarkan peraturan perundang-undangan dan ISO 14001 : a) Perbaikan pada lembar muka agar sesuai dengan Peraturan Menteri Pekerjaan Umum Nomor : 04/PRT/M/2009.
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
IV - 26
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14– Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
b) Menyajikan Lembar Sejarah Dokumen agar sesuai dengan Peraturan Menteri Pekerjaan Umum Nomor : 04/PRT/M/2009. c) Agar dapat menyiapkan Prosedur Identifikasi Aspek dan Dampak Lingkungan (Berdasarkan klausul 4.3.1) di ISO 14001 d) Agar dapat menyiapkan Prosedur Evaluasi Kesesuaian Terhadap Persyaratan Hukum, Peraturan, Serta Perundang-undangan yang Berlaku (Berdasarkan klausul 4.3.2 dan 4.5.2)di ISO 14001 e) Agar dapat menyiapkan Prosedur Kompetensi, Pelatihan, dan Kesadaran (Berdasarkan klausul 4.4.2)di ISO 14001 f) Agar dapat menyiapkan Prosedur Komunikasi (Berdasarkan klausul 4.4.3)di ISO 14001 g) Agar dapat menyiapkan Prosedur Pengendalian Dokumen (Berdasarkan Klausul 4.4.5)di ISO 14001 h) Agar dapat menyiapkan Prosedur Pengendalian Operasional (Berdasarkan Klausul 4.4.6)di ISO 14001 i) Agar dapat menyiapkan Prosedur Kesiapsiagaan dan Tanggap Darurat (Berdasarkan Klausul 4.4.7)di ISO 14001 j) Agar dapat menyiapkan Prosedur Pemantauan dan Pengukuran Operasional Terhadap Dampak Lingkungan (Berdasarkan Klausul 4.5.1)di ISO 14001 k) Agar dapat menyiapkan Prosedur Identifikasi Ketidaksesuaian, Tindakan Perbaikan dan Tindakan Pencegahan (Berdasarkan klausul 4.5.3)di ISO 14001 l) Agar dapat menyiapkan Prosedur Pengendalian Rekaman atau records (berdasarkan klausul 4.5.4)di ISO 14001 m) Agar dapat menyiapkan Prosedur Audit Internal (Berdasarkan klausul 4.5.5)di ISO 14001 KESIMPULAN : Berdasarkan analisa terhadap dokumen RK3L baik lingkungan dan keselamatan kerja dari PT. Waskita Karya, PT. Waskita Beton Precast selaku kontraktor pelaksana dan kontraktor pengadaan material precast serta pengawas lapangan ( PT.Virama Karya) untuk memenuhi kriteria standar mutu yang baik Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
IV - 27
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14– Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
dalam pelaksanaan proyek Jalan Tol Cibitung Cimanggis (CCT tollsway) maka diperlukan prosedur yang baik mengenai lingkungan dan keselamatan kerja yang baik sehingga peperintah dalam hal ini BPJT bisa mendapatkan laporan yang teratur dan sistimatis dari perkembangan pembangunan proyek Tol Cibitung Cimanggis, hal ini perlu dikarenakan pekerjaan Tol Cibitung Cimanggis merupakan pekerjaan yang cukup kompleks dikarenakan pekerjaan banyak bersinggungan dengan lingkungan dan keselamatan kerja dari pekerja, termasuk bersinggungan dengan masyarakat yang terkena dampak dengan adanya pembangunan jalan tol tersebut, perubahan lingkungan dan perubahan traselingkungan yang bila tidak di control dengan baik bisa menimbulkan dampak yang kurang baik terhadaplingkungan dan masyarakat. Monitor terhadap lingkungan dan keselamatan kerja perlu diawasi dengan cermat olehpara pelaksana di lapangan baik PT.Waskita Karya sebagai kontraktor, PT.WBP sebagai kontraktor pengadaan Materal Precast dan PT. Virama Karya sebagai pengawas. Adapun hal-hal yang belum ada dan perlu dipenuhi oleh kontraktor dan pengawas untuk lingkungan antara lain : a)
Prosedur pengambilan sample air, udara, debu waktu pelaksanaan, lokasi pelaksan dan tenaga pelaksana.
