Tugas STI I Made Budi Darmanto 11410100221
Pengertian Hak cipta (lambang internasional: ©, Unicode: U+00A9) adalah hak eksklusif Pencipta atau Pemegang Hak Cipta untuk mengatur penggunaan hasil penuangan gagasan atau informasi tertentu. Pada dasarnya, hak cipta merupakan "hak untuk menyalin suatu ciptaan". Hak cipta dapat juga memungkinkan pemegang hak tersebut untuk membatasi penggandaan tidak sah atas suatu ciptaan. Pada umumnya pula, hak cipta memiliki masa berlaku tertentu yang terbatas. Hak cipta berlaku pada berbagai jenis karya seni atau karya cipta atau "ciptaan". Ciptaan tersebut dapat mencakup puisi, drama, serta karya tulis lainnya, film, karya-karya koreografis (tari, balet, dan sebagainya), komposisi musik, rekaman suara, lukisan, gambar, patung, fo to, perangkat lunak komputer, siaran radio dan televisi, dan (dalam yurisdiksi tertentu) desain industri. Hak cipta merupakan salah satu jenis hak kekayaan intelektual, namun hak cipta berbeda secara mencolok dari hak kekayaan intelektual lainnya (seperti paten, yang memberikan hak monopoli atas penggunaan invensi), karena hak cipta bukan merupakan hak monopoli untuk melakukan sesuatu, melainkan hak untuk mencegah orang lain yang melakukannya. Hukum yang mengatur hak cipta biasanya hanya mencakup ciptaan yang berupa perwujudan suatu gagasan tertentu dan tidak mencakup gagasan umum, konsep, fakta, gaya, atau teknik yang mungkin terwujud atau terwakili di dalam ciptaan tersebut. Sebagai contoh, hak cipta yang berkaitan dengan tokoh kartun Miki Tikus melarang pihak yang tidak berhak menyebarkan salinan kartun tersebut atau menciptakan karya yang meniru tokoh tikus tertentu ciptaan Walt Disney tersebut, namun tidak melarang penciptaan atau karya seni lain mengenai tokoh tikus secara umum. Di Indonesia, masalah hak cipta diatur dalam Undang-undang Hak Cipta, yaitu, yang berlaku saat ini, Undang-undang Nomor 19 Tahun 2002. Dalam undang-undang tersebut, pengertian hak cipta adalah "hak eksklusif bagi pencipta atau penerima hak untuk mengumumkan atau memperbanyak ciptaannya atau memberikan izin untuk itu dengan tidak mengurangi pembatasan-pembatasan menurut peraturan perundang-undangan yang berlaku" (pasal 1 butir 1).
Perbedaan Copyright, Trademark, dan Patent Seiring dengan patent wars (perang patent) yang sering terjadi, banyak juga ternyata orang yang masih bingung dengan perbedaan Copyright, Trademark dan P atent. Di post ini akan menjelaskan perbedaan mendasar antara Copyright, Trademark dan Patent. -Apa Itu Copyright?
Copyright adalah bentuk perlindungan yang disediakan untuk penulis/pengarang/pencipta atas karya originalnya, termasuk drama, literatur, musik, seni, dan berbagai karya intelektualnya, baik yang dipublikasikan maupun tidak. Copyright ini lebih melindungi bentuk ekspresi daripada subyek tulisan itu sendiri. Misalkan saja deskripsi dari sebuah mesin bisa dicopyrightkan, tetapi itu hanya melindungi agar orang lain tidak
Tugas STI I Made Budi Darmanto 11410100221
mengcopy deskripsi tersebut. Orang lain bisa membuat deskripsi mereka sendiri atau membuat cara penggunaan mesin tersebut tanpa terkena Copyright. -Apa itu Trademark atau Servicemark?
Trademark adalah kata, nama, simbol, atau perangkat yang digunakan dalam dunia perdagangan untuk menunjukkan sumber dari barang tersebut dan membedakannya dari barang orang lain. Servicemark juga sama, hanya saja dia digunakan dalam bidang jasa dan bukan produk. Trademark bisa digunakan untuk melindungi agar orang lain tidak merek yang sama dalam sebuah barang, tetapi tidak mencegah orang lain untuk membuat atau menjual barang yang sama dengan merek yang jelas berbeda. -Apa itu Patent?
Patent adalah perlindungan untuk penemuan tertentu dan melindungi si penemu agar orang lain tidak bisa membuat, menggunakan, menawarkan, atau menjual penemuan tersebut.
