Pengantar Semantik Bahasa IndonesiaDeskripsi lengkap
konsep
BERKAITAN TEORI DALAM SEMANTIK...
NOTA RINGKAS & PADAT Semantik ialah bidang kajian bahasa yang mengkaji maksud atau makna kata yang digunakan dalam sesuatu bahasa,Full description
Bahasa Indonesia
Full description
Full description
Full description
makalah ini berisi tentang membangun konteks teks artikel ilmiahFull description
Bahasa IndonesiaDeskripsi lengkap
peribahasa indonesiaFull description
Deskripsi lengkap
makalah ini berisi tentang membangun konteks teks artikel ilmiah
makalah ini berisi tentang membangun konteks teks artikel ilmiahDeskripsi lengkap
semantikFull description
soalFull description
soalDeskripsi lengkap
paragrafFull description
PENGANTAR SEMANTIK BAHASA INDONESIA OLEH ABDUL CHAER Ahmad Muhriz | 121311133119 Studi semantik adalah hal yang tidak asing lagi di telinga mahasiswa bahasa dan sastra, sebagai tataran analisis bahasa seperti halnya morfologi dan sisntaksis, semantik menjadi penting untuk dipelajari karena dalam hal ini keberadaanya merupakan salah satu penunjang bagi kajian linguistik. Dalam studi semantik ini, mahasiswa diajak menyusuri lebih dalam mengenai makna dari sebuah kata. Jika dalam tataran linguistik morfologi kita mengenal istilah morfem dan kata, maka dalam semantik, morfem dan kata tersebut dikenal dengan istilah leksem dan leksikon. lebih jauh saya akan mengajak anda untuk mengenal lebih dalam lagi tentang apa yang disebut leksem dan leksikon atau secara luasnya artikel ini akan membahas tentang apa itu semantik dan segala seluk beluknya, pembahasan ini didasarkan pada buku Pengantar Semantik Bahasa Indonesia dari Abdul Chaer yang menjadi rujukan bagi mahasiswa pada umumnya Dalam Permulaan Bab I, buku ini menjelaskan tentang Semantik, yaitu tentang pengertian semantik, jenis semantik, manfaat semantik dan beberapa pendapat dari para ahli mengenai semantik. Beberapa penjelasan tersebut terangkum dalam kesimpulan dibawah ini : 1. Semantik berasal dari bahasa Yunani sema (kata benda yang berarti “tanda” atau “lambang”. Yang dimaksud dengan tanga dan lambang di sini sebagai padanan kata sema itu adalah tanda linguistik. Yang kemudian kata semantik ini disepakati sebagai istilah yang digunakan untuk bidang linguistik dengan hal-hal yang ditandainya. Lebih umum lagi semantik didefinisikan sebagai bidang studi dalam linguistik yang mempelajari makna atau arti dalam bahasa. 2. Jenis-jenis semantik dijelaskan dalam Sub bab 1.2 dalam (Chaer, 2013:6) yang mengutip pendapat Verhaar (1978). Berdasarkan tataran atau bagian dari bahasa yang menjadi objek penelitiannya, semantik dibagi atas beberapa jenis diantaranya : a. Semantik Leksikal yaitu jika yang menjadi objek kajiannya adalah leksikon dari sebuah bahasa. Maka makna yang ada pada leksem-leksem bahasa itu disebut makna leksikal b. Semantik Sintaktikal yaitu apabila objek penelitiannya tertumpu pada hal-hal yang berkaitan dengan sintaksis. Dalam semantik jenis ini ada istilah yang dikenal dengan fungsi gramatikal, kategori gramatikal, dan peran gramatikal. c. Semantik Maksud yaitu jika penelitiannya berkenaan dengan pemakaian bentukbentuk gaya bahasa seperti metafora, ironi, litotes dan sebagainya. Jenis semantik ini oleh pakar lain sering disebut sebagai semantik paradigmatik dan lazim diartikan
sebagai bidang studi semantik yang mempelajari makna ujaran yang sesuai dengan konteks situasinya (Chaer, 2013:11). 3.