b)
Prosedur pengujian kebisingan waktu pelaksaaan , lokasi pelaksaaan dan tenaga pelaksana.
c)
Prosedur penanganan limbah B3
d)
Metode verifikasi sesuai dengan jadual pelaksanaan.
e)
Bagan alir prosedur pelaksanaan.
f)
Dokumen induk pelaksanaan termasuk format-format dalam penaganan lingkungan yang ditandatangani kontraktor dan pengawas.
g)
Dokumen Sistem Mutu Berupa Prosedur Pelaksanaan dan Instruksi Kerja sesuai kegiatan.
h)
Dokumen Sistem Mutu dikendalikan
i)
Didalam laporan pengendalian lingkungan kontraktor wajib mencantumkan nomor prosedur pelaksanaan serta penomoran untuk format pengendalian lingkungan sebagai bahan rekaman nantinya.
j)
Cantumlan juga petugas-petugas yang bertanggung jawab terhadap dokumen-dokumen lingkungan yang ada.
Dan untuk Keselamatan kerja antara lain : a)
Prosedur penanganan keselamatan kerja karyawan
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
IV - 28
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
b)
Laporan Bulanan No. 14– Nopember 2016 Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A
Prosedur resiko kecelakaan kerja bila terjadi kecelakaan kerja terutama rumah sakit rujukan, personil yang menangani, waktu pelaksanaan penanganan.
c)
Prosedur pembagian tugas dan pemakaian peralatan keselamatan kerja dan penanganan kerja pada bidang-bidang kerja dan dilakukan para pekerja dilapangan, seperti tukang las, tukang batu, tukang tanah, operator alat berat.
d)
Prosedur keamanan lingkungan maupun kemananan lapangan.
e)
Bagan alir prosedur pelaksanaan.
f)
Dokumen induk pelaksanaan termasuk format-format dalam penaganan keselamatan kerja yang ditandatangani kontraktor dan pengawas.
g)
Dokumen Sistem Mutu Berupa Prosedur Pelaksanaan dan Instruksi Kerja sesuai kegiatan.
h)
Dokumen Sistem Mutu dikendalikan
i)
Didalam laporan pengendalian lingkungan kontraktor wajib mencantumkan nomor prosedur pelaksanaan serta penomoran untuk format pengendalian lingkungan sebagai bahan rekaman nantinya.
j)
Cantumlan juga petugas-petugas yang bertanggung jawab terhadap dokumen-dokumen keselamatan kerja yang ada.
Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 1A - Ruas Cimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
IV - 29
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – Nopember 2016 PekerjaanJalanTolCimanggis-CibitungSeksi1A
DOKUMEN FOTO
Pembangunan JalanTolCimanggis-Cibitung Seksi IA- RuasCimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
1
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – Nopember 2016 PekerjaanJalanTolCimanggis-CibitungSeksi1A
JEMBATAN UTAMA dan RAMP 8 Kondisi Bulan Sebelumnya
Kondisi Bulan November 2016
Kondisi Minggu Ke 57
Kondisi Minggu Ke 58
Kondisi Minggu Ke 59
Kondisi Minggu Ke 60 Pembangunan JalanTolCimanggis-Cibitung Seksi IA- RuasCimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
2
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – Nopember 2016 PekerjaanJalanTolCimanggis-CibitungSeksi1A
FOTO DOKUMENTASI PELAKSANAAN PEKERJAAN PADA JALAN UTAMA LOKASI STA 23+950
Abutment A1 Jembatan Utama di atas Jagorawi
Abutment A1 Jembatan Utama di atas Jagorawi
Rencana Abutment A1 Jembatan Utama di atas Jagorawi
Pembangunan JalanTolCimanggis-Cibitung Seksi IA- RuasCimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
3
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – Nopember 2016 PekerjaanJalanTolCimanggis-CibitungSeksi1A
FOTO DOKUMENTASI PELAKSANAAN PEKERJAAN PADA JALAN UTAMA LOKASI STA 24+150 – STA 24+450
Jembatan Utama di atas Jagorawi
Perakitan Rel Launcher untuk Erection Girder
Perakitan Rel Launcher untuk Erection Girder
Pembangunan JalanTolCimanggis-Cibitung Seksi IA- RuasCimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
4
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – Nopember 2016 PekerjaanJalanTolCimanggis-CibitungSeksi1A
Perakitan Rel Launcher untuk Erection Girder
Perbaikan Concrete Slab
Pembangunan JalanTolCimanggis-Cibitung Seksi IA- RuasCimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
5
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – Nopember 2016 PekerjaanJalanTolCimanggis-CibitungSeksi1A
FOTO DOKUMENTASI PELAKSANAAN PEKERJAAN PADA JALAN UTAMA LOKASI STA 24+150
Abutment A2 Jembatan Utama
Borrow Material & Granular Back Fill Abt.2
Borrow Material & Granular Back Fill Abt.2
Pembangunan JalanTolCimanggis-Cibitung Seksi IA- RuasCimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
6
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – Nopember 2016 PekerjaanJalanTolCimanggis-CibitungSeksi1A
FOTO DOKUMENTASI PELAKSANAAN PEKERJAAN PADA JALAN UTAMA LOKASI STA 24+150 – STA 24+450
Rencana Perkerasan Jalan Beton Kelas P, t = 30 cm
Jalan Utama STA 24+150STA 24+250
Perataan Tanah di Jalan Utama STA 24+250 -STA 24+150
Pembangunan JalanTolCimanggis-Cibitung Seksi IA- RuasCimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
7
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – Nopember 2016 PekerjaanJalanTolCimanggis-CibitungSeksi1A
FOTO DOKUMENTASI PELAKSANAAN PEKERJAAN PADA JALAN UTAMA LOKASI STA 24+150
Pembuatan DPT pada celah antara Jembatan Utama dengan Ramp 6
Foto pada tanggal 9 November 2016
Pembesian pada celah Jembatan Utama dengan Ramp 6 30 November 2016
Pembangunan JalanTolCimanggis-Cibitung Seksi IA- RuasCimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
8
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – Nopember 2016 PekerjaanJalanTolCimanggis-CibitungSeksi1A
OFF RAMP 6 (STA 0+000 – 1+400.892)
Kondisi Bulan Sebelumnya
Kondisi Bulan November 2016
Kondisi Minggu Ke 57
Kondisi Minggu Ke 58
Kondisi Minggu Ke 59
Kondisi Minggu Ke 60