Perbedaan Plagiasi dan Pelanggaran Copyright Plagiasi dan pelanggaran copyright adalah dua hal yang berbeda. Hal terpenting yang membedakan keduanya adalah aspek etika (ethic) dan hukum (law). Secara etimologis Plagiasi berasal dari bahasa Inggris Plagiarism yang apabila dirunut sebenarnya berasal dari bahasa Yunani yaitu Plagiarius berarti penculik atau pencuri karya tulis. Kemudian di kamus Longman Dictionary of English Language and Cultureplagiarism didefinisikan sebagai pengambilan gagasan dari karya orang lain kemudian menggunakan gagasan tersebut dalam karyanya sendiri tanpa memberi penghargaan terhadap penulis aslinya. Pelanggaran hak cipta (Copyright infringement), lebih menekankan aspek hukum. Apakah seseorang dikatakan melanggar copyright atau tidak, tergantung jenis ijin yang dipegang oleh pemegang hak (penemu/ pembuat aslinya). Plagiat (plagiarism), seperti yang telah disebutkan sebelumnya, lebih menekankan aspek etika (ethic). Secara sederhana, plagiasi diartikan sebagai mengambil atau meniru karya orang lain, lalu mengakuinya sebagai karya sendiri. Meniru karya or ang lain tanpa mencantumkan sumber aslinya, sama saja dengan mengakui karya orang lain sebagai karya sendiri. Dan itu disebut kegiatan plagiasi. Dari pengertian di atas, bisa dikatakan bahwa copyright hanya masalah minta ijin dan tidak minta ijin. Asalkan sudah mendapat ijin dari pemegang hak, maka masalah copyright otomatis sudah tidak ada. Tetapi, masalah plagiat tidak sesederhana meminta ijin.
Tugas STI I Made Budi Darmanto 11410100221
Bagaimana dengan copy paste?. Apakah termasuk pelanggaran copyright atau plagiat?, atau kedua-duanya?
Menurut hemat penulis, jika sudah mendapat ijin dari pemegang hak, copy paste tidak dianggap sebagai pelanggaran copyright. Tetapi, jika tidak menyebutkan sumber (pemilik hak), tetap dianggap sebagai plagiat.
Mengapa Hak Cipta Penting? Copyright penting untuk pencipta seperti penulis dan seniman serta mereka seperti penerbit yang hak sendiri, karena menyediakan mereka dengan hak hukum kepemilikan dari pekerjaan yang mereka hasilkan. Ini berarti bahwa pencipta karya asli kerja dapat memiliki kontrol atas bagaimana digunakan, yang tidak hanya adil tapi perlu bagi mereka untuk mencari nafkah dari bakat dan usaha mereka. Ketika mereka memiliki sarana untuk mencari nafkah dari pekerjaan mereka maka mereka dapat terus menginvestasikan waktu mereka, dan, dalam kasus penerbit, uang mereka ke dalam produksi pekerjaan baru. Bahkan, sebuah laporan oleh Price Waterhouse Cooper (PwC) pada tahun 2011 m enyimpulkan bahwa sistem hak cipta memainkan peran penting dalam incentivising investasi dalam pengembangan konten baru, lebih jauh lagi, hal itu mendasari pertumbuhan ekonomi yang besar dan inovasi di seluruh perekonomian Inggris. PwC juga menemukan bahwa ada £ 4.3bn diinvestasikan dalam produksi konten baru di Inggris pada tahun 2007 saja. Angka pemerintah memperkirakan bahwa ada sekitar 770,000 pencipta konten asli di Inggris yang menikmati perlindungan hak cipta dan yang menerima pendapatan dan insentif sebagai akibat dari sistem hak cipta - ini termasuk pengembang perangkat lunak dan musisi serta penulis dan penerbit. Oleh karena itu, lisensi kolektif yang dilakukan oleh PKB atas nama pencipta dan penerbit merupakan bagian penting dari sistem yang membantu untuk melindungi dan mempertahankan kreativitas mereka. Berikut adalah beberapa fakta dan angka tentang nilai dari Inggris industri kreatif :
Industri kreatif di Inggris menyumbang 2,9% dari Inggris GVA *
13 sektor yang membentuk industri kreatif mendukung lebih dari 1,5 juta pekerjaan, yang setara dengan 5,1% dari total tenaga kerja Inggris
Industri penerbitan, sebagian besar berbasis di dan di sekitar Kota London, merupakan sektor kedua terbesar dalam industri kreatif, mempekerjakan 244.000 orang di 9.700 bisnis
Ada 107.000 usaha di sektor kreatif dalam 2011
Ekspor jasa oleh industri kreatif sebesar £ 16 miliar 2009. Ini setara dengan 10,6% dari semua barang dan jasa yang diekspor. Penerbitan menyumbang 3,1% dari seluruh ekspor.
*Diambil dari 'Industri Kreatif Perkiraan Ekonomi', diterbitkan oleh DCMS, Desember 2011.
Tugas STI I Made Budi Darmanto 11410100221
Sumber : https://id.wikipedia.org/wiki/Hak_cipta http://www.thecrowdvoice.com/post/perbedaan-copyright-trademark-dan-patent-4538156.html http://www.referensimakalah.com/2012/08/perbedaan-plagiasi-dan-pelanggaran.html http://schools.cla.co.uk/how-copyright-affects-schools/why-copyright-is-important/