Pembangunan JalanTolCimanggis-Cibitung Seksi IA- RuasCimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
9
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – Nopember 2016 PekerjaanJalanTolCimanggis-CibitungSeksi1A
FOTO DOKUMENTASI PELAKSANAAN PEKERJAAN PADA RAMP6 LOKASI STA 0+100 - STA 0+500
Rencana Perkerasan Jalan Beton Kelas P, t = 30 cm
Pemadatan Tanah STA 0+100 – 0+500
Ramp 6 yang belum tertimbun separuhnya STA 0+500-sta - 0+300
Pembangunan JalanTolCimanggis-Cibitung Seksi IA- RuasCimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
10
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – Nopember 2016 PekerjaanJalanTolCimanggis-CibitungSeksi1A
FOTO DOKUMENTASI PELAKSANAAN PEKERJAAN PADA RAMP6 LOKASI STA 0+500
Jembatan Ramp 6 di atas Jagorawi
Abutmen A2 Ramp 6
Ramp 6 Abutment A2-P6 Sta 0+424
Pembangunan JalanTolCimanggis-Cibitung Seksi IA- RuasCimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
11
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – Nopember 2016 PekerjaanJalanTolCimanggis-CibitungSeksi1A
Ramp 6 Abutment P6-P5 Sta 0+530
Ramp 6 Abutment P5-P4 Sta 0+558
Ramp 6 Abutment P4-P3 Sta 0+586
Pembangunan JalanTolCimanggis-Cibitung Seksi IA- RuasCimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
12
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – Nopember 2016 PekerjaanJalanTolCimanggis-CibitungSeksi1A
P1 – A1 Ramp 6
P1 Ramp 6
A1 – P1 Ramp 6
Pembangunan JalanTolCimanggis-Cibitung Seksi IA- RuasCimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
13
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – Nopember 2016 PekerjaanJalanTolCimanggis-CibitungSeksi1A
FOTO DOKUMENTASI PELAKSANAAN PEKERJAAN PADA RAMP 6 LOKASI STA 0+800 – STA 0+850
Rencana Perkerasan Jalan Beton Kelas P, t=30 cm
Gelar Agregat 2 Nopember 2016
Pemadatan Base Coarse 9 Nopember 2016
Pembangunan JalanTolCimanggis-Cibitung Seksi IA- RuasCimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
14
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – Nopember 2016 PekerjaanJalanTolCimanggis-CibitungSeksi1A
STA 750 pada 16 Nopember 2016
Pembuatan Detour arah Ramp 6 30 Nopember 2016
Ramp 6 yang di Cor Rigid STA 0+760-STA 0+820 30 Nopember 2016
Pembangunan JalanTolCimanggis-Cibitung Seksi IA- RuasCimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
15
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – Nopember 2016 PekerjaanJalanTolCimanggis-CibitungSeksi1A
Ramp 6 STA 0+820 - STA 0+850 30 Nopember 2016
Pembangunan JalanTolCimanggis-Cibitung Seksi IA- RuasCimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
16
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – Nopember 2016 PekerjaanJalanTolCimanggis-CibitungSeksi1A
FOTO DOKUMENTASI PELAKSANAAN PEKERJAAN PADA RAMP6 LOKASI STA 0+800 – STA 0+850
Pembuatan Box Beton 1
Box 1 Ramp 6 2 Nopember 2016
Box 1 Ramp 6 STA 0+900 30 Nopember
Pembangunan JalanTolCimanggis-Cibitung Seksi IA- RuasCimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
17
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – Nopember 2016 PekerjaanJalanTolCimanggis-CibitungSeksi1A
FOTO DOKUMENTASI PELAKSANAAN PEKERJAAN PADA RAMP6 LOKASI STA 1+000
Rencana Pembuatan Box Beton 2
Box 2 Ramp 6 2 Nopember 2016
Box 2 Ramp 6 11 Nopember 2016
Pembangunan JalanTolCimanggis-Cibitung Seksi IA- RuasCimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
18
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – Nopember 2016 PekerjaanJalanTolCimanggis-CibitungSeksi1A
Box 2 Ramp 6 STA 1+025 30 Nopember 2016
Persiapan cor top slab box crossing ramp 6 sta 1+025 30 Nopember 2016
Pembangunan JalanTolCimanggis-Cibitung Seksi IA- RuasCimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
19
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – Nopember 2016 PekerjaanJalanTolCimanggis-CibitungSeksi1A
FOTO DOKUMENTASI PELAKSANAAN PEKERJAAN PADA RAMP6 LOKASI STA 1+050
Rencana Perkerasan Jalan Beton Kelas P, t=30 cm
Ramp 6 STA 1+050
Pembangunan JalanTolCimanggis-Cibitung Seksi IA- RuasCimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
20
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – Nopember 2016 PekerjaanJalanTolCimanggis-CibitungSeksi1A
OFF RAMP 5 (STA 0+000 – STA 1+071.417) Kondisi Bulan Sebelumnya
Kondisi Bulan November 2016
Kondisi Minggu Ke 57
Kondisi Minggu Ke 58
Kondisi Minggu Ke 59
Kondisi Minggu Ke 60
Pembangunan JalanTolCimanggis-Cibitung Seksi IA- RuasCimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
21
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – Nopember 2016 PekerjaanJalanTolCimanggis-CibitungSeksi1A
FOTO DOKUMENTASI PELAKSANAAN PEKERJAAN PADA RAMP5LOKASI STA 0+150 – STA 0+225
Ramp 5
Rencana Jalan Ramp 5 Sta 0+150
Rencana Jalan Ramp 5 Sta 0+200
Pembangunan JalanTolCimanggis-Cibitung Seksi IA- RuasCimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
22
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – Nopember 2016 PekerjaanJalanTolCimanggis-CibitungSeksi1A
FOTO DOKUMENTASI PELAKSANAAN PEKERJAAN PADA RAMP5LOKASI STA 0+400 – STA 0+650
Rencana Jembatan Pipa Gas Ramp 5
Rencana Abutment A1 Jembatan Pipa Gas Ramp 5 2 Nopember 2016
Rencana Abutment A2 Jembatan Pipa Gas Ramp 5 2 Nopember 2016
Pembangunan JalanTolCimanggis-Cibitung Seksi IA- RuasCimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
23
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – Nopember 2016 PekerjaanJalanTolCimanggis-CibitungSeksi1A
Perakitan Rel Launcher untuk Erection Girder 9 Nopember 2016
Jembatan Pipa Gas pada tanggal 16 Nopember 2016
Pemasangan Bekisting pada Jembatan 30 Nopember 2016
Pembangunan JalanTolCimanggis-Cibitung Seksi IA- RuasCimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
24
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – Nopember 2016 PekerjaanJalanTolCimanggis-CibitungSeksi1A
Pemasangan Bekisting pada Jembatan 30 Nopember 2016
Pemasangan Bekisting pada Jembatan 30 Nopember 2016
Pembangunan JalanTolCimanggis-Cibitung Seksi IA- RuasCimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
25
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – Nopember 2016 PekerjaanJalanTolCimanggis-CibitungSeksi1A
FOTO DOKUMENTASI PELAKSANAAN PEKERJAAN PADA RAMP 5 LOKASI STA 0+450 – STA 0+550
Rencana Perkerasan Jalan Beton Kelas P, t=30 cm
Ramp5 sta 0+450 ujung abutmen
Crossing saluran ramp5 sta 0+550
Pembangunan JalanTolCimanggis-Cibitung Seksi IA- RuasCimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
26
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – Nopember 2016 PekerjaanJalanTolCimanggis-CibitungSeksi1A
Ramp 5 STA 0+ 650
Ramp 5 STA 0+ 750
Ramp 5 STA 1+ 000
Pembangunan JalanTolCimanggis-Cibitung Seksi IA- RuasCimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
27
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – Nopember 2016 PekerjaanJalanTolCimanggis-CibitungSeksi1A
JEMBATAN PIPA GAS dan BOX BETON ON RAMP 8
Kondisi Bulan Sebelumnya
Kondisi Bulan November 2016
Kondisi Minggu Ke 57
Kondisi Minggu Ke 58
Kondisi Minggu Ke 59
Kondisi Minggu Ke 60
Pembangunan JalanTolCimanggis-Cibitung Seksi IA- RuasCimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
28
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – Nopember 2016 PekerjaanJalanTolCimanggis-CibitungSeksi1A
FOTO DOKUMENTASI PELAKSANAAN PEKERJAAN PADA RAMP8 LOKASI STA 0+000 – STA 0+100
Rencana Perkerasan Jalan Beton Kelas P,t = 30 cm
Kondisi Ramp 8 Lokasi STA 0+000 – STA 0+100
Pembangunan JalanTolCimanggis-Cibitung Seksi IA- RuasCimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
29
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – Nopember 2016 PekerjaanJalanTolCimanggis-CibitungSeksi1A
FOTO DOKUMENTASI PELAKSANAAN PEKERJAAN PADA RAMP8 LOKASI STA 0+150 – STA 0+250
Rencana Perkerasan Jalan Beton Kelas P, t = 30 cm
Ramp 8 STA 0+250
Pembangunan JalanTolCimanggis-Cibitung Seksi IA- RuasCimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
30
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – Nopember 2016 PekerjaanJalanTolCimanggis-CibitungSeksi1A
FOTO DOKUMENTASI PELAKSANAAN PEKERJAAN PADA RAMP8 LOKASI STA 0+300
Rencana Jembatan Ramp 8 Pipa Gas
Erection Girder 2 Nopember 2016
Jembatan Pipa Gas Ramp 8 9 Nopember 2016
Pembangunan JalanTolCimanggis-Cibitung Seksi IA- RuasCimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
31
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – Nopember 2016 PekerjaanJalanTolCimanggis-CibitungSeksi1A
Jembatan Pipa Gas Ramp 8 16 Nopember 2016
Persiapan pengecoran slab jembatan pipa gas ramp8 30 Nopember 2016
Pembangunan JalanTolCimanggis-Cibitung Seksi IA- RuasCimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
32
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – Nopember 2016 PekerjaanJalanTolCimanggis-CibitungSeksi1A
FOTO DOKUMENTASI PELAKSANAAN PEKERJAAN PADA RAMP8 LOKASI STA 0+350 – STA 0+400
Rencana Perkerasan Jalan Beton Kelas P, t = 30 cm & Pertemuan dengan P1 Ramp 6
Ramp 8 - STA 0+350
Pembangunan JalanTolCimanggis-Cibitung Seksi IA- RuasCimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
33
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – Nopember 2016 PekerjaanJalanTolCimanggis-CibitungSeksi1A
FOTO DOKUMENTASI PELAKSANAAN PEKERJAAN PADA RAMP8 LOKASI STA 0+400 – STA 0+450
Rencana Perkerasan Jalan Beton Kelas P, t = 30 cm
Ramp 8 STA 0+400-0+450,
Pembangunan JalanTolCimanggis-Cibitung Seksi IA- RuasCimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
34
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – Nopember 2016 PekerjaanJalanTolCimanggis-CibitungSeksi1A
FOTO DOKUMENTASI PELAKSANAAN PEKERJAAN PADA RAMP8 LOKASI STA 0+450 – STA 0+500
Rencana Perkerasan Jalan Beton Kelas P, t = 30 cm
Kondisi Ramp 8 STA 0+450-0+500,
Pembangunan JalanTolCimanggis-Cibitung Seksi IA- RuasCimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
35
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – Nopember 2016 PekerjaanJalanTolCimanggis-CibitungSeksi1A
FOTO DOKUMENTASI PELAKSANAAN PEKERJAAN PADA RAMP8LOKASI STA 0+500 – STA 0+600
Rencana Perkerasan Jalan Beton Kelas P, t = 30 cm
Ramp 8 - STA 0+500
Pembangunan JalanTolCimanggis-Cibitung Seksi IA- RuasCimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
36
PT. Sarana Multi Daya Konsultan Pengendali Mutu Independen
Laporan Bulanan No. 14 – Nopember 2016 PekerjaanJalanTolCimanggis-CibitungSeksi1A
FOTO DOKUMENTASI PELAKSANAAN PEKERJAAN PADA RAMP8LOKASI STA 0+600 – STA 0+650
Rencana Perkerasan Jalan Beton Kelas P, t = 30 cm
Ramp 8 STA 0+650
Pembangunan JalanTolCimanggis-Cibitung Seksi IA- RuasCimanggis – On Off Ramp Jl.Transyogi STA. 23+900 s/d 27+070